Begini Komentar Phil Foden setelah Cetak Brace untuk Memastikan Manchester City Menjuara Liga Inggris 2023-2024

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

Senin, 20 Mei 2024 00:29 WIB

Pemain Manchester City Phil Foden melakukan selebrasi. REUTERS/David Klein

TEMPO.CO, Jakarta - Phil Foden menjadi pahlawan saat Manchester City memenangi gelar Liga Inggris 2023-2024. Ia memborong dua gol (brace) untuk mengantar timnya menang 3-2 atas West Ham United dalam laga pekan terakhir di Etihad Stadium, Minggu, 19 Mei 2024.

Kemenangan itu memastikan Man City mengalahkan rivalnya, Arsenal, pada hari terakhir perburuan gelar yang mendebarkan. Mereka unggul 2 poin dari The Gunners, yang juga menang menang 2-1 atas Everton.

Dua gol gemilang dicetak Foden di awal laga. Kedua tol itu langsung menciptakan suasana pesta di tribun Etihad. Mohammed Kudus sempat mencetak gol buat West Ham. Namun Rodri, memastikan kemenangan melalui tembakan mendatar pada menit ke-59.

Ini adalah gelar Liga Inggris keempat yang diraih Manchester City secara beruntun, yang ke-10 secara total. Bagi Pep Guardiola ini menjadi gelar keenam di Liga Inggris, dalam tujuh tahun masa tugasnya.

Phil Foden menjadi pemain terbaik dalam laga itu. Ia tampak emosional seusai laga.

Advertising
Advertising

"Sulit untuk mengungkapkan dengan kata-kata apa yang telah kami lakukan hari ini," kata dia.

"Tidak ada tim yang pernah melakukannya. Anda lihat apa artinya bagi para penggemar dan kami, yang bekerja sepanjang tahun untuk momen ini."

"Premier League ini memiliki arti yang lebih. Kami adalah tim pertama yang melakukannya. Saya kehilangan kata-kata."

"Saya pikir hari ini kami terlihat percaya diri dan memainkan sepak bola kami, pada akhirnya membuahkan hasil. Hampir awal yang sempurna, terkadang saya merasa mencetak gol terlalu dini."

"Saya mencetak gol kedua, yang sedikit membantu kami. Saya menginginkan ini merasakannya sepanjang waktu, tidak ada perasaan yang lebih baik, saya hanya ingin terus menang sebanyak yang saya bisa."

Foden secara total mencetak 19 gol buat Manchester City di Liga Inggris musim ini. Ia, bersama Erling Haaland yang menjadi top skor Liga Inggris dengan 27 gol, menjadi kunci keberhasilan klub itu menjadi juara.

REUTERS | PREMIER LEAGUE

Pilihan Editor: Rekam Jejak Oxford United Usai Diakuisisi Erick Thohir: Sempat Terseok hingga Promosi ke Championship Liga Inggris

Berita terkait

Erling Haaland Torehkan Rekor Gol di Timnas Norwegia setelah Bikin Brace saat Kalahkan Slovenia 3-0

7 hari lalu

Erling Haaland Torehkan Rekor Gol di Timnas Norwegia setelah Bikin Brace saat Kalahkan Slovenia 3-0

Erling Haaland kembali mencetak rekor. Ia memborong dua gol saat mengantar Timnas Norwegia menang 3-0 aas Slovenia di UEFA Nations League.

Baca Selengkapnya

Tottenham Hotspur Torehkan Rekor Buruk di Liga Inggris setelah Kalah dari Brighton, Apa Kata Ange Postecoglou?

11 hari lalu

Tottenham Hotspur Torehkan Rekor Buruk di Liga Inggris setelah Kalah dari Brighton, Apa Kata Ange Postecoglou?

Tottenham Hotspur menderita kekalahan dramatis dari Brighton pada pekan ketujuh Liga Inggris. Torehkan rekor buruk.

Baca Selengkapnya

Manchester United Ditahan Aston Villa 0-0 dan Gagal Menang dalam 5 Laga Terakhir, Kenapa Erik ten Hag Masih Merasa Aman?

11 hari lalu

Manchester United Ditahan Aston Villa 0-0 dan Gagal Menang dalam 5 Laga Terakhir, Kenapa Erik ten Hag Masih Merasa Aman?

Manchester United kembali gagal menang pada pertandingan pekan ketujuh Liga Inggris. Mereka ditahan tuan rumah Aston Villa dengan skor 0-0.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ketujuh: Manchester United dan Chelsea Tertahan, Tottenham Hotspur Kalah

11 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ketujuh: Manchester United dan Chelsea Tertahan, Tottenham Hotspur Kalah

Hasil Liga Inggris pada Minggu malam, 6 Oktober 2024: Manchester United dan Chelsea ditahan lawannya, sedangkan Tottenham kalah.

Baca Selengkapnya

Prediksi Aston Villa vs Manchester United di Liga Inggis: Jadwal Live, H2H, Berita Terkini, Perkiraan Susunan Pemain

11 hari lalu

Prediksi Aston Villa vs Manchester United di Liga Inggis: Jadwal Live, H2H, Berita Terkini, Perkiraan Susunan Pemain

Laga Aston Villa vs Manchester United pada pekan ketujuh Liga Inggris ini akan berlangsung di Villa Park pada Minggu, 6 Oktober 2024, mulai 20.00 WIB.

Baca Selengkapnya

Bukayo Saka Cetak 1 Gol dan 2 Assist saat Arsenal Kalahkan Southampton 3-1, Begini Puji Mikel Arteta

11 hari lalu

Bukayo Saka Cetak 1 Gol dan 2 Assist saat Arsenal Kalahkan Southampton 3-1, Begini Puji Mikel Arteta

Arsenal tertinggal lebih dulu sebelum mencetak tiga gol balasan yang membuat pasukan Mikel Arteta memetik tiga poin dalam lanjutan Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Malam Ini, Minggu 6 Oktober 2024: Man United dan Chelsea di Liga Inggris, Barcelona di Liga Spanyol, Juventus dan Milan di Liga Italia

11 hari lalu

Jadwal Bola Malam Ini, Minggu 6 Oktober 2024: Man United dan Chelsea di Liga Inggris, Barcelona di Liga Spanyol, Juventus dan Milan di Liga Italia

Jadwal bola pada Minggu malam hingga Senin dinihari, 6-7 Oktober 2024: Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga Italia, Liga Jerman, dan Liga Prancis.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ketujuh: Liverpool, Manchester City, dan Arsenal Menang; Bersaing Ketat di 3 Besar

12 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ketujuh: Liverpool, Manchester City, dan Arsenal Menang; Bersaing Ketat di 3 Besar

Hasil Liga Inggris pada Sabtu malam hingga Minggu dinihari, 5-6 Oktober 2024: Liverpool, Manchester City, dan Arsenal menang dan bersaing ketat.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ketujuh: Liverpool Kalahkan Crystal Palace 1-0, Gol Cody Gakpo Jadi Penentu

12 hari lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ketujuh: Liverpool Kalahkan Crystal Palace 1-0, Gol Cody Gakpo Jadi Penentu

Liverpool berhasil mengalahkan Crystal Palace dengan skor 1-0 dalam pertandingan Liga Inggris pekan ketujuh.

Baca Selengkapnya

Jim Ratcliffe Soal Masa Depan Erik Ten Hag di Manchester United: Itu Bukan Keputusan Saya

12 hari lalu

Jim Ratcliffe Soal Masa Depan Erik Ten Hag di Manchester United: Itu Bukan Keputusan Saya

Pemilik Manchester United Sir Jim Ratcliffe tak ingin banyak berkomentar soal masa depan Erik Ten Hag sebagai manajer klub.

Baca Selengkapnya