Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak, Shin Tae-yong Minta AFC Terapkan Sikap Saling Menghormati di Piala Asia U-23 2024

Reporter

Antara

Rabu, 1 Mei 2024 19:04 WIB

Shin Tae-yong. Foto: Tim Media PSSI

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, memnita Konfederasi Sepak bola Asia (AFC) untuk menerapkan sikap saling menghormati di antara tim-tim Asia, dan menerapkan sikap netral kepada semua tim peserta Piala Asia U-23 2024 yang tersisa. Hal ini disampaikannya saat konferensi pers menjelang laga melawan Irak dalam perebutan peringkat yang akan digelar Kamis, 2 Mei 2024.

Di pertandingan sebelumnya, saat Indonesia kalah 0-2 dari Uzbekistan pada laga semifinal pada Senin lalu, diwarnai dengan beberapa keputusan merugikan dari wasit Shen Yinhao dan wasit VAR Sivakorn Pu-udom, yang berbuah dianulirnya gol Muhammad Ferarri dan kartu merah bagi kapten Rizky Ridho.

"Saya tidak memiliki niat untuk psywar ke AFC, termasuk memberi tekanan kepada mereka. Saya ingin mereka berkembang, dan semua pemain serta level permainan di AFC berkembang, itu yang saya harapkan,” kata pelatih asal Korea Selatan yang akrab disapa STY ini dalam konferensi pers prapertandingan seperti dipantau dari Jakarta melalui tayangan langsung.

“Saya hanya ingin semua saling menghormati saja, pemain dan wasit harus saling menghormati, wasit juga harus menghormati pelatih, begitu juga sebaliknya. Jika itu terjadi, tak akan ada hal buruk yang terjadi dalam sebuah pertandingan.” ujarnya menambahkan.

Juru taktik berusia 53 tahun ini mengingatkan betapa besarnya pertaruhan pada pertandingan Indonesia melawan Irak besok, yakni tiket menuju Olimpiade Paris 2024. Karena itu, ia melanjutkan, faktor semangat akan menjadi salah satu kunci mendapatkan hasil positif.

Advertising
Advertising

“Jujur, sulit bagi kami untuk laga besok, apalagi fisik dan mental kami juga terkuras di laga lawan Uzbekistan, jadi kami fokus pada pemulihan fisik dan mental, dan hal itu akan jadi penentu bagaimana hasil (pertandingan) kami saat melawan Irak, bagaimana fisik dan mental kami pulih, juga bagaimana semangat kami untuk memenangi laga. Itu akan sangat berpengaruh,” tuturnya.

Penyerang Rafael Struik yang mencetak dua gol saat menghadapi Korea Selatan di perempat final, kembali bisa dimainkan, setelah absen karena akumulasi kartu pada laga semifinal. Ketersediaan pemain ADO Den Haag itu bisa menjadi opsi di lini depan Skuad Garuda.

“Dia (Struick) sudah bermain bagus sejak awal Piala Asia U-23 2024, sejak fase grup, dia adalah salah satu pemain kunci kami," kata Shin Tae-yong. "Memang sayang dia absen di pertandingan melawan Uzbekistan, dan sekarang dia sudah dalam kondisi bugar, dan saya yakin dia akan berkontribusi besar di laga lawan Irak."

Laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 antara Indonesia melawan Irak akan dimainkan di Stadion Abdullah bin Khalifah, Doha, Kamis, mulai 22.30 WIB. Pertandingan akan dipimpin wasit Arab Saudi Majed Alshamrani, yang juga pernah memimpin pertandingan Indonesia melawan Australia pada fase grup.

Pilihan Editor: Apakah Shen Yinhao Rugikan Timnas U-23 Indonesia saat Dikalahkan Uzbekistan? Instruktur Wasit PSSI Berikan Analisisnya

Berita terkait

Jadwal Timnas Indonesia vs Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Shin Tae-yong Tak Bisa Mainkan Jay Idzes dan Ivar Jenner

55 menit lalu

Jadwal Timnas Indonesia vs Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Shin Tae-yong Tak Bisa Mainkan Jay Idzes dan Ivar Jenner

Jadwal Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 akan hadir kembali pada November 2024, menjamu Jepang dan Arab Saudi.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Berharap Kevin Diks Bergabung dengan Timnas Indonesia pada November

11 jam lalu

Shin Tae-yong Berharap Kevin Diks Bergabung dengan Timnas Indonesia pada November

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong berharap pemain keturunan Kevin Diks sudah bisa bermain untuk Skuad Garuda pada November 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia Pulang Tanpa Kemenangan dari Laga Lawan Bahrain dan Cina, Shin Tae-yong: Perasaan Saya Tak Baik

13 jam lalu

Timnas Indonesia Pulang Tanpa Kemenangan dari Laga Lawan Bahrain dan Cina, Shin Tae-yong: Perasaan Saya Tak Baik

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengungkapkan kegundahan hatinya seusai pertandingan lawan Bahrain dan Cina.

Baca Selengkapnya

Cerita di Balik Kesuksesan Perenang Joe Aditya Raih 8 Medali Emas dalam Ajang PON Aceh-Sumut 2024

16 jam lalu

Cerita di Balik Kesuksesan Perenang Joe Aditya Raih 8 Medali Emas dalam Ajang PON Aceh-Sumut 2024

Perenang Joe Aditya menceritakan bagaimana persiapan yang dijalaninya selama tiga tahun untuk tampil di PON 2024.

Baca Selengkapnya

Disinggung soal Banyak Pemain Timnas Indonesia dari Klub Eropa tapi Kalah Lawan Cina, Ini Respons STY

19 jam lalu

Disinggung soal Banyak Pemain Timnas Indonesia dari Klub Eropa tapi Kalah Lawan Cina, Ini Respons STY

Pelatih Shin Tae-yong merespons pelbagai pandangan publik mengenai banyaknya pemain naturalisasi di Timnas Indonesia yang bermain di Eropa.

Baca Selengkapnya

Poin Keluhan Federasi Sepak Bola Bahrain ke AFC: Ada Ancaman Pembunuhan dari Warganet Indonesia

22 jam lalu

Poin Keluhan Federasi Sepak Bola Bahrain ke AFC: Ada Ancaman Pembunuhan dari Warganet Indonesia

Federasi Sepak Bola Bahrain mengklaim adanya berbagai ancaman pembunuhan yang diterima oleh anggota tim di akun media sosial pribadi mereka.

Baca Selengkapnya

Tangis Zhang Yuning Setelah Bobol Gawang Indonesia, Ini Profilnya

1 hari lalu

Tangis Zhang Yuning Setelah Bobol Gawang Indonesia, Ini Profilnya

Zhang Yuning penyerang andalan timnas Cina menjadi sorotan setelah mencetak gol ke gawang timnas Indonesia, ia menangis.

Baca Selengkapnya

Komentar Shin Tae-yong, Erick Thohir, dan Branko Ivankovic Usai Timnas Indonesia Takluk 1-2 dari Cina

1 hari lalu

Komentar Shin Tae-yong, Erick Thohir, dan Branko Ivankovic Usai Timnas Indonesia Takluk 1-2 dari Cina

Timnas Indonesia kalah dari Cina dengan skor 1-2 Kualifikasi Piala Dunia 2026. Apa komentar Shin Tae-yong, Pelatih Cina, dan Erick Thohir?

Baca Selengkapnya

Branko Ivankovic Bilang Kemenangan atas Timnas Indonesia Buat Cina Lebih Percaya Diri

1 hari lalu

Branko Ivankovic Bilang Kemenangan atas Timnas Indonesia Buat Cina Lebih Percaya Diri

Pelatih Timnas Ciina Branko Ivankovic memuji permainan disiplin dan kekompakan tim saat meraih kemenangan 2-1 atas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Di Balik Pergantian Mees Hilgers dan Shayne Pattynama saat Timnas Indonesia Kalah dari Cina

1 hari lalu

Di Balik Pergantian Mees Hilgers dan Shayne Pattynama saat Timnas Indonesia Kalah dari Cina

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengungkap alasan mengganti Mees Hilgers pada pertandingan menghadapi Cina di kualifikasi Piala Dunia 2026.

Baca Selengkapnya