Federasi Sepak Bola Bahrain Keluhkan Warganet Indonesia, Exco PSSI: Aslinya Ramah-ramah

Reporter

Bagus Pribadi

Kamis, 17 Oktober 2024 10:45 WIB

Suporter timnas Indonesia memberikan semangat dalam pertandingan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan Bahrain, di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, Bahrain, 10 Oktober 2024. REUTERS/Hamad I Mohammed

TEMPO.CO, Jakarta - PSSI menanggapi kekhawatiran Federasi Sepak Bola Bahrain (BFA) perihal serangan warganet Indonesia terhadap akun media sosial BFA dan akun para pemainnya. Serangan itu terjadi setelah laga Timnas Indonesia kontra Bahrain pada putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Kamis, 10 Oktober 2024, berakhir imbang 2-2.

Dalam laga itu, Timnas Indonesia nyaris menang. Namun, kemenangan di depan mata buyar setelah terjadi gol penyama kedudukan dari Bahrain yang terjadi pada menit kesembilan tambahan waktu. Gol itu menjadi sorotan karena sebelumnya wasit Ahmed Al Kaf asal Oman yang memimpin laga itu menyebut tambahan waktunya enam menit.

“Soal sosmed, namanya kadang-kadang netizen Indonesia itu ramai, tapi sebenarnya kan baik-baik dalam kehidupan sehari-harinya. Bangsa Indonesia terkenal dengan keramahannya,” kata Exco PSSI Arya Sinulingga dalam keterangannya, Rabu malam, 16 Oktober 2024.

BFA meminta laga leg kedua melawan Timnas Indonesia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2024, pada 25 Maret 2025, agar digelar di tempat netral atau bukan di Indonesia karena alasan keamanan.

“Indonesia pernah membuktikan Piala Dunia U-17 dan terselenggara dengan baik. Keamanan dan kenyamanan dan berbagai event di Indonesia aman, jadi tak perlu dikhawatirkan,” ujar Arya.

PSSI, kata Arya, akan mengirimkan surat ke AFC dan menyatakan agar pertandingan berlangsung di Jakarta, mengingat sebelumnya pertandingan dilakukan di Bahrain. “Kami akan memastikan juga keamanan bagi tamu seperti Bahrain, karena bangsa ini ramah terhadap tamu jadi membuat kenyamanan bagi mereka,” katanya.

Advertising
Advertising

Sejumlah keputusan wasit Ahmed Al Kaf dalam laga itu memang menjadi sorotan dunia. Puncak gunung es dari pelbagai keputusan itu adalah saat dirinya memperpanjang durasi injury time dari enam menit menjadi sembilan menit tanpa alasan yang jelas.

Sontak hal itu langsung membuat pendukung Indonesia kesal, karena dari tambahan waktu tiga menit itu membuahkan gol penyeimbang bagi Bahrain. Pertandingan berakhir dengan skor 2-2.

Sebelumnya, BFA membuat pernyataan perihal dugaan ancaman keamanan para pemainnya, sehingga meminta memindahkan pertandingan dari Indonesia. “Hal ini menjadi prioritas utama, terutama mengingat FIFA dan AFC sangat memperhatikan keselamatan tim-tim yang berpartisipasi dalam kompetisi mereka,” tulis BFA dalam akun instagram mereka, @bahrainfa, Rabu, 16 Oktober 2024.

BFA menyebut pascalaga dengan skor imbang 2-2 itu, fans Timnas Indonesia melakukan serangan siber terhadap mereka maupun para pemain Timnas Bahrain. Menurut BFA, para pemain Timnas Bahrain menerima ancaman pembunuhan. “Asosiasi Sepak Bola Bahrain menyatakan keterkejutannya yang sangat besar atas berbagai ancaman pembunuhan yang diterima oleh anggota tim di akun media sosial pribadi mereka — suatu tindakan yang mencerminkan ketidakpedulian publik Indonesia terhadap nyawa manusia,” tulis BFA.

Pilihan Editor: Pernyataan Lengkap Bahrain yang Minta Laga Melawan Timnas Indonesia Dipindah ke Tempat Netral, Singgung Ancaman Pembunuhan

Berita terkait

Poin Keluhan Federasi Sepak Bola Bahrain ke AFC: Ada Ancaman Pembunuhan dari Warganet Indonesia

5 jam lalu

Poin Keluhan Federasi Sepak Bola Bahrain ke AFC: Ada Ancaman Pembunuhan dari Warganet Indonesia

Federasi Sepak Bola Bahrain mengklaim adanya berbagai ancaman pembunuhan yang diterima oleh anggota tim di akun media sosial pribadi mereka.

Baca Selengkapnya

Pernyataan Lengkap Bahrain yang Minta Laga Melawan Timnas Indonesia Dipindah ke Tempat Netral, Singgung Ancaman Pembunuhan

8 jam lalu

Pernyataan Lengkap Bahrain yang Minta Laga Melawan Timnas Indonesia Dipindah ke Tempat Netral, Singgung Ancaman Pembunuhan

Bahrain meminta pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Timnas Indonesia dipindahkan ke tempat netral.

Baca Selengkapnya

Bahrain Minta Laga Melawan Timnas Indonesia Digelar di Tempat Netral, Begini Tanggapan PSSI

11 jam lalu

Bahrain Minta Laga Melawan Timnas Indonesia Digelar di Tempat Netral, Begini Tanggapan PSSI

PSSI menanggapi permintaan Bahraian agar laga leg kedua melawan Timnas Indonesia digelar di tempat netral.

Baca Selengkapnya

Komentar Shin Tae-yong, Erick Thohir, dan Branko Ivankovic Usai Timnas Indonesia Takluk 1-2 dari Cina

20 jam lalu

Komentar Shin Tae-yong, Erick Thohir, dan Branko Ivankovic Usai Timnas Indonesia Takluk 1-2 dari Cina

Timnas Indonesia kalah dari Cina dengan skor 1-2 Kualifikasi Piala Dunia 2026. Apa komentar Shin Tae-yong, Pelatih Cina, dan Erick Thohir?

Baca Selengkapnya

Exco PSSI Arya Sinulingga Klarifikasi Kabar Penolakan AFC atas Surat Protes Wasit Laga Bahrain vs Indonesia

1 hari lalu

Exco PSSI Arya Sinulingga Klarifikasi Kabar Penolakan AFC atas Surat Protes Wasit Laga Bahrain vs Indonesia

Anggota Exco PSSI Arya Sinulingga menjelaskan respons AFC soal surat protes federasi soal wasit Ahmed Al Kaf dalam laga Indonesia vs Bahrain.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir: Kami Sudah Kirim Surat Protes ke AFC

2 hari lalu

Erick Thohir: Kami Sudah Kirim Surat Protes ke AFC

Erick Thohir telah mengirim surat protes ke AFC terkait keputusan wasit Ahmed Al-Kaf, yang memimpin laga Indonesia lawan Bahrain, yang kontroversial.

Baca Selengkapnya

Prediksi Arab Saudi vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Malam Ini: Jadwal, Berita Terkini, H2H, Susunan Pemain

2 hari lalu

Prediksi Arab Saudi vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Malam Ini: Jadwal, Berita Terkini, H2H, Susunan Pemain

Timnas Arab Saudi akan menjamu Bahrain pada laga keempat putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Mengapa Bahrain diprediksi kalah?

Baca Selengkapnya

Peta Bahrain Berubah Jadi AFC Mafia, Pakar Siber Soroti Kelemahan Google Maps

2 hari lalu

Peta Bahrain Berubah Jadi AFC Mafia, Pakar Siber Soroti Kelemahan Google Maps

Alfons Tanujaya menyebut munculnya titik-titik lokasi bernama "AFC Mafia" di Google Maps Bahrain sebagai bentuk kelemahan pada platform tersebut.

Baca Selengkapnya

Kronologi Cuitan Sambat Muhadkly Acho Picu Hujatan Netizen: Dinilai Sindir Hasil Imbang Timnas

2 hari lalu

Kronologi Cuitan Sambat Muhadkly Acho Picu Hujatan Netizen: Dinilai Sindir Hasil Imbang Timnas

Komika Muhadkly Acho diserang netizen akibat cuitannya yang dianggap menyindir kekalahan Timnas Indonesia atas Bahrain.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir: Menanggapi Klaim AFC Soal Surat Protes hingga Kabar Kevin Diks Bergabung Timnas Indonesia

3 hari lalu

Erick Thohir: Menanggapi Klaim AFC Soal Surat Protes hingga Kabar Kevin Diks Bergabung Timnas Indonesia

Erick Thohir, mengajukan protes resmi kepada AFC soal keputusan kontroversial wasit Ahmed Al Kaf

Baca Selengkapnya