Alasan Julian Alvarez Lebih Dipilih Jadi Tandem Lionel Messi Ketimbang Lautaro Martinez di Copa America 2024

Reporter

Rabu, 26 Juni 2024 16:34 WIB

Pelatih Argentina Lionel Scaloni. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Timnas Argentina Lionel Scaloni mengungkap alasan lebih memilih Julian Alvarez sebagai tandem Lionel Messi di lini depan pada dua laga awal La Albiceleste di Copa America 2024. Menurut dia, pemilihan Alvarez ketimbang Lautaro Martinez demi keseimbangan tim.

Lionel Messi, pencetak gol terbanyak sepanjang masa Argentina, menjadi nama pertama dalam daftar tim untuk pertandingan-pertandingan penting. Untuk posisi striker kedua, Scaloni memilih untuk memainkan Alvarez sebagai starter dalam kemenangan atas Kanada dan Chile,

Pencetak gol terbanyak Serie A, Lautaro Martinez, menggantikan Alvarez dari bangku cadangan di paruh kedua laga menghadapi Cile. Alvarez telah mencetak satu gol sejauh ini, sementara Martinez telah mencetak dua gol, termasuk gol penentu kemenangan melawan Cile yang mengirim Argentina ke perempat final.

“Lautaro dan Julian pernah bermain bersama. Selalu ada kebutuhan akan keseimbangan. Dan, Lautaro sangat bahagia hari ini, begitu pula Julian. Saya akan selalu memilih salah satu yang menurut saya paling cocok untuk pertandingan itu. Hari ini Julian bermain, tapi kami punya 11 pemain. Kami harus menyeimbangkan rencana permainan," ujar Scaloni, dikutip dari Reuters.

"Kadang-kadang keseimbangan itu mungkin terganggu karena alasan apa pun, tapi biasanya, saya suka bermain dengan struktur yang bagus. Kami akan membuat pilihan sepanjang turnamen tergantung lawannya," ujar pelatih yang berhasil membawa Argentina menjadi juara Piala Dunia 2022 di Qatar tersebut.

Advertising
Advertising

Scaloni menambahkan bahwa lolos ke babak sistem gugur dengan satu pertandingan tersisa akan memungkinkan dia bereksperimen. Ia akan mengubah susunan pemain dalam pertandingan terakhir penyisihan grup melawan Peru pada hari Sabtu mendatang.

Ditanya secara khusus tentang pemain sayap Alejandro Garnacho, yang tidak diturunkan di kedua pertandingan, Scaloni berkata, “Kami akan senang melihatnya karena dia masih muda dan merupakan pemain segar."

“Kadang-kadang kami berpikir bahwa dengan adanya pertandingan, kami bisa menurunkannya. Namun seiring berjalannya pertandingan, kami berpikir mungkin itu bukan pertandingan yang tepat untuknya. Mudah-mudahan ketika kami memberi mereka (pemain muda) kesempatan, mereka bisa memanfaatkannya,” ujar Lionel Scaloni.

Pemain Timnas Argentina, Julian Alvarez melepaskan tendangannya saat bertanding melawan Timnas Cile dalam Copa Amerika di MetLife Stadium, East Rutherford, New Jersey, Amerika Serikat, 25 Juni 2024. REUTERS/Agustin Marcarian

Pilihan Editor: Prediksi Ukraina vs Belgia di Laga Penentu Grup E Euro 2024 Malam Ini: Jadwal, H2H, Berita Terkini, Perkiraan Formasi

Berita terkait

Atletico Madrid Menang 1-0 atas Celta Vigo, Diego Simeone Puji Pertahanan Tim

1 hari lalu

Atletico Madrid Menang 1-0 atas Celta Vigo, Diego Simeone Puji Pertahanan Tim

Atletico Madrid memetik kemenangan di kandang Celta Vigo dalam lanjutan LaLiga berkat gol tunggal Julian Alvarez di menit akhir.

Baca Selengkapnya

Lionel Messi Mulai Beraksi Lagi, Sadar Inter Miami Selalu Alami Krisis Pemain di MLS

10 hari lalu

Lionel Messi Mulai Beraksi Lagi, Sadar Inter Miami Selalu Alami Krisis Pemain di MLS

Lionel Messi kemungkinan akan bermain untuk Inter Miami saat pertandingan tandang melawan Atlanta United pada Rabu malam waktu setempat.

Baca Selengkapnya

Gazalba Saleh Bantah Tuntutan Jaksa KPK Soal Penemuan Batu Permata di Kebun: Itu Tidak Mustahil

11 hari lalu

Gazalba Saleh Bantah Tuntutan Jaksa KPK Soal Penemuan Batu Permata di Kebun: Itu Tidak Mustahil

Tidak hanya itu, Gazalba Saleh turut menyinggung tim sepak bola Argentina yang berhasil dikalahkan oleh tim sepak bola Indonesia.

Baca Selengkapnya

Lionel Messi Kembali Berlatih Bersama Inter Miami, Disiapkan untuk Laga Lawan Philadelphia Union

14 hari lalu

Lionel Messi Kembali Berlatih Bersama Inter Miami, Disiapkan untuk Laga Lawan Philadelphia Union

Lionel Messi siap kembali untuk memimpin Inter Miami CF bertanding melawan tim tamu Philadelphia Union dalam laga Master League Soccer (MLS).

Baca Selengkapnya

Jadi Manusia Pertama Berpengikut 1 Miliar, Cristiano Ronaldo: Kita Telah Cetak Sejarah

15 hari lalu

Jadi Manusia Pertama Berpengikut 1 Miliar, Cristiano Ronaldo: Kita Telah Cetak Sejarah

Cristiano Ronaldo mencetak sejarah dengan menjadi manusia pertama yang memiliki pengikut di media sosial mencapai 1 miliar akun.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Conmebol: Kolombia Kalahkan Argentina 2-1, Brasil Juga Keok

17 hari lalu

Rekap Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Conmebol: Kolombia Kalahkan Argentina 2-1, Brasil Juga Keok

James Rodriguez membawa Timnas Kolombia menang 2-1 atas Argentina dalam laga kedelapan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol, Rabu, 11 September.

Baca Selengkapnya

Paus Fransiskus di Papua Nugini: Reuni Sahabat Argentina di Vanimo

20 hari lalu

Paus Fransiskus di Papua Nugini: Reuni Sahabat Argentina di Vanimo

Paus Fransiskus membawa makanan, obat-obatan, permen, mainan, dan bantuan untuk penduduk di Vanimo.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Hukuman Mati dari Kim Jong Un, Paus Fransiskus ke Hutan Terpencil Papua Nugini

20 hari lalu

Top 3 Dunia: Hukuman Mati dari Kim Jong Un, Paus Fransiskus ke Hutan Terpencil Papua Nugini

Berita Top 3 Dunia pada Ahad 8 September 2024 diawali oleh kabar pemimpin tertinggi Korea Utara Kim Jong Un menghukum mati 30 pejabat

Baca Selengkapnya

Diburu Rezim, Eks Kandidat Presiden Venezuela Dapat Suaka di Spanyol

20 hari lalu

Diburu Rezim, Eks Kandidat Presiden Venezuela Dapat Suaka di Spanyol

Mantan kandidat presiden Venezuela, Edmundo Gonzalez Urrutia, telah meninggalkan negaranya dan memperoleh suaka di Spanyol

Baca Selengkapnya

Mengenal Kota Vanimo dan Kelompok Misionaris Argentina yang Dikunjungi Paus Fransiskus

20 hari lalu

Mengenal Kota Vanimo dan Kelompok Misionaris Argentina yang Dikunjungi Paus Fransiskus

Vanimo, sebuah kota kecil di Papua Nugini, menjadi perhatian dunia tatkala masuk dalam jadwal kunjungan Paus Fransiskus.

Baca Selengkapnya