Mengenal Welber Halim Jardim, Pemain Diaspora Indonesia Yang Bermain Di Sao Paulo

Rabu, 5 Juli 2023 08:56 WIB

Welberlieskott de Halim Jardim. (Dok Pribadi/Welberlieskott de Halim Jardim)

TEMPO.CO, Jakarta - Salah seorang pemain diaspora Indonesia yang masih belia tengah bersinar di luar negeri. Ia adalah Welber Halim Jardim, yang saat ini bermain untuk klub Brasil, Sao Paulo. Memiliki darah Indonesia dari sang Ibu, Welber mengikuti jejak ayahnya bermain sepak bola di negeri samba.

Dilansir dari berbagai sumber, Welberlieskott de Halim Jardim lahir di Banjarmasin, 25 April 2007. Ayahnya yang bernama Elisangelo de Jesus Jardim berasal dari Brasil, sedangkan Ibunya adalah Lielyana Halim yang merupakan Warga Negara Indonesia. Elisangelo diketahui merupakan eks pemain Brasil yang pernah bermain di Liga Indonesia.

Pemain muda asal asal Indonesia ini tengah menimba ilmu sepak bola di Brasil. Pada 2019 lalu, ia berhasil meraih satu gelar juara satu posisi runner-up bersama Santos FC Junior.

Saat itu, ia turut berjasa dalam keberhasilan timnya lolos ke final turnamen futsal dan sepak bola di Brasil. Yang menarik, Welber kala itu menjalani dua partai final di hari yang sama, yaitu pada Ahad, 16 Juni 2019. Final itu berlangsung di ajang Society Cup dan Copa Pan America 2019 U-12.

"Welber hari ini ada 2 pertandingan final. Final pertama Society Cup jam 12 siang ini, dan kedua final lapangan hijau Copa Pan America 2019 untuk kategori 12 tahun," ucap Liliana, ibunda Welber, seperti dikutip laman Indosport pada 2019 lalu.

Advertising
Advertising

Dari kedua pertandingan sepak bola tersebut, Welber berhasil meraih satu gelar juara di ajang Copa Pan America 2019 U-12, sementara di Society Cup mereka harus puas duduk di posisi runner up.

"Final Society mereka kalah di penalti 3-2. Sedangkan final Pan America mereka juga adu penalti namun berhasil juara. Welber tendang penalti pertama berhasil gol" tambah Liliana.

Welber Saat Ini

Pada sabtu, 1 Juli 2023 Welber kembali bersinar di Brasil dengan membawa Sao Paulo U-17 menjuarai Piala Criciuma U-17.

Melansir dari CNN, Sao Paulo U-17 berjaya menundukkan Talleres U-17 dari Argentina dengan skor 7-6 melalui babak adu penaltu. Adu penalti dilakukan setelah kedua tim bermain sama kuat 2-2 pada waktu normal dalam pertandingan final Piala Criciuma U-17 2023 di Stadion Heriberto Hulse, Criciuma, Santa Catarina, pada 1 Juli 2023 pagi waktu setempat.

Bermain dengan formasi 4-4-2, Welber tampil sebagai starter untuk mengisi posisi bek kanan di skuad Sao Paulo muda. Yang menarik dalam laga tersebut, Welber menampilkan bakatnya dalam melakukan lemparan jarak jauh ke dalam lapangan.

Sekilas, lemparannya tersebut mirip dengan pemain timnas Indonesia yang saat ini membela Tokyo Verdy, Pratama Arhan. Meskipun lemparan pemain berusia 16 tahun itu belum sejauh Arhan, namun ia sukses mengarahkan bola untuk jatuh tepat ke arah temannya pada menit ke-30 pertandingan tersebut.

Pada pertandingan final Piala Criciuma U-17 kemarin, Sao Paulo membuka skor lewat gol kilat pada detik ke-10 lewat sontekan Carneiro. Gol tercipta usai rekan setim Welber itu berhasil merebut bola dari kaki pemain belakang lawan yang melakukan blunder, dan berhasil melesakkan bola ke gawang Talleres.

Namun sayangnya pada menit ke-12, Sao Paulo kebobolan yang membuat skor imbang 1-1. Gol tercipta melalui sundulan pemain Talleres yang terlambat ditutup oleh Welber.

Tidak patah semangat, Welber berhasil berkontribusi pada gol kedua timnya setelah ia melakukan gangguan terhadap lawan untuk membuat bek lawan membuang bola ke arah pemain Sao Paulo. Alhasil, pemain Sao Paulo, Samuel, berhasil melesakkan gol ke gawang Talleres.

Dengan bakat menjanjikannya tersebut, PSSI disebut sedang mengupayakan memanggil Welber untuk membela Timnas Indonesia U-17 dalam Piala Dunia U-17 2023.

Pilihan Editor: Erick Thohir Perkenalkan Pemain Naturalisasi Terbaru Timnas Indonesia

Berita terkait

Aneka Kegiatan dan Kebutuhan Syahrul Yasin Limpo dari Urunan Pegawai Kementan: dari Sapi Kurban, Umrah, hingga Bayar ART

6 jam lalu

Aneka Kegiatan dan Kebutuhan Syahrul Yasin Limpo dari Urunan Pegawai Kementan: dari Sapi Kurban, Umrah, hingga Bayar ART

Persidangan perkara dugaan pemerasan oleh bekas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo di lingkungan Kementan terkuak fakta-fakta baru.

Baca Selengkapnya

Otoritas Hentikan Sementara Operasi Penyelamat Korban Banjir di Brasil

8 jam lalu

Otoritas Hentikan Sementara Operasi Penyelamat Korban Banjir di Brasil

Hujan lebat disertai petir dan angin kecang telah mempersulit upaya penyelamatan korban banjir di selatan Brasil. Korban tewas tercatat 100 orang

Baca Selengkapnya

Korban Tewas Akibat Banjir Bandang di Brasil Bertambah Jadi 90 Orang dan Ribuan Kehilangan Rumah

1 hari lalu

Korban Tewas Akibat Banjir Bandang di Brasil Bertambah Jadi 90 Orang dan Ribuan Kehilangan Rumah

Setidaknya 90 orang tewas dan ribuan orang terpaksa kehilangan tempat tinggal dalam banjir bandang di negara bagian Rio Grande do Sul, Brasil.

Baca Selengkapnya

Daftar Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Era Shin Tae-yong dan Erick Thohir

2 hari lalu

Daftar Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Era Shin Tae-yong dan Erick Thohir

Gencar memperkuat timnas Indonesia melalui naturalisasi. Sudah berapa pemain naturalisasi di era Shin tae-yong dan Ketua Umum PSSI Erick Thohir?

Baca Selengkapnya

Pecahkan Rekor, Penonton Konser Madonna di Brasil Mencapai 1,6 Juta Orang

3 hari lalu

Pecahkan Rekor, Penonton Konser Madonna di Brasil Mencapai 1,6 Juta Orang

Madonna sukses menggelar konser penutup dari The Celebration Tour di Pantai Copacabana, Brasil, secara gratis dan terbuka untuk umum.

Baca Selengkapnya

Badai di Rio Grande do Sul Brasil Menewaskan 55 Orang dan Puluhan Korban Hilang

4 hari lalu

Badai di Rio Grande do Sul Brasil Menewaskan 55 Orang dan Puluhan Korban Hilang

Hujan lebat di Rio Grande do Sul, Brasil telah menewaskan setidaknya 55 orang tewas dan 74 orang masih dinyatakan hilang.

Baca Selengkapnya

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

5 hari lalu

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

Sebanyak 39 orang tewas dan 68 lainnya belum ditemukan akibat hujan lebat dan banjir yang melanda Rio Grande do Sul, Brasil.

Baca Selengkapnya

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

5 hari lalu

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

PSSI memanggil Elkan William Tio Baggott atau Elkan Baggott untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23 pada babak playoff menuju Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

5 hari lalu

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

Sejumlah pihak mengomentari hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Ini Aturan Mengenai Kewarganegaraan Ganda di Indonesia Hingga Kasus yang Pernah Terjadi

6 hari lalu

Ini Aturan Mengenai Kewarganegaraan Ganda di Indonesia Hingga Kasus yang Pernah Terjadi

Pernyataan Menteri Koordinator Marves Luhut Pandjaitan soal pemberian kewarganegaraan ganda bagi diaspora disorot media asing. Bagaimana aturannya?

Baca Selengkapnya