Kata Thom Haye Soal Kekuatan Timnas Indonesia Jelang Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Lawan Arab Saudi

Reporter

Selasa, 3 September 2024 18:22 WIB

Selebrasi pemain Timnas Indonesia Thom Jan Haye (19) saat mencetak gol perdana dalam pertandingan melawan Filipina pada laga kualifikasi Piala Dunia 2026 di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa, 11 Juni 2024. Pada pertandingan Timnas Indonesia berhasil mengalahkan FIlipina dengan skor 2-0. TEMPO/ Febri Angga Palguna

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas Indonesia akan melakoni laga perdana putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia menghadapi Arab Saudi. Pertandingan ini akan berlangsung di King Abdullah Sports City, Jedah pada Jumat, 6 September 2024.

Skuad Garuda memastikan maju ke putaran ketiga setelah mengalahkan Filipina 2-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Dalam laga itu, Indonesia diperkuat sembilan pemain kelahiran Belanda, salah satunya Thom Haye yang menyumbang satu gol untuk kemenangan itu.

Haye mengungkapkan bagaimana Timnas Indonesia. Ia melihat pertandingan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia sebagai tantangan dan bertekad untuk bersama-sama rekan-rekannya yang lain menunjukkan kekuatan Skuad Garuda.

"Merupakan dorongan bagi semua orang bahwa kami dapat melaju ke babak berikutnya," kata gelandang kelahiran Amsterdam itu, seperti dikutip dari Reuters. "Saya pikir dalam beberapa bulan terakhir kita telah melihat sedikit perubahan dalam dinamika tim."

"Kami semakin kuat, Anda benar-benar bisa melihat kami tumbuh bersama sebagai sebuah tim dan sangat penting bagi kami untuk percaya bahwa kami dapat mencapai hasil ini," kata gelandang berusia 29 tahun itu. "Semua dimulai dengan keyakinan terlebih dulu dan kemudian saya pikir akan menjadi semakin kuat."

Advertising
Advertising

Penampilan Skuad Garuda menjadi dorongan bagi sepak bola Indonesia di era Ketua Umum PSSI Erick Thohir. Di bawah mantan presiden Inter Milan yang kini juga menjabat sebagai Menteri Badan Usaha Milik Negara ini, banyak dilakukan naturalisasi pemain untuk mendongkrak prestasi tim nasional.

Pelatih Shin Tae-yong yang membawa Indonesia ke babak 16 besar Piala Asia di Qatar pada Januari lalu, akan membimbing Indonesia menapaki putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Di babak ini, Garuda akan mengadapi lawan tangguh, Arab Saudi, Jepang dan Australia, serta Bahrain dan Cina dalam upaya mendapatkan satu dari dua tempat di Piala Dunia untuk Grup C.

Lebih lanjut, Haye mengatakan kebanggaannya bersama tim nasional Indonesia. "Sebagai sebuah tim, kami sangat bangga dalam beberapa bulan terakhir, dengan hasil yang kami peroleh, jadi tentu saja kami sangat senang telah lolos," ujarnya. "Namun, itu tidak berhenti di sini."

"Kami percaya satu sama lain dan pada kemungkinan yang kami miliki, jadi di babak berikutnya kami ingin menunjukkan siapa kami," kata Haye. "Saya menantikan laga berikutnya dan ini merupakan tantangan. Tapi saya suka tantangan, jadi ini bagus."

Duel Timnas Indonesia melawan Arab Saudi di kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran ketiga ini dijadwalkan mulai kick-off pada 01.00 WIB, dengan disiarkan RCTI dan Vision+. Setelah laga ini, tim asuhan Shin Tae-yong akan menjamu Australia di Stadion GBK, Jakarta pada Selasa, 10 September mendatang.

Pilihan Editor: Duel Arab Saudi vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak Statistik Roberto Mancini Bersama Elang Hijau

Berita terkait

Lama Tak Bela Timnas Indonesia, Elkan Baggott Alami Cedera Parah hingga Frustrasi di Blackpool

8 jam lalu

Lama Tak Bela Timnas Indonesia, Elkan Baggott Alami Cedera Parah hingga Frustrasi di Blackpool

Pemain keturunan Timnas Indonesia Elkan Baggott disebut frustrasi karena harus menepi selama satu bulan usai mengalami cedera parah.

Baca Selengkapnya

Sejumlah Menteri Jokowi Pamit di Akhir Masa Jabatan, Sri Mulyani Menangis, Retno Marsudi: I Love All

9 jam lalu

Sejumlah Menteri Jokowi Pamit di Akhir Masa Jabatan, Sri Mulyani Menangis, Retno Marsudi: I Love All

Para menteri Jokowi pamit di berbagai kesempatan antara lain Sri Mulyani, Retno Marsudi, Erick Thohir, dan Basuki Hadimuljono.

Baca Selengkapnya

BRI Jadi BUMN dengan Setoran Dividen Terbesar ke Negara

16 jam lalu

BRI Jadi BUMN dengan Setoran Dividen Terbesar ke Negara

Setoran dividen BRI ke kas negara selama periode 2014-2023 berkisar Rp3,6 triliun

Baca Selengkapnya

SC Heerenveen Diserbu Netizen Usai Curhat Thom Haye Gagal Gabung Como 1907

16 jam lalu

SC Heerenveen Diserbu Netizen Usai Curhat Thom Haye Gagal Gabung Como 1907

Warganet meramaikan akun Instagram SC Heerenveen dengan hujatan usai Thom Haye gagal gabung Como 1907.

Baca Selengkapnya

Statistik Apik Mees Hilgers Saat Bantu FC Twente Tekuk SC Heerenveen 2-0 di Liga Belanda

17 jam lalu

Statistik Apik Mees Hilgers Saat Bantu FC Twente Tekuk SC Heerenveen 2-0 di Liga Belanda

Mees Hilgers tampil kokoh di lini belakang kala FC Twente mengalahkan SC Heerenveen dalam laga tunda pekan ketiga Liga Belanda.

Baca Selengkapnya

3 Fakta Terkini Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Mees Hilgers dan Eliano Reijnders

18 jam lalu

3 Fakta Terkini Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Mees Hilgers dan Eliano Reijnders

Mulai persetujuan DPR RI hingga rencana pengambilan sumpah WNI menjadi fakta-fakta terkini naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Berharap Rafael Struick Dapat Banyak Belajar dan Menit Bermain di Brisbane Roar

19 jam lalu

Shin Tae-yong Berharap Rafael Struick Dapat Banyak Belajar dan Menit Bermain di Brisbane Roar

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, merespons bergabungnya Rafael Struick ke klub Australia, Brisbane Roar.

Baca Selengkapnya

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders akan Ambil Sumpah WNI di Belanda

19 jam lalu

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders akan Ambil Sumpah WNI di Belanda

Menkumham Supratman Andi Agtas bakal menugaskan perwakilannya untuk pengmabilan sumpah WNI Mees Hilgers dan Eliano Reijnders di Belanda.

Baca Selengkapnya

Kritik Gencarnya Naturalisasi Pemain, Anggota Fraksi Gerindra: Ironis, Tidak Bangga

22 jam lalu

Kritik Gencarnya Naturalisasi Pemain, Anggota Fraksi Gerindra: Ironis, Tidak Bangga

Anggota Komisi Olahraga DPR RI dari Fraksi Gerindra, Nuroji, menilai naturalisasi pemain tidak bisa dilakukan terus, harus ada pembinaan pemain lokal

Baca Selengkapnya

PSSI Kebut Investigasi Pemukulan Wasit PON XXI

1 hari lalu

PSSI Kebut Investigasi Pemukulan Wasit PON XXI

Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi mengatakan tim investigasi terkait pemukulan wasit PON XXI akan bekerja hingga lusa

Baca Selengkapnya