Madrid dapat 3 Kartu Merah dalam 3 Laga di 2013

Reporter

Senin, 14 Januari 2013 01:58 WIB

Kaka bermain gemilang dengan menyumbangkan 1 gol di menit 35' saat berlaga di leg pertama 32 besar Copa del Rey 2012 saat menghadapi Alcoyano di stadion Collao di Alcoy, Spanyol, (31-10). (AP Photo/Alberto Saiz)

TEMPO.CO, MADRID – Kartu merah yang diterima Ricardo Kaka dalam pertandingan La Liga lawan Osasuna di El Sadar Sabtu lalu membuat Real Madrid harus mengakhiri pertandingan dengan hanya 10 pemain untuk kali ketiga beruntun pada 2013 ini.

Kartu merah pertama didapat bek tengah Sergio Ramos yang diusir dari lapangan setelah diganjar kartu kuning kedua dalam laga La Liga lawan Real Sociedad di Santiago Bernabeu sepekan yang lalu. Ia kemudian dijatuhi sanksi lima pertandingan karena dilaporkan memaki wasit Ayza Gamez dalam pertandingan itu.

Kartu merah kedua didapat kiper kedua Madrid, Antonio Adan, yang menjadi starter dalam leg kedua 16 Besar Copa del Rey kontra Celta Vigo yang juga digelar di Bernabeu Rabu lalu. Ia mendapat kartu merah langsung di menit keenam lantaran menjatuhkan Carlos Vela yang berpeluang mencetak gol.

Kini, giliran Kaka yang mendapat kartu merah saat melawan Osasuna. Ironisnya, pemain asal Brasil ini baru sekitar 17 menit berada di lapangan saat pengusiran itu dialaminya. Ia masuk menggantikan Gonzalo Higuaín di menit ke-58 dan dua menit kemudian langsung mendapat kartu kuning lantaran menyikut Rubén Gonzalez saat berusaha menyundul bola.

Pada menit ke-76, pemain berusia 30 tahun ini mendapatkan kartu kuning kedua lantaran pelanggaran yang tak perlu. Kaka mencoba menghalangi Osasuna yang berusaha melakukan tendangan bebas dengan cepat. Pemain Terbaik Dunia 2007 ini tak melakukan protes, ia hanya berjalan ke luar lapangan dengan menutupi wajahnya dan meminta maaf kepada pelatih Jose Mourinho sebelum masuk ke kamar ganti.

Kartu merah yang diterima Kaka adalah kartu merah ke 27 yang didapat para pemain Madrid sejak Mourinho tiba di klub itu pada 2010.

MARCA | A. RIJAL

Berita terkait

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

3 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

3 hari lalu

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.

Baca Selengkapnya

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

3 hari lalu

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

3 hari lalu

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

3 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

Pertandingan Bayern Munchen vs Real Madrid tersaji pada leg pertama semifinal Liga Champions berakhir imbang 2-2.

Baca Selengkapnya

Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

4 hari lalu

Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

Manajer Bayern Munchen Thomas Tuchel berharap dukungan total pendukung Die Roten saat menjamu Real Madrid di semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Bayern Munchen vs Real Madrid, Carlo Ancelotti Ogah Remehkan Die Roten

4 hari lalu

Bayern Munchen vs Real Madrid, Carlo Ancelotti Ogah Remehkan Die Roten

Bayern Munchen vs Real Madrid akan tersaji pada leg pertama babak semifinal Liga Champions di Allianz Arena pada Rabu dinihari.

Baca Selengkapnya

3 Fakta Menarik Semifinal Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid, Borussia Dortmund vs PSG

4 hari lalu

3 Fakta Menarik Semifinal Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid, Borussia Dortmund vs PSG

Pertandingan leg pertama babak semifinal Liga Champions antara Bayern Munchen vs Real Madrid akan digelar di Stadion Allianz Arena, Rabu dinihari.

Baca Selengkapnya

Prediksi Bayern Munchen vs Real Madrid di Semifinal Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

4 hari lalu

Prediksi Bayern Munchen vs Real Madrid di Semifinal Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Duel Bayern Munchen vs Real Madrid akan tersaji pada leg pertama babak semifinal Liga Champions 2023-2024. Mengapa Real Madrid lebih diunggulkan?

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

4 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

Trigol (hatrick) Robert Lewandowski membawa Barcelona menang 4-2 atas 10 pemain Valencia dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya