Prediksi Liverpool vs Bologna di Liga Champions:: Jadwal, H2H, Berita Terkini, Komentar Pelatih, Perkiraan Formasi

Reporter

Rabu, 2 Oktober 2024 14:42 WIB

TEMPO.CO, Jakarta - Laga Liverpool vs Bologna akan tersaji pada lanjutan fase penyisihan Liga Champions 2024-2025 di Anfield Stadium pada Kamis, 3 Oktober 2024, pada pukul 02.00 WIB. Kedua tim dipastikan bakal mengincar kemenangan dalam pertandingan ini.

Liverpool berada di puncak klasemen Liga Inggris sementara hingga pekan keenam setelah kemenangan 2-1 atas Wolverhampton Wanderers. Performa The Reds di bawah arahan Arne Slot juga semakin konsisten sehingga Virgil Van Dijk dan kawan-kawan kemungkinan berusaha mempertahankan tren kemenangan saat menghadapi Bologna.

Adapun Bologna masih tertahan di peringkat ke-13 klasemen Liga Italia Serie A. Sebelum menghadapi Liverpool, Bologna memiliki bekal hasil seri melawan Atalanta pada akhir pekan lalu.

Berita Terkini Tim

Liverpool tidak meninggalkan Molineux tanpa cedera pada akhir pekan. Andy Robertson tertatih-tatih setelah mendapat tekel keras dari Carlos Forbs. Meski begitu, Slot tidak berpikir bahwa bek kiri asal Skotlandia itu mengalami masalah serius.

Advertising
Advertising

Slot juga memperkirakan Darwin Nunez dan Diogo Jota akan pulih, tetapi Federico Chiesa diragukan karena cederanya. Sementara itu, Harvey Elliott dipastikan absen.

Mohamed Salah akan menjadi andalan. Ia bisa menjadi pemain Liverpool pertama yang mencetak gol dalam lima pertandingan Liga Champions berturut-turut di Anfield.

Mengenai Bologna, kartu merah yang dikeluarkan untuk bek Jhon Lucumi dalam hasil imbang akhir pekan dengan Atalanta tidak memengaruhi kehadirannya. Tetapi, pemeriksaan perlu dilakukan terhadap striker Santiago Castro setelah ia dipaksa keluar lapangan pada pertandingan terakhir.

Klub Italia itu sudah berjuang tanpa Lewis Ferguson, serta gelandang Tommaso Pobega dan Oussama El Azzouzi, yang keduanya masih dalam pemulihan cedera lutut.

Head to Head

  • Liverpool belum pernah bertanding melawan Bologna di Liga Champions dan harus beradaptasi dengan lawan baru pada laga ini. Sedangkan Bologna akan menjadi lawan ke-10 yang berasal dari Italia untuk Liverpool di Liga Champions.
  • Bologna sebelumnya telah menghadapi tiga tim dari Inggris di kompetisi Eropa. Pertandingan terakhir terjadi saat melawan Fulham di Piala Intertoto 2002.
  • Tim-tim asal Italia telah mengamankan total tujuh kemenangan melawan Liverpool di Anfield di semua kompetisi. Jumlah kemenangan terbanyak yang diraih oleh tim dari suatu negara di panggung Eropa.
  • Liverpool telah memenangkan masing-masing dari 10 pertandingan terakhir di kandang sendiri di babak penyisihan grup kompetisi Eropa dan telah mencetak setidaknya dua gol di masing-masing dari sembilan pertandingan terakhir mereka.

Komentar Pelatih

Vincenzo Italiano, pelatih Bologna: "Kami harus tampil lebih baik dan lebih baik dalam segala hal yang telah kami lakukan sejauh ini. Liverpool tahu cara menyulitkan lawan mereka di setiap bagian permainan. Kami harus tetap memainkan permainan kami dan memberikan yang terbaik dalam hal penampilan individu."

Arne Slot, pelatih Liverpool: "Saya mendapat kehormatan bekerja di Feyenoord. Liga Champions juga sangat istimewa dan orang-orang mengatakan kepada saya bahwa di sini akan lebih baik lagi. Semoga, ini akan menjadi malam yang istimewa bagi semua orang yang terlibat bersama Liverpool."

Perkiraan Susunan Pemain

Liverpool
Alisson; Alexander-Arnold, Van Dijk, Konate, Tsimikas; Gravenberch, Mac Allister; Salah, Szoboszlai, Gakpo; Nunez
Pelatih: Arne Slot

Bologna

Skorupski; Posch, Beukema, Lucumi, Lykogiannis; Aebischer, Moro, Freuler; Orsolini, Dallinga, Ndoye
Pelatih: Vincenzo Italiano

Prediksi

Bologna melepaskan 17 tembakan ke gawang lawan saat menghadapi Shakhtar. Mereka sendiri hanya menghadapi satu tembakan tepat sasaran, yaitu penalti Georgiy Sudakov yang ditepis Lukasz Skorupski. Namun, hal itu kemungkinan tidak akan terjadi di Anfield.

Tim berjuluk Rossoblu diprediksi tidak akan bermain menyerang dalam laga ini dan berfokus untuk meredam para pemain Liverpool yang terbilang eksplosif. Liverpool seharusnya tidak menemui banyak hambatan untuk meraih kemenangan kedua di Liga Champions musim ini.

SPORTSKEEDA | SPORTSMOLE | UEFA

Berita terkait

Duel Lille vs Real Madrid di Liga Champions, Carlo Ancelotti Pastikan Kylian Mbappe Siap Turun

1 jam lalu

Duel Lille vs Real Madrid di Liga Champions, Carlo Ancelotti Pastikan Kylian Mbappe Siap Turun

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti mengisyaratkan akan menurunkan penyerang Kylian Mbappe pada laga laga melawan Lille di Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Xabi Alonso Masih Soroti Fisik Pemain Meski Bayer Leverkusen Kalahkan AC Milan

5 jam lalu

Liga Champions: Xabi Alonso Masih Soroti Fisik Pemain Meski Bayer Leverkusen Kalahkan AC Milan

Manajer Bayer Leverkusen Xabi Alonso memuji timnya dalam kemenangan 1-0 atas AC Milan pada pertandingan Liga Champions di BayArena pada Rabu dinihari.

Baca Selengkapnya

Prediksi Lille vs Real Madrid di Liga Champions: Jadwal Live, H2H, Berita Terkini, Perkiraan Susunan Pemain

6 jam lalu

Prediksi Lille vs Real Madrid di Liga Champions: Jadwal Live, H2H, Berita Terkini, Perkiraan Susunan Pemain

Duel Lille vs Real Madrid akan tersaji pada lanjutan Liga Champions 2024-2025 di Stade Pierre-Mauroy pada Kamis, 3 Oktober 2024, pukul 02.00 WIB.

Baca Selengkapnya

Prediksi Aston Villa vs Bayern Munchen di Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

7 jam lalu

Prediksi Aston Villa vs Bayern Munchen di Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Laga Aston Villa vs Bayern Munchen akan tersaji pada babak penyisihan grup Liga Champions 2024-2025 di Villa Park pada Kamis, 3 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Champions Rabu Malam 2 Oktober 2024: Carlo Ancelotti Siap Turunkan Kylian Mbappe saat PSG Hadapi Lille

7 jam lalu

Jadwal Liga Champions Rabu Malam 2 Oktober 2024: Carlo Ancelotti Siap Turunkan Kylian Mbappe saat PSG Hadapi Lille

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti mengisyaratkan akan menurunkan penyerang Kylian Mbappe pada laga lanjutan jadwal Liga Champions vs Lille.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Pep Guardiola Bahas Performa Gundogan, Phil Foden, dan James McAtee yang Bantu Manchester City Kalahkan Slovan Bratislava 4-0

12 jam lalu

Liga Champions: Pep Guardiola Bahas Performa Gundogan, Phil Foden, dan James McAtee yang Bantu Manchester City Kalahkan Slovan Bratislava 4-0

Manchester City meraih kemenangan 4-0 saat berlaga di markas tim asal Slovakia, Slovan Bratislava, dalam pertandingan pekan kedua Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Liga Champions Pakai Format Baru: Ini Rekap Hasil, Jadwal, dan Klasemennya hingga Rabu Dinihari 2 Oktober 2024

12 jam lalu

Liga Champions Pakai Format Baru: Ini Rekap Hasil, Jadwal, dan Klasemennya hingga Rabu Dinihari 2 Oktober 2024

Liga Champions yang memakai format baru sudah sudah mulai bergulir dan memasuki pekan kedua. Banyak hasil menarik yang muncul.

Baca Selengkapnya

Raphinha Jadi Pemain Terbaik saat Barcelona Kalahkan Young Boys 5-0 di Liga Champions, Hansi Flick Beri Pujian Tipis-tipis

12 jam lalu

Raphinha Jadi Pemain Terbaik saat Barcelona Kalahkan Young Boys 5-0 di Liga Champions, Hansi Flick Beri Pujian Tipis-tipis

Penyerang Barcelona, Raphinha, terpilih menjadi pemain terbaik saat Barcelona mengalahkan Young Boys 5-0 dalam pertandingan Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: AC Milan vs Bayer Leverkusen 0-1, Paulo Fonseca Lihat Sisi Positif dari Kekalahan Kedua Rossoneri

12 jam lalu

Liga Champions: AC Milan vs Bayer Leverkusen 0-1, Paulo Fonseca Lihat Sisi Positif dari Kekalahan Kedua Rossoneri

AC Milan menelan kekalahan kedua secara beruntun di Liga Champions. Mereka takluk 0-1 saat menjamu Bayer Leverkusen.

Baca Selengkapnya

PSG Keok 0-2 dari Arsenal di Liga Champions, Luis Enrique Akui The Gunners Layak Menang

13 jam lalu

PSG Keok 0-2 dari Arsenal di Liga Champions, Luis Enrique Akui The Gunners Layak Menang

PSG dipermalukan di kandang Arsenal dan kalah 0-2 dalam pertandingan pekan kedua Liga Champions. Luis Enrique mengakui kekalahan.

Baca Selengkapnya