PSSI Resmi Umumkan Jadwal Timnas Indonesia vs Argentina di FIFA Matchday Juni 2023

Rabu, 24 Mei 2023 15:48 WIB

Ketua Umum PSSI Erick Thohir saat menyampaikan kata sambutan di VIP Barat Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat, 19 Mei 2023. TEMPO/Randy

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum PSSI Erick Thohir resmi mengumumkan pertandingan timnas Indonesia menghadapi Argentina dalam agenda FIFA Matchday bulan Juni 2023. Hal tersebut ia sampaikan dalam sesi konferesi pers di Ruang VIP Barat, Stadion Utama, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada Rabu, 24 Mei 2023.

"Saya jawab pertanyaan soal timnas Argentina ini setelah ada surat dari FIFA dan AFC bahwa timnas Argentina akan datang ke sini. Dulu ada yang pesimis dengan PSSI, sekarang kami buktikan dengan FIFA Matchday yang teratur dengan kedatangan tim juara dunia Argentina di Indonesia," ujar dia dalam sesi konferensi pers tersebut.

"Tenu saya juga mengapresiasi sahabat saya dari Argentina bahwa timnas Argentina ingin hadir juga di Indonesia untuk ikut membangun sepakbola Indonesia. Ini bagian dari persahabatan negara dan momentum untuk sepak bola Indonesia menjaga kebangkitannya," kata laki-laki yang menjabat menteri Badan Usaha Milik Negara tersebut.

Laga melawan Argentina akan berlangsung pada 19 Juni 2023. Sebelum berhadapan dengan Tim Tango, paasukan Merah Putih akan lebih dulu melawan timnas Palestina pada 14 Juni 2023. Kedua pertandingan tersebut dipastikan bakal digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.

Perwakilan Federasi Sepak Bola Argentina (AFA) turut hadir. Mereka adalah Suporter of Oltre Consulting Account Pablo Sebastian Wergifker, Team Manager of Argentina, Daniel Carbera, dan Oltre Consulting Account maria Cristina Russo. Ketiganya datang untuk mengecek kondisi Stadion Utama Gelora Bung Karno yang akan jadi tempat La Albiceleste bertanding melawan Skuad Garuda.

Advertising
Advertising

Sebelumnya, AFA telah lebih dulu mengumumkan laga melawan timnas Indonesia lewat situs resminya pada Senin, 22 Mei 2023. Laga tersebut menjadi bagian dari tur Asia Tim Tango. Sebelum menghadapi timnas Indonesia, Lionel Messi dan kawan-kawan akan berjumpa dengan Australia pada 15 Juni 2023. Namun, laga tersebut rencananya berlangsung di Beijing, Cina.

"Tim nasional yang dipimpin Lionel Scaloni akan bertanding di Cina dan Indonesia pada Juni. Dikonfirmasi pertandingan persahabatan Asian Tour 2023. Lokasi stadion dan jadwal detail akan diumumkan lebih lanjut," tulis keterangan AFA dalam situs resminya.

Pilihan Editor: Soal Timnas Indonesia vs Timnas Rusia, Menpora akan Berkoordinasi dengan PSSI dan Kemlu

Berita terkait

Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea Digelar Tertutup, Ini Cara Nonton Live Streamingnya

23 menit lalu

Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea Digelar Tertutup, Ini Cara Nonton Live Streamingnya

Timnas U-23 Indonesia bakal menjalani laga play-off menghadapi Guinea untuk memperebutkan satu jatah tersisa ke Olimpiade 2024.

Baca Selengkapnya

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

2 jam lalu

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

Sebanyak 39 orang tewas dan 68 lainnya belum ditemukan akibat hujan lebat dan banjir yang melanda Rio Grande do Sul, Brasil.

Baca Selengkapnya

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

3 jam lalu

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

PSSI memanggil Elkan William Tio Baggott atau Elkan Baggott untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23 pada babak playoff menuju Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

3 jam lalu

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

Seorang detektif swasta Israel yang dicari oleh Amerika Serikat, ditangkap di London atas tuduhan spionase dunia maya

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

9 jam lalu

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

Sejumlah pihak mengomentari hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Fakta Menarik Timnas Indonesia Vs Irak di Laga Terakhir Piala Asia U-23 2024

10 jam lalu

Fakta Menarik Timnas Indonesia Vs Irak di Laga Terakhir Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia menutup Piala Asia U-23 2024 dengan menempati posisi keempat. Berikut beberapa fakta menarik Indoneisa Vs Irak.

Baca Selengkapnya

Mengenal Nur Alim Jabrik, Legenda Sepak Bola Indonesia yang Memuji Timnas U-23

20 jam lalu

Mengenal Nur Alim Jabrik, Legenda Sepak Bola Indonesia yang Memuji Timnas U-23

Nur Alim legenda sepak bola Indonesia asal Bekasi memuji performa Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23

Baca Selengkapnya

Pelatih Radhi Shenaishil: Timnas Irak U-23 Layak Tampil di Olimpiade Paris 2024

21 jam lalu

Pelatih Radhi Shenaishil: Timnas Irak U-23 Layak Tampil di Olimpiade Paris 2024

Setelah mengalahkan Timnas Indonesia, pelatih Irak U-23 Radhi Shenaishil menilai bahwa timnya layak melaju ke Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Striker Irak Ali Jasim Berharap Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

22 jam lalu

Striker Irak Ali Jasim Berharap Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Penyerang Irak U-23 Ali Jasim mendoakan Timnas Indonesia menyusul negaranya, Jepang, dan Uzbekistan, berlaga di Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

23 jam lalu

Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

Marselino Ferdinan menjadi sorotan di media sosial usai timnas Indonesia u-23 dikalahkan Irak 1-2 di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya