Berita Liga 1: Arema FC Selamat dari Degradasi, Tak Mau Buru-buru Tunjuk Pelatih

Reporter

Senin, 13 Mei 2024 01:07 WIB

Pesepak bola Arema FC Charles Lokolingoy (kedua kanan) bersama rekan setim berselebrasi usai mencetak gol ke gawang PSM Makassar saat pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis, 25 April 2024. Arema FC menang dengan skor 3-2. ANTARA/Nyoman Hendra Wibowo

TEMPO.CO, Jakarta - Arema FC yang terseok-seok di Liga 1 musim 2023-2024, berhasil selamat dari degradasi. Widodo Cahyono Putro yang direkrut sebagai pelatih kepala pada Februari, berhasil menunaikan tugas yang dibebankan kepadanya untuk membawa tim berjuluk Singo Edan tetap bertahan di kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Tanah Air.

Pelatih asal Cilacap ini menjadi pelatih keempat yang menangani Arema FC selama mengarungi Liga 1 musim 2023-2024. Sebelumnya, tiga pelatih mengasuh tim ini, tetapi tak mampu memperbaiki performa tim, yakni I Putu Gede (empat pertandingan), Joko Susilo (tiga pertandingan), dan Fernando Valente (15 pertandingan).

Arema lama berada di dasar klasemen. Fernando Valente yang diharapkan menjadi solusi untuk mendongkrak prestasi juga tidak memuaskan. Pelatih asal Portugal itu hanya bisa membawa tim naik dari peringkat 18 ke 16. Widodo yang akhirnya bisa membawa Arema mentas dari zona degradasi.

Widodo didatangkan setelah mantan pemain timnas Indonesia itu menyelesaikan pekerjaannya mengasuh klub Liga 2 Deltras Sidoardjo. Kehadirannya mampu meningkatkan performa Dedik Setiawan dan rekan-rekannya yang terpuruk.

Di bawah Widodo, Arema FC finis di urutan ke-15, satu strip di atas tim degradasi, dengan 38 poin. Mereka unggul tiga poin dari RANS Nusantara FC yang menjadi tim terakhir yang terdepak ke Liga 2 musim depan menyusul Persikabo 1973 dan Bhayangkara Presisi Indonesia FC.

Advertising
Advertising

Arema tetap bertahan di kompetisi sepak bola kasta tertinggi Tanah Air setelah bisa terhindar dari kekalahan di tiga laga terakhir. Mereka mengemas tujuh poin dari dua kemenangan dan sekali imbang di laga penutup saat bermain 0-0 di kandang Madura United.

Setelah Arema berhasil selamat dari degradasi, manajemen klub tak mau buru-buru menetapkan pelatih kepala baru. "Siapa yang nanti akan menjadi pelatih kita lihat nanti, pasti akan kami rilis," ucap General Manager Arema FC, Yusrinal Fitriandi, seperti dikutip dari situs resmi Liga Indonesia Baru, Minggu, 12 Mei 2024.

Sejumlah nama pelatih ramai dibicarakan, baik lokal maupun asing. Sementara, manajemen Arema FC juga sudah memiliki gambaran pelatih yang akan dikontrak sebelum merekrut pemain musim depan. Mereka menargetkan komposisi tim sudah terbentuk pada akhir Mei nanti.

"Keputusannya nanti setelah kami melakukan meeting besar, dalam waktu dekat ini yang membahas terkait evaluasi dan persiapan tim untuk kompetisi mendatang," ujar Yusrinal. "Tentu saja pelatih dulu yang kami tentukan sebelum pembentukan tim ini dimulai."

Langkah manajemen Arema FC yang tidak mau buru-buru menetapkan pelatih kepala baru bisa dimaklumi jika melihat pengalaman mereka di Liga 1 musim 2023 yang harus gonta-ganti pelatih hingga empat kali karena performa tim yang buruk.

Pilihan Editor: Laga Championship Series Liga 1 Bali United vs Persib Bandung Pindah Stadion dan Digelar Tertutup, Ini Reaksi Bojan Hodak

Berita terkait

Jadwal Bola Akhir Pekan, 19-20 Oktober 2024: Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga Italia, Liga Jerman, Liga Prancis, Liga Arab Saudi, MLS, dan Liga 1

2 jam lalu

Jadwal Bola Akhir Pekan, 19-20 Oktober 2024: Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga Italia, Liga Jerman, Liga Prancis, Liga Arab Saudi, MLS, dan Liga 1

Jadwal Bola akhir pekan ini akan menampilkan Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga Italia, Liga Jerman, Liga Prancis, Liga Arab Saudi, MLS, dan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Prediksi PSBS Biak vs Semen Padang FC di Liga 1 Jumat 18 Oktober 2024: Jadwal, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

3 jam lalu

Prediksi PSBS Biak vs Semen Padang FC di Liga 1 Jumat 18 Oktober 2024: Jadwal, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Jadwal pekan kedelapan Liga 1 2024-2025 Jumat hari ini akan menampilkan laga PSBS Biak vs Semen Padang FC. Inilah prediksinya.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi PSM Makassar vs Madura United di Pekan Kedelapan Liga 1 Jumat Malam 18 Oktober 2024

5 jam lalu

Jadwal Live dan Prediksi PSM Makassar vs Madura United di Pekan Kedelapan Liga 1 Jumat Malam 18 Oktober 2024

Jadwal pekan kedelapan Liga 1 2024-2025 Jumat malam ini akan menghadirkan PSM Makassar vs Madura United. Simak H2H dan prediksinya.

Baca Selengkapnya

Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Pekan Kedelapan Liga 1, Jumat 18 Oktober 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

7 jam lalu

Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Pekan Kedelapan Liga 1, Jumat 18 Oktober 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

Laga besar akan hadir pada pekan kedelapan Liga 1 Jumat 18 Oktober, yakni Persib Bandung vs Persebaya Surabaya. Simak prediksinya.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga 1 Jumat 18 Oktober 2024: 3 Laga Pekan Ke-8, Ada Persib Bandung vs Persebaya Surabaya dan Makassar vs Madura United

7 jam lalu

Jadwal Liga 1 Jumat 18 Oktober 2024: 3 Laga Pekan Ke-8, Ada Persib Bandung vs Persebaya Surabaya dan Makassar vs Madura United

Jadwal Liga 1 pada Jumat, 18 Oktober 2024, akan menampilkan big match: Persib Bandung vs Persebaya Surabaya. Selain itu ada dua menarik lain.

Baca Selengkapnya

Persija Jakarta Kalahkan PSIS Semarang 2-0 di Pekan Kedelapan Liga 1, Carlos Pena Bela Para Strikernya yang Gagal Cetak Gol

8 jam lalu

Persija Jakarta Kalahkan PSIS Semarang 2-0 di Pekan Kedelapan Liga 1, Carlos Pena Bela Para Strikernya yang Gagal Cetak Gol

Pelatih Persija Jakarta Carlos Pena mengingatkan bahwa di tim asuhannya urusan mencetak gol menjadi tugas semua pemain.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1 Kamis 17 Oktober 2024: PSIS Semarang vs Persija Jakarta 0-2, Dewa United vs Persik Kediri 2-3

15 jam lalu

Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1 Kamis 17 Oktober 2024: PSIS Semarang vs Persija Jakarta 0-2, Dewa United vs Persik Kediri 2-3

Persija Jakarta kembali ke jalur kemenangan setelah menekuk PSIS Semarang dengan skor 2-0 pada pekan kedelapan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: PSIS Semarang vs Persija Jakarta 0-2, Macan Kemayoran Naik ke Peringkat Keenam Klasemen Sementara

15 jam lalu

Hasil Liga 1: PSIS Semarang vs Persija Jakarta 0-2, Macan Kemayoran Naik ke Peringkat Keenam Klasemen Sementara

PSIS Semarang bermain dengan sembilan pemain saat menghadapi Persija Jakarta di Liga 1 pekan kedelapan, Kamis, karena dua pemainnya dikartu merah.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Dewa United vs Persik Kediri 2-3, Macan Putih Naik ke Urutan Keempat Klasemen Sementara

17 jam lalu

Hasil Liga 1: Dewa United vs Persik Kediri 2-3, Macan Putih Naik ke Urutan Keempat Klasemen Sementara

Persik Kediri unggul tiga gol lebih dulu sebelum Dewa United mencetak dua gol balasan di laga pekan kedelapan Liga 1 2024-2025, Kamis ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Liga 1 pada Jumat, Paul Munster Percaya Diri Bisa Curi Poin

23 jam lalu

Jadwal Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Liga 1 pada Jumat, Paul Munster Percaya Diri Bisa Curi Poin

Pertandingan Persib Bandung vs Persebaya Surabaya ini menjadi pertemuan dua tim yang sama-sama belum terkalahkan dalam tujuh laga Liga 1 musim ini.

Baca Selengkapnya