Sempat Tak Tertarik Bela Timnas Indonesia, Mees Hilgers Ungkap Alasan Akhirnya Mau Jadi WNI

Sabtu, 7 September 2024 10:42 WIB

Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan pemain keturunan Mees Hilgers saling berjabat tangan. Sumber Instagram @erickthohir.

TEMPO.CO, Jakarta - Pemain keturunan Mees Hilgers mengungkapkan alasannya akhirnya mau membela Timnas Indonesia. Ia merasa sulit mengekspresikan perasaannya usai proses naturalisasi untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) resmi dilakukan.

"Saya memilih bermain untuk Indonesia. Lebih tepatnya saya sudah memutuskan. Saya sangat bangga sekarang dan sulit menjelaskan perasaan ini. Tapi saya dibesarkan dengan pengaruh budaya Indonesia dan makannya. Keluarga saya orang Indonesia," ujar dia dikutip dari kanal YouTube FC Twente.

Hilgers menceritakan proses memilih untuk memperkuat Timnas Indonesia di level senior setelah membela timnas Belanda di level junior. Pemain kelahiran Amersfoot, Belanda, itu mengaku sempat tidak tertarik memperkuat Tim Merah Putih.

"Ketika saya bermain di FC Twente U-19, Indonesia (PSSI) sudah mendekati saya beberapa kali. Semua komunikasi melalui agen saya saat itu, yakni Fardy Bachdim. Dia, terutama, mendekati para pemain Belanda dan menjalin kontak dengan mereka untuk bermain bagi Timnas Indonesia," kata dia.

"Saat itu, saya memutuskan untuk tidak pergi ke Indonesia dahulu. Saya pertama kali bermain untuk tim junior Belanda, namun lambat laun saya mulai merasa tertarik kepada Indonesia. Saya mulai berpikir, kenapa tidak? Kenapa saya tidak bermain untuk Timnas Indonesia saja?" kata Hilgers menambahkan.

Advertising
Advertising

Bek berusia 23 tahun itu kemudian mengirim pesan kepada Fardy Bachdim bahwa dia bersedia membela Timnas Indonesia. "Mereka sangat senang. Mereka sama sekali tidak menyangka saya akan menghubungi mereka. Jadi, begitulah prosesnya dimulai."

Ketua Umum PSSI Erick Thohir sebelumnya resmi mengumumkan proses naturalisasi Mees Hilgers, dan satu pemain keturunan lainnya, yakni Eliano Reijnders. Informasi tersebut disampaikan melalui unggahan di akun Instagram pribadi Erick pada Jumat, 6 September 2024. "Tadi sore banyak teman wartawan menanyakan kabar Mees Hilgers dan Eliano Reijnders. Ini saya sudah makan malam bareng dan salaman," tulis Erick.

Kehadiran Mees dan Eliano bakal menambah daftar pemain keturunan yang dinaturalisasi untuk membela Timnas Indonesia. Sebelumnya sudah ada 12 nama yang sampai sekarang masih aktif bermain untuk Skuad Garuda, yakni Jordi Amat, Jay Idzes, Sandy Walsh, Nathan Tjoe-A-On, Justin Hubner, Shayne Pattynama, Calvin Verdonk, Thom Haye, Ivar Jenner, Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen, dan Maarten Paes.

Pilihan Editor: 9 Fakta Menarik 900 Gol Cristiano Ronaldo: Perbandingan dengan Messi hingga Target Berikutnya

Berita terkait

Lama Tak Bela Timnas Indonesia, Elkan Baggott Alami Cedera Parah hingga Frustrasi di Blackpool

9 jam lalu

Lama Tak Bela Timnas Indonesia, Elkan Baggott Alami Cedera Parah hingga Frustrasi di Blackpool

Pemain keturunan Timnas Indonesia Elkan Baggott disebut frustrasi karena harus menepi selama satu bulan usai mengalami cedera parah.

Baca Selengkapnya

SC Heerenveen Diserbu Netizen Usai Curhat Thom Haye Gagal Gabung Como 1907

18 jam lalu

SC Heerenveen Diserbu Netizen Usai Curhat Thom Haye Gagal Gabung Como 1907

Warganet meramaikan akun Instagram SC Heerenveen dengan hujatan usai Thom Haye gagal gabung Como 1907.

Baca Selengkapnya

Statistik Apik Mees Hilgers Saat Bantu FC Twente Tekuk SC Heerenveen 2-0 di Liga Belanda

19 jam lalu

Statistik Apik Mees Hilgers Saat Bantu FC Twente Tekuk SC Heerenveen 2-0 di Liga Belanda

Mees Hilgers tampil kokoh di lini belakang kala FC Twente mengalahkan SC Heerenveen dalam laga tunda pekan ketiga Liga Belanda.

Baca Selengkapnya

3 Fakta Terkini Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Mees Hilgers dan Eliano Reijnders

19 jam lalu

3 Fakta Terkini Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Mees Hilgers dan Eliano Reijnders

Mulai persetujuan DPR RI hingga rencana pengambilan sumpah WNI menjadi fakta-fakta terkini naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Berharap Rafael Struick Dapat Banyak Belajar dan Menit Bermain di Brisbane Roar

20 jam lalu

Shin Tae-yong Berharap Rafael Struick Dapat Banyak Belajar dan Menit Bermain di Brisbane Roar

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, merespons bergabungnya Rafael Struick ke klub Australia, Brisbane Roar.

Baca Selengkapnya

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders akan Ambil Sumpah WNI di Belanda

20 jam lalu

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders akan Ambil Sumpah WNI di Belanda

Menkumham Supratman Andi Agtas bakal menugaskan perwakilannya untuk pengmabilan sumpah WNI Mees Hilgers dan Eliano Reijnders di Belanda.

Baca Selengkapnya

Kritik Gencarnya Naturalisasi Pemain, Anggota Fraksi Gerindra: Ironis, Tidak Bangga

23 jam lalu

Kritik Gencarnya Naturalisasi Pemain, Anggota Fraksi Gerindra: Ironis, Tidak Bangga

Anggota Komisi Olahraga DPR RI dari Fraksi Gerindra, Nuroji, menilai naturalisasi pemain tidak bisa dilakukan terus, harus ada pembinaan pemain lokal

Baca Selengkapnya

DPR Setujui Naturalisasi Eliano Rejinders dan Mees Higres, Menkumham Pastikan Sesuai Aturan

1 hari lalu

DPR Setujui Naturalisasi Eliano Rejinders dan Mees Higres, Menkumham Pastikan Sesuai Aturan

Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia menyutujui permohonan pertimbangan pemberian kewarganeraan Indonesia, bagi dua atlet sepak bola, Eliano Johannes Rejinders dan Mees Victor Joseph Hilgres.

Baca Selengkapnya

Kabar Terbaru Proses Naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders untuk Timnas Indonesia, Komisi III DPR Berikan Persetujuan

1 hari lalu

Kabar Terbaru Proses Naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders untuk Timnas Indonesia, Komisi III DPR Berikan Persetujuan

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders sudah sempat bergabung dalam sesi latihan Timnas Indonesia menjelang laga lawan Australia pada 7 September.

Baca Selengkapnya

Alasan Mauro Zijlstra Ingin Bela Timnas Indonesia

1 hari lalu

Alasan Mauro Zijlstra Ingin Bela Timnas Indonesia

Mauro Zijlstra lebih memilih Timnas Indonesia dibanding Belanda. Ia disebut-sebut akan dinaturalisasi.

Baca Selengkapnya