Cristiano Ronaldo Unggah Sesi Gym Bersama Ronaldo Jr, Pamer Otot Perut di Media Sosial

Jumat, 23 Februari 2024 11:12 WIB

Cristiano Ronaldo dan putranya, Cristiano Ronaldo Jr. memamerkan sesi gym melalui akun media sosialnya. Sumber: Marca, Instagram.

TEMPO.CO, Jakarta - Cristiano Ronaldo menjadi ikon sepak bola yang dikenal karena dedikasi dalam menjaga kebugarannya. Baru-baru ini, melalui akun Instagram pribadinya, ia memamerkan sesi latihan bersama putranya yang kini berusia 13 tahun, Cristiano Ronaldo Jr.

Unggahan tersebut tidak hanya mengungkapkan komitmen duo ayah-anak ini terhadap gaya hidup disiplin, tetapi juga menunjukkan sifat atletis Ronaldo muda yang terus berkembang. Terkenal karena kehebatannya di lapangan, Cristiano Ronaldo, 39 tahun, berbagi sesi gym bersama putra sulungnya di media sosial.

Bintang asal Portugal, yang baru-baru ini mencetak gol ke-876 dalam kariernya di Liga Champions Asia, memamerkan otot perut di gym. Dalam postingan tersebut, Cristiano Ronaldo menuliskan, "Hari ini bersama rekan saya," kata dia disertai dua gambar yang menampilkan duo ayah-anak tersebut berpelukan di gym tanpa mengenakan pakaian.

Dengan bangga, keduanya memperlihatkan otot perut yang kencang. Postingan tersebut telah disukai oleh 11 juta akun dan mengumpulkan ribuan komentar dari penggemar di seluruh dunia.

Mengikuti Jejak Ayahnya

Advertising
Advertising

Cristiano Jr tampak bakal mengikuti jejak ayahnya di sepak bola. Saat usianya baru 13 tahun, ia sudah menunjukkan komitmen berlatih yang patut ditiru. Ini sebuah bukti disiplin yang ditanamkan oleh ayahnya.

Seperti ayahnya, pemilik lima gelar Ballon d'Or, Cristiano Jr. pernah bermain di tim muda klub-klub besar seperti Real Madrid, Juventus, dan Manchester United. Saat ini mengenakan nomor punggung 7 untuk tim muda Al-Nassr, ia mengungkapkan keinginannya untuk bermain bersama ayahnya di masa depan.

Pada Oktober 2023, Cristiano Jr. bergabung dengan tim junior Al-Nassr dan berkompetisi di kategori U-13. Pemain muda ajaib ini telah mencetak gol yang mengingatkan pada gaya khas ayahnya. Sebuah video muncul pada bulan Januari yang menampilkan sundulan mengesankan Cristiano Jr. saat memanfaatkan tendangan sudut. Ini mirip dengan kehebatan duel-duel udara sang ayah.

Ketika Cristiano Ronaldo terus menjadi berita utama di lapangan, jelas bahwa warisannya lebih dari sekadar sepak bola. Cristiano Jr. siap meneruskan nama Ronaldo di dunia sepak bola. Dinasti Ronaldo tampaknya berada di tangan yang aman, baik dalam keterampilan maupun bentuk fisiknya.

Pilihan Editor: Jadi Sorotan Shin Tae-yong, PT LIB Ungkap Kenaikan Waktu Bermain Efektif di Liga 1

Berita terkait

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

7 hari lalu

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

Menpora RI Dito Ariotedjo membahas kerja sama olahraga dengan klub sepak bola Arab Saudi yang diperkuat Cristiano Ronaldo, Al Nassr.

Baca Selengkapnya

Mengintip Liburan Mewah di Laut Merah ala Cristiano Ronaldo

10 hari lalu

Mengintip Liburan Mewah di Laut Merah ala Cristiano Ronaldo

Ronaldo memotret Laut Merah dan menandai kunjungannya ke The St. Regis Resort Red Sea, sebuah properti mewah yang menjadi perhatian.

Baca Selengkapnya

Cristiano Ronaldo Ucapkan Selamat Idul Fitri, dalam 2 Jam Dapat 'Like' 3,8 Juta

28 hari lalu

Cristiano Ronaldo Ucapkan Selamat Idul Fitri, dalam 2 Jam Dapat 'Like' 3,8 Juta

Megabintang sepak bola asal Portugal, Cristiano Ronaldo, mengucapkan selamat Idul Fitri kepada umat Islam di dunia.

Baca Selengkapnya

Perjalanan Bintang Al Nassr Sadio Mane, dari Desa Bambali Senegal hingga Jadi Superstar Lapangan Hijau

30 hari lalu

Perjalanan Bintang Al Nassr Sadio Mane, dari Desa Bambali Senegal hingga Jadi Superstar Lapangan Hijau

Pemain Al-Nassr Sadio Mane dikenal karena kedermawanannya terhadap desa Bambali, tempat tinggalnya. Berikut perjalanan karier Mane.

Baca Selengkapnya

8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

30 hari lalu

8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

Sadio Mane bintang Al Nassr dikenal kedermawanannya untuk kampung halamannya, Bambali, Senegal. Berikut 8 amal jariyah Mane untuk kampungnya.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Super Saudi: Cristiano Ronaldo Kena Kartu Merah saat Al Nassr Tersingkir, Benzema Bikin Rekor saat Bawa Al Ittihad ke Final

30 hari lalu

Hasil Piala Super Saudi: Cristiano Ronaldo Kena Kartu Merah saat Al Nassr Tersingkir, Benzema Bikin Rekor saat Bawa Al Ittihad ke Final

Dua bintang Eropa, Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema, meraih hasil dan kondisi bertolak belakang di semifinal Piala Super Saudi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Arab Saudi Pekan Ke-27: Al Nassr Kalahkan Damac 1-0, Cristiano Ronaldo Jadi Cadangan

33 hari lalu

Hasil Liga Arab Saudi Pekan Ke-27: Al Nassr Kalahkan Damac 1-0, Cristiano Ronaldo Jadi Cadangan

Al Nassr menang 1-0 di kandang Damac dalam pertandingan pekan ke-27 Liga Arab Saudi. Cristiano Ronaldo jadi cadangan dan gagal mencetak gol.

Baca Selengkapnya

Dua Kali Hattrick Beruntun Bersama Al Nassr, Cristiano Ronaldo Ungguli Lionel Messi

36 hari lalu

Dua Kali Hattrick Beruntun Bersama Al Nassr, Cristiano Ronaldo Ungguli Lionel Messi

Simak catatan hattrick Cristiano Ronaldo yang jauh lebih banyak ketimbang Lionel Messi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Arab Saudi Pekan Ke-26: Al Nassr Kalahkan Abha 8-0, Cristiano Ronaldo Borong 3 Gol

36 hari lalu

Hasil Liga Arab Saudi Pekan Ke-26: Al Nassr Kalahkan Abha 8-0, Cristiano Ronaldo Borong 3 Gol

Cristiano Ronaldo memborong tiga gol saat Al Nassr menang 8-0 di kandang Abha, dalam pertandingan pekan ke-26 Liga Arab Saudi.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Rabu Dinihari 3 April: Tottenham di Liga Inggris, Juventus di Coppa Italia, Al Nassr di Liga Arab Saudi

37 hari lalu

Jadwal Bola Rabu Dinihari 3 April: Tottenham di Liga Inggris, Juventus di Coppa Italia, Al Nassr di Liga Arab Saudi

Jadwal bola pada Selasa malam ini hingga Rabu dinihari WIB, 2-3 April 2024, akan menampilkan Liga Inggris, Coppa Italia, dan Lia Arab Saudi.

Baca Selengkapnya