Timnas U-16 Indonesia Lolos Babak Semifinal Piala AFF U-16 2024, Nova Arianto: Juara Bukan Target Utama

Jumat, 28 Juni 2024 20:14 WIB

Pelatih Nova Arianto (tengah) memberikan instruksi kepada pesepak bola peserta seleksi tahap kedua Tim Nasional (Timnas) U-16 di Jakarta International Stadium (JIS), Minggu, 31 Maret 2024. ANTARA/Rivan Awal Lingga

TEMPO.CO, Solo - Timnas U-16 Indonesia telah mengantongi tiket ke babak semifinal setelah berhasil menaklukkan Laos dengan skor 6-1 pada laga terakhir Grup A Piala AFF U-16 2024 atau ASEAN U-16 Boys Championship 2024 di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Kamis malam, 27 Juni 2024. Pelatih Timnas U-16 Indonesia, Nova Arianto, mengaku belum berpikir calon lawan skuad muda Garuda di fase gugur.

Nova mengatakan akan tetap berfokus pada setiap pertandingan. Dia tetap memastikan bahwa menjadi juara bukan menjadi target utamanya. "Dari awal saya sudah bicara. Fokus kami sebenarnya bukan juara tujuan utamanya. Juara adalah target ke sekian, tetapi lebih bagaimana pemain berprogres," ujar Nova.

Dia menyatakan bahwa tim pelatih akan berfokus pada setiap pertandingan yang akan dihadapi oleh tim asuhannya itu. "Fokus kami belum terpikir. Sebelum melawan Laos belum terpikir ke lawan selanjutnya. Saya katakan ke pemain, kami akan fokus setiap match-nya. Kami lihat nanti yang akan kami hadapi di semi final, entah Australia, Vietnam, Thailand, akan kami lihat lagi apa yang akan kami persiapkan dari siapa pun lawan kami di semi final nanti," ujar Nova.

Secara taktikal, Nova bersyukur para pemain Timnas U-16 Indonesia bisa cepat beradaptasi dengan mengeksekusi setiap rencana permainan. Menurut dia, pemain cukup adaptif dalam menerapkan setiap strateginya. "Saya bersyukur pemain bisa menjalankannya dengan baik, itu saya lihat menjadi progres pemain dalam kami saat latihan, awal mulai pemusatan latihan, jadi pemain bisa progres secara taktikal. Untuk fisik juga saya apresiasi pemain sehingga mereka bisa tampil maksimal," tutur dia.

Di sisi lain, Nova mengaku belum melakukan komunikasi dengan Shin Tae-yong maupun Indra Sjafri soal pemain Timnas U-16 Indonesia yang dinilai berpotensi promosi ke tingkat lebih tinggi seperti U-19, U-23, atau senior. Dia mengatakan tak ingin terburu-buru menaikkan level anak-anak asuhannya itu. "Saya rasa belum ya (komunikasi dengan Shin Tae-yong dan Indra Sjafri). Karena, saya masih fokus dengan ini. Saya juga lihat jalan mereka juga masih panjang. Saya tidak ingin terburu-buru," kata dia.

Advertising
Advertising

Nova berharap para pemain Timnas U-16 Indonesia itu mendapatkan banyak pengalaman terlebih dulu dari berbagai pertandingan di ajang AFF, termasuk AFC. "Harapannya ketika nanti ke timnas selanjutnya bisa lebih siap secara mental dan fisik," ucap dia.

Pesepak bola Timnas Indonesia Tristan Raissa Ibrahim (kedua kiri) berselebrasi bersama rekan-rekannya usai berhasil mencetak gol ke gawang Laos pada pertandingan penyisihan grup A Piala AFF U-16 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Kamis, 27 Juni 2024. Timnas Indonesia menang atas Laos dengan skor 6-1. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha

Pilihan Editor: Shin Tae-yong Sepakat Perpanjang Kontrak Bersama Timnas Indonesia Hingga 2027

Berita terkait

Jadwal dan Preview Final Piala AFF U-16 2024: Thailand vs Australia, Berebut Gelar Juara di Manahan

4 jam lalu

Jadwal dan Preview Final Piala AFF U-16 2024: Thailand vs Australia, Berebut Gelar Juara di Manahan

Jadwal Piala AFF U-16 2024 akan memasuki babak final. Timnas Australia U-16 dan Thailand akan berebut gelar juara di Solo, Rabu, 3 Juli.

Baca Selengkapnya

Duel Timnas U-16 Indonesia vs Vietnam di Piala AFF U-16 2024, Nova Arianto Antisipasi Pelanggaran Tak Penting

7 jam lalu

Duel Timnas U-16 Indonesia vs Vietnam di Piala AFF U-16 2024, Nova Arianto Antisipasi Pelanggaran Tak Penting

Timnas U-16 Indonesia kembali menjalani latihan menjelang laga terakhir Piala AFF U-16 2024.

Baca Selengkapnya

KMSK Deinze Resmi Lepas Marselino Ferdinan

7 jam lalu

KMSK Deinze Resmi Lepas Marselino Ferdinan

KMSK Deinze tak memperpanjang kontrak gelandang Timnas Indonesia Marselino Ferdinan. Bagaimana keduanya berpisah?

Baca Selengkapnya

Nova Arianto Bakal Rotasi Pemain saat Duel Timnas U-16 Indonesia vs Vietnam di Piala AFF U-16 2024

14 jam lalu

Nova Arianto Bakal Rotasi Pemain saat Duel Timnas U-16 Indonesia vs Vietnam di Piala AFF U-16 2024

Timnas U-16 Indonesia gagal menembus final Piala AFF U-16 2024 setelah kalah 3-5 dari Australia. Tim akan berebut peringkat tiga melawan Vietnam.

Baca Selengkapnya

Australia Tembus Final Piala AFF U-16 2024, Pelatih Brad Maloney Pilih Fokus Pemulihan Fisik Pemain

16 jam lalu

Australia Tembus Final Piala AFF U-16 2024, Pelatih Brad Maloney Pilih Fokus Pemulihan Fisik Pemain

Pelatih Brad Maloney mengaku bangga dengan perjuangan Timnas U-16 Australia yang berhasil menembus final Piala AFF U-16 2024.

Baca Selengkapnya

Piala AFF U-16 2024: Gelandang Timnas U-16 Indonesia Akui Kalah Postur dari Australia Tapi Menang Taktik

16 jam lalu

Piala AFF U-16 2024: Gelandang Timnas U-16 Indonesia Akui Kalah Postur dari Australia Tapi Menang Taktik

Gelandang Timnas U-16 Indonesia Muhamad Al Gazani menilai pertandingan melawan Australia pada babak semifinal Piala AFF U-16 2024 bagus.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Soroti Selebrasi Berlebihan Pemain Australia saat Kalahkan Timnas U-16 Indonesia di Piala AFF U-16 2024

17 jam lalu

Erick Thohir Soroti Selebrasi Berlebihan Pemain Australia saat Kalahkan Timnas U-16 Indonesia di Piala AFF U-16 2024

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengomentari perayaan berlebihan yang dilakukan Australia dalam laga semifinal Piala AFF U-16 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas U-16 Indonesia Kalah dari Australia di Semifinal Piala AFF U-16 2024, Erick Thohir: Kita Balas Oktober

18 jam lalu

Timnas U-16 Indonesia Kalah dari Australia di Semifinal Piala AFF U-16 2024, Erick Thohir: Kita Balas Oktober

Timnas U-16 Indonesia gagal ke final Piala AFF U-16 2024 setelah dikalahkan Australia. Erick Thohir minta pemain jangan menangis.

Baca Selengkapnya

Puji Permainan Timnas U-16 Indonesia Meski Kalah di Semifinal Piala AFF U-16 2024, Nova Arianto: Mentality Luar Biasa

1 hari lalu

Puji Permainan Timnas U-16 Indonesia Meski Kalah di Semifinal Piala AFF U-16 2024, Nova Arianto: Mentality Luar Biasa

Timnas U-16 Indonesia kalah 3-5 menghadapi Australia di semifinal Piala AFF U-16 2024 pada Senin malam, 1 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Gagal ke Final Piala AFF U-16 2024, Timnas U-16 Indonesia Hadapi Vietnam U-16 di Perebutan Posisi Ketiga pada Rabu 3 Juli

1 hari lalu

Gagal ke Final Piala AFF U-16 2024, Timnas U-16 Indonesia Hadapi Vietnam U-16 di Perebutan Posisi Ketiga pada Rabu 3 Juli

Duel Timnas U-16 Indonesia vs Vietnam pada perebutan posisi ketiga Piala AFF U-16 2024 dijadwalkan berlangsung pada Rabu, 3 Juli, mulai 15.00 WIB.

Baca Selengkapnya