Prediksi Turki vs Georgia di Euro 2024: Jadwal Live, Kondisi Tim, Komentar Pelatih, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Selasa, 18 Juni 2024 10:12 WIB

Pemain Timnas Italia, Jorginho menjegal pemain Timnas Turki, Yusuf Yazici dalam laga persahabatan di Stadio Renato Dall'Ara, Bologna, Italia, 4 Juni 2024. REUTERS/Daniele Mascolo

TEMPO.CO, Jakarta - Duel antara Turki vs Georgia akan tersaji dalam laga perdana grup F Euro 2024 atau Piala Eropa 2024 pada Selasa, 18 Juni 2024. Pertandingan ini akan berlangsung di BVB Stadion Dortmund, Jerman, mulai pukul 23.00 WIB, disiarkan langsung RCTI dan platform streaming Vision+.

Turki pernah membuat kejutan di Euro 2008 dengan menembus babak semifinal. Namun, setelahnya, performa tim berjuluk Al Yildizlilar itu menurun drastis. Pada gelaran Euro 2016 dan Euro 2020, Turki bahkan tidak mampu lolos ke fase grup.

Kini, Turki menatap pertandingan melawan Georgia dengan rentetan hasil buruk selama uji coba. Dari empat pertandingan yang dijalani, Salih Ozcan dan kawan-kawan menderita tiga kekalahan dan satu hasil imbang.

Pasukan Al Yildizlilar bakal bertanding di Euro 2024 tanpa sejumlah pemain inti, seperti Enes Unal, Caglar Soyuncu, dan Ozan Kabak yang mengalami cedera. Walau begitu, bintang sekaligus kapten Turki Hakan Calhanoglu dipastikan dalam kondisi fit. Begitu juga dengan penyerang muda asal Juventus yang tengah naik daun Kenan Yildiz.

Dari kubu Georgia, mereka bakal bersiap untuk melakoni pertandingan pertama di turnamen besar sepanjang sejarah. Sebelumnya, Khvicha Kvaratskhelia dan kawan-kawan memastikan diri lolos ke Jerman usai memenangkan pertandingan playoff melawan Yunani pada Maret lalu

Advertising
Advertising

Tim asuhan Willy Sagnol juga mempunyai modal positif menghadapi tim berpengalaman seperti Turki. Georgia memenangkan tiga dari lima pertandingan terakhirnya sebelum Euro 2024. Pada laga uji coba terakhir dan satu-satunya yang dijalani, Georgia mampu meraih kemenangan atas Montenegro dengan skor 3-1.

Georgia bakal tampil hampir dengan kekuatan penuh di Euro 2024. Hanya Solomon Kvirkvelia yang kemungkinan absen karena mengalami cedera. Beberapa pemain andalan lain, termasuk Kvicha Kvaratskhelia, dalam kondisi siap dimainkan.

Komentar Pelatih

Pelatih Turki Vincenzo Montella mengatakan timnya telah mempersiapkan diri dengan baik menghadapi pertandingan kontra Georgia. Menurut dia, lawan merupakan tim yang tangguh dan tak bisa dianggap remeh meski berstatus sebagai debutan.

"Georgia merupakan tim yang sangat sulit untuk dievaluasi dan mereka akan sangat termotivasi. Ini tidak akan menjadi pertandingan yang mudah, dan kami harus tetap sabar dan terorganisir sepanjang pertandingan," ujar dia dikutip dari situs resmi UEFA.

Di sisi lain, pelatih Georgia Willy Sagnol mengakui bahwa Turki merupakan salah satu tim berpengalaman di turnamen besar. Walau begitu bukan berarti timnya tak memiliki peluang untuk menang. Laga nanti, kata Sagnol, bakal menjadi tantangan yang bagus untuk Georgia.

"Saya yakin mereka berada di bawah tekanan lebih besar daripada kami. Jika Anda membicarakan Turki, kita bisa berada di sini untuk waktu yang lama karena mereka memiliki banyak pemain bagus dengan teknik yang hebat. Ini akan menjadi tantangan besar bagi kami," ujar Sagnol dikutip dari laman resmi UEFA.

Head to Head

Turki dan Georgia sebelumnya telah bertemu lima kali di semua ajang. Al Yildizlilar mendominasi dengan tiga kemenangan berbanding satu milik Georgia. Terakhir kali kedua tim bertemu dalam ajang uji coba pada 2012 silam. Kala itu, Turki menang dengan skor 3-1.

Rekor Pertemuan Turki vs Georgia

25/02/2012 Georgia 1-3 Turki
07/02/2007 Georgia 1-0 Turki
30/03/2005 Georgia 2-5 Turki
05/09/2004 Turki 1-1 Georgia
21/08/2002 Turki 3-0 Georgia

Perkiraan Susunan Pemain

Turki: Gunok; Ayhan, Demiral, Bardakci, Kadioglu; Ozcan, Calhanoglu; Guler, Yildiz, Akturkoglu; Yilmaz.

Georgia: Mamardashvili; Kverkvelia, Kashia, Dvali; Kakabadze, Kiteishvili, Kochorashvili, Shengelia, Chakvetadze; Kvaratskhelia, Mikautadze.

Prediksi Pertandingan

Duel Turki vs Georgia diprediksi akan berjalan sengit. Georgia dapat menjadi lawan yang menyulitkan bagi Turki, bahkan mereka berpeluang untuk mencetak gol perdananya di Euro 2024. Meski begitu, Turki tetap lebih diunggulkan, secara pengalaman dan komposisi pemain. Belum lagi mereka juga mendominasi dalam lima pertemuan sebelumnya. Prediksi Turki vs Georgia: 2-1.

SPORTS MOLE, SOCCERWAY, UEFA

Berita terkait

Luke Shaw Belum Bermain untuk Timnas Inggris di Euro 2024, Bagaimana Kondisinya?

1 jam lalu

Luke Shaw Belum Bermain untuk Timnas Inggris di Euro 2024, Bagaimana Kondisinya?

Luke Shaw tetap dipanggil masuk Timnas Inggris untuk Euro 2024 meski absen sejak Februari lalu dan hanya memainkan 15 pertandingan musim lalu.

Baca Selengkapnya

Hal-Hal Menarik dari Preview Swiss vs Italia di Babak 16 Besar Euro 2024 Malam Ini, Termasuk Bedah Taktik dan Prediksinya

5 jam lalu

Hal-Hal Menarik dari Preview Swiss vs Italia di Babak 16 Besar Euro 2024 Malam Ini, Termasuk Bedah Taktik dan Prediksinya

Pertandingan babak 16 besar Euro 2024, Swiss vs Italia, akan berlangsung di Berlin malam ini. Simak bedah taktik dan prediksinya.

Baca Selengkapnya

Hal-Hal Menarik dari Preview Jerman vs Denmark di Babak 16 Besar Euro 2024 Malam Ini, Termasuk Bedah Taktik, Perkiraan Susunan Pemain, dan Prediksinya

7 jam lalu

Hal-Hal Menarik dari Preview Jerman vs Denmark di Babak 16 Besar Euro 2024 Malam Ini, Termasuk Bedah Taktik, Perkiraan Susunan Pemain, dan Prediksinya

Pertandingan Jerman vs Denmark akan hadir pada babak 16 besar Euro 2024, Minggu dinihari, 30 Juni. Simak jadwal live dan prediksinya.

Baca Selengkapnya

Prediksi Jerman vs Denmark di Babak 16 Euro 2024 Malam Ini: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

7 jam lalu

Prediksi Jerman vs Denmark di Babak 16 Euro 2024 Malam Ini: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Pertandingan Jerman vs Denmark akan hadir pada babak 16 besar Euro 2024 malam ini. Simak H2H, susunan pemain, dan prediksinya.

Baca Selengkapnya

Prediksi Swiss vs Italia di Babak 16 Besar Euro 2024: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

8 jam lalu

Prediksi Swiss vs Italia di Babak 16 Besar Euro 2024: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Pertandingan Swiss vs Italia akan menjadi partai pembuka babak 16 besar Euro 2024. Simak jadwal dan prediksinya.

Baca Selengkapnya

Jadwal Euro 2024 Babak 16 Besar Dimulai Sabtu Malam Ini 29 Juni, Diawali Laga Swiss vs Italia

13 jam lalu

Jadwal Euro 2024 Babak 16 Besar Dimulai Sabtu Malam Ini 29 Juni, Diawali Laga Swiss vs Italia

Jadwal Euro 2024 yang berlangsung di Jerman memasuki babak 16 besar. Rangkaian pertandingannya akan berlangsung mulai Sabtu malam ini.

Baca Selengkapnya

Mengenal Georges Mikautadze, Top Skor Sementara Euro 2024

1 hari lalu

Mengenal Georges Mikautadze, Top Skor Sementara Euro 2024

Georges Mikautadze dari timnas Georgia saat ini sebagai pencetak gol terbanyak selama penyisihan Euro 2024

Baca Selengkapnya

Prediksi Paraguay vs Brasil di Grup D Copa America 2024: Jadwal, Berita Terkini TIm, H2H, dan Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Paraguay vs Brasil di Grup D Copa America 2024: Jadwal, Berita Terkini TIm, H2H, dan Perkiraan Formasi

Duel Paraguay vs Brasil akan tersaji pada pertandingan kedua Grup D Copa America 2024 di Allegiant Stadium. Mengapa ini menjadi hidup mati kedua tim?

Baca Selengkapnya

Pelatih Turki Jelaskan Alasannya Sebut Gol Hakan Calhanoglu Kelas Dunia Saat Kalahkan Republik Ceko di Euro 2024

2 hari lalu

Pelatih Turki Jelaskan Alasannya Sebut Gol Hakan Calhanoglu Kelas Dunia Saat Kalahkan Republik Ceko di Euro 2024

Hakan Calhanoglu membuka skor lewat tendangan jarak jauh di awal babak kedua saat Turki mengalahkan Republik Ceko di Euro 2024 pada Kamis dinihari WIB

Baca Selengkapnya

Kalahkan Portugal di Euro 2024, Begini Uniknya Georgia Sang Permata Tersembunyi Kaukasus

2 hari lalu

Kalahkan Portugal di Euro 2024, Begini Uniknya Georgia Sang Permata Tersembunyi Kaukasus

Secara geografis Georgia berada di persimpangan Eropa dan Asia.

Baca Selengkapnya