Pesepakbola Top Dunia Kompak Serukan All Eyes on Rafah di Media Sosial, Siapa Saja?

Rabu, 29 Mei 2024 15:26 WIB

All Eyes on Rafah. Foto: Instagram.

TEMPO.CO, Jakarta - Jagad media sosial kini tengah diramaikan dengan seruan “All Eyes on Rafah” yang menyoroti kekejaman serangan Israel terhadap rakyat Palestina. Seruan ini juga digaungkan oleh berbagai lapisan masyarakat, termasuk para artis, politikus, hingga pesepakbola top dunia.

Melansir dari unggahan media sosial X Quds News Network, sejumlah pesepak bola top dunia terlihat turut menyerukan “All Eyes on Rafah” melalui media sosial masing-masing. Sejumlah bintang klub Eropa ini membagikan unggahan template bertulis “All Eyes on Rafah” melalui cerita Instagram mereka.

“Bintang sepak bola di seluruh dunia menunjukkan dukungan untuk Palestina dan Gaza di akun resmi mereka, mengutuk pembantaian pendudukan Israel baru-baru ini di Rafah,” tulis keterangan pada unggahan Quds News Network, @QudsNen, Selasa, 28 Mei 2024, disertai tangkapan layar cerita Instagram para pemain sepakbola tersebut.

Adapun para pemain sepakbola dunia tersebut adalah pemain Arsenal, William Saliba; penyerang Chelsea, Nicolas Jackson; striker Paris Saint-Germain, Ousmane Dembele; bek Liverpool sekaligus Prancis, Ibrahima Konate; gelandang Arsenal, Mohamed Elneny; dan penyerang klub Al Ahli, Riyad Mahrez.

Selain itu, ada juga gelandang klub Galatasaray, Hakim Ziyech, yang menunjukkan dukungannya terhadap Palestina. Hal itu ditunjukan pemain Timnas Maroko tersebut dengan mengibarkan bendera Palestina saat perayaan juara Liga Turki bersama Galatasaray, beberapa hari lalu.

Advertising
Advertising

Tak hanya pemain sepak bola dunia, sejumlah pemain sepakbola Indonesia juga turut menyatakan dukungannya terhadap Palestina dengan mengunggah template bertulis “All Eyes on Rafah” di media sosial Instagram pribadi. Para pemain tersebut adalah Rizky Ridho, Dendy Setyawan, Muhammad Ferrari, dan Ilham Rio Fahmi.

Gerakan Seruan “All Eyes on Rafah”

Seruan “All Eyes on Rafah” memiliki arti “Semua mata tertuju pada Rafah.” Adapun Rafah merupakan tempat aman di Palestina yang menjadi wilayah pengungsian setelah serangan Israel ke Jalur Gaza sejak 7 Oktober 2023 lalu.

Namun, pasukan Israel atau biasa disebut IDF melancarkan serangan besar-besaran ke Rafah pada Ahad, 26 Mei 2024. Akibatnya, sebanyak 45 orang, sebagian besar anak-anak, dilaporkan tewas dan puluhan orang lainnya luka-luka.

Hingga saat ini, serangan tersebut masih berlanjut. Militer Israel beralasan wilayah yang diserang merupakan kompleks Hamas di Rafah dengan tujuan melenyapkan gudang amunisi berdasarkan data intelijen mereka.

Adapun seruan ini digemakan untuk menarik perhatian semua orang terhadap apa yang saat ini terjadi di Palestina. Selain itu, seruan ini juga sebagai dukungan terhadap warga Palestina di Rafah yang menjadi korban genosida Israel.

Saat ini, seruan “All Eyes on Rafah” memuncaki trending topik di media sosial X dengan lebih dari 997 ribu unggahan pada Rabu, 29 Mei 2024 pukul 12.30 WIB. Selain itu, tagar “Gaza Genocide” dan “Free Palestine” juga masuk dalam daftar 10 besar trending topik dengan masing-masing lebih dari 343 ribu unggahan dan 171 ribu unggahan.

Warga Palestina menggunakan kereta yang ditarik keledai berisi barang-barangnya saat melarikan diri dari Rafah akibat operasi militer Israel, di Rafah, di selatan Jalur Gaza, 28 Mei 2024. REUTERS/Hatem Khaled.

RADEN PUTRI | TWITTER | TEMPO.CO

Pilihan Editor: Thom Haye Yakin Timnas Indonesia Bisa Ladeni Permainan Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Berita terkait

10 Makanan Khas Palestina yang Populer dan Wajib Dicoba

10 jam lalu

10 Makanan Khas Palestina yang Populer dan Wajib Dicoba

Makanan khas Palestina memiliki jenis yang beragam dan menggunakan bahan dasar tradisional seperti kacang, minyak zaitun, hingga rempah yang khas.

Baca Selengkapnya

Profil Dick Schoof, Perdana Menteri Belanda yang Baru dilantik Raja Willem-Alexander

11 jam lalu

Profil Dick Schoof, Perdana Menteri Belanda yang Baru dilantik Raja Willem-Alexander

Mantan mata-mata Belanda, Dick Schoof dilantik sebagai Perdana Menteri Baru Belanda. Ini dia profilnya.

Baca Selengkapnya

Israel Lancarkan Serangan Baru di Gaza, Jumlah Korban Tewas Hampir 40.000

11 jam lalu

Israel Lancarkan Serangan Baru di Gaza, Jumlah Korban Tewas Hampir 40.000

Israel masih terus melancarkan serangan di Gaza meskipun beberapa pejabat militernya menyebutkan mereka telah mengakhiri fase pertempuran sengit.

Baca Selengkapnya

Deretan Kegagalan Timnas Italia di Piala Eropa dan Piala Dunia

17 jam lalu

Deretan Kegagalan Timnas Italia di Piala Eropa dan Piala Dunia

Timnas Italia kembali gagal di turnamen elit. Gli Azzurri sudah tak disegani lagi.

Baca Selengkapnya

Israel Minta Warga Gaza Mengungsi Lagi, PBB Ingatkan Itu Hanya Memperburuk Penderitaan

19 jam lalu

Israel Minta Warga Gaza Mengungsi Lagi, PBB Ingatkan Itu Hanya Memperburuk Penderitaan

PBB mengingatkan evakuasi besar-besaran hanya akan menambah penderitaan pada warga sipil dan mendorong semakin tinggi krisis kemanusiaan.

Baca Selengkapnya

Iran Luncurkan Buku 'Abdi Bangsa', Memoar Mendiang Presiden Ebrahim Raisi

23 jam lalu

Iran Luncurkan Buku 'Abdi Bangsa', Memoar Mendiang Presiden Ebrahim Raisi

Kedutaan Besar Iran di Jakarta meluncurkan buku berjudul 'Abdi Bangsa' yang merupakan kumpulan memoar mendiang Presiden Iran Ebrahim Raisi

Baca Selengkapnya

Coldplay Bawa Pesan Damai di Festival Glastonbury 2024, dari Palestina hingga Ukraina

1 hari lalu

Coldplay Bawa Pesan Damai di Festival Glastonbury 2024, dari Palestina hingga Ukraina

Chris Martin, vokalis Coldplay mengajak penonton di Glastonbury 2024 untuk mengirimkan cinta dan pesan perdamaian ke seluruh dunia.

Baca Selengkapnya

Singapura Siap Akui Negara Palestina, Syaratnya Harus Menerima Keberadaan Israel

1 hari lalu

Singapura Siap Akui Negara Palestina, Syaratnya Harus Menerima Keberadaan Israel

Singapura siap untuk mengakui Palestina sebagai negara jika memiliki pemerintahan efektif yang menolak terorisme dan menerima hak keberadaan Israel

Baca Selengkapnya

Houthi Serang Lagi Kapal Israel, Kapal Tanker Amerika Serikat, dan Kapal Dagang Inggris di Laut Merah

1 hari lalu

Houthi Serang Lagi Kapal Israel, Kapal Tanker Amerika Serikat, dan Kapal Dagang Inggris di Laut Merah

Kelompok Houthi di Yaman menggelar operasi militer besar di Laut Merah dan sekitarnya dan menyerang kapal-kapal yang berhubungan dengan Israel.

Baca Selengkapnya

Ketua MPR Bambang Soesatyo Merespons Isu Aktual

1 hari lalu

Ketua MPR Bambang Soesatyo Merespons Isu Aktual

Bamsoet beri tanggapan terhadap isu nasional dan internasional.

Baca Selengkapnya