Isran Noor Dijadikan Wakil Ketua Badan Tim Nasional  

Reporter

Selasa, 9 April 2013 20:04 WIB

Wakil Ketua Umum PSSI, La Nyalla Mahmud Mattalitti. Tempo/Fully Syafii

TEMPO.CO, Jakarta - Isran Noor, yang sebelumnya adalah Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Sepak Bola Indonesia, digeser menjadi wakil ketua BTN berdampingan dengan wakil ketua sebelumnya, Harbiansyah Hanafiah. Sedangkan ketua BTN dijabat oleh La Nyalla Mattalitti.

Hal ini merupakan hasil keputusan rapat Komite Eksekutif Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) yang berlangsung hari ini, Selasa, 9 April 2013, di Hotel Shangri-la, Surabaya.

"Komite Eksekutif telah melimpahkan kewenangan mengenai menangani tim nasional ke Ketua BTN (La Nyalla Mattalitti)," kata Sekretaris Jenderal PSSI Hadiyandra saat dihubungi, Selasa, 9 April 2013. Menurut Hadiyandra, penunjukkan La Nyalla sebagai ketua BTN lantaran semua anggota Komite Eksekutif sepakat ketua BTN harus dari unsur Komite. Sedangkan salah satu alasan penggeseran Isran adalah kesibukannya sebagai Bupati Kutai Timur, yang dikhawatirkan membuat Isran tak maksimal menjalankan tugasnya.

Hadiyandra menambahkan bahwa Ketua Umum PSSI Djohar Arifin Husin telah menandatangani Surat Keputusan (SK) BTN yang baru hari ini. Surat itu memuat nama La Nyalla sebagai Ketua serta Isran Noor dan Harbiansyah Hanafiah sebagai Wakil Ketua. "Besok surat akan dinomori dan akan dikirim ke pihak bersangkutan," kata Hadiyandra.

Dengan keputusan ini, kata Hadiyandra, segala kegiatan yang berkaitan dengan tim nasional harus disetujui ketua BTN. "Termasuk soal klub atau tim nasional luar negeri yang mau bertanding ke Indonesia," ujarnya. Sebelumnya, sepanjang 2013-2014, BTN telah mengagendakan 11 laga uji coba melawan timnas negara lain dan klub besar Eropa, seperti Belanda, Paraguay, Arsenal, Liverpool, dan Chelsea.

Kewenangan menentukan pelatih, kata Hadiyandra, juga dilimpahkan kepada La Nyalla. "Ketua BTN yang melaksanakan evaluasi menyeluruh BTN, termasuk soal pelatih," ujarnya.

Secara terpisah, La Nyalla Mattalitti mengatakan ia akan mengevaluasi keputusan-keputusan BTN secara keseluruhan. "Hari ini sebagian besar anggota Komite meminta Luis Blanco diganti," kata dia. Namun, ujarnya, Ketua Umum PSSI Djohar Arifin meminta agar Blanco diberi kesempatan terlebih dahulu.

Alasan keinginan penggantian Blanco, kata La Nyalla, adalah rekam jejak pelatih asal Argentina itu yang tidak memadai. "Dia belum pernah melatih timnas besar," kata La Nyalla. Sejauh ini, Blanco baru pernah melatih timnas U-20 Cina.

Untuk itu, kata La Nyalla, ia akan segera bertemu Blanco. "Saya ingin melihat seperti apa dia. Setelah itu saya akan membuat keputusan," ujarnya.

Sedangkan mengenai 11 laga uji coba yang sudah diprogramkan BTN, La Nyalla juga akan mempertimbangkan lagi. "Laga uji coba itu tidak boleh mengganggu kompetisi ISL (Liga Super Indonesia)," kata dia.

GADI MAKITAN

Berita Terpopuler:
Kisah Penjaga Mayat yang Memandikan Nurdin M. Top

Tengok Cuitan Anas Urbaningrum Soal SMS

Mantan Pangdam IV: Komnas HAM Jangan Didengar

Fakta-fakta Tentang Mendiang Margaret Thatcher

Video Polisi Bali Terpopuler YouTube Pekan Ini

Berita terkait

Merugi Bersama Pembatalan Piala Dunia U-20 di Indonesia

7 April 2023

Merugi Bersama Pembatalan Piala Dunia U-20 di Indonesia

Berbagai sektor kehilangan peluang meraup cuan karena batalnya Piala Dunia U-20 di Indonesia. Potensi uang yang hilang diperkirakan Rp 150 triliun.

Baca Selengkapnya

Berdirinya PSSI Bermula Semangat Menentang Kolonial Belanda

17 Februari 2023

Berdirinya PSSI Bermula Semangat Menentang Kolonial Belanda

PSSI terbentuk di Yogyakarta pada 19 April 1930

Baca Selengkapnya

Ketum PSSI Iwan Bule Menjawab Soal Desakan Mundur dalam Tragedi Kanjuruhan

14 Oktober 2022

Ketum PSSI Iwan Bule Menjawab Soal Desakan Mundur dalam Tragedi Kanjuruhan

Jawaban Ketum PSSI Iwan Bule Soal Desakan Mundur, Sanksi FIFA, dan Temuan Soal Tragedi Kanjuruhan

Baca Selengkapnya

Kongres PSSI Digelar Sabtu Ini 29 Mei, Bahas Dua Agenda Utama

29 Mei 2021

Kongres PSSI Digelar Sabtu Ini 29 Mei, Bahas Dua Agenda Utama

Kongres biasa PSSI digelar di salah satu hotel di Jakarta, Sabtu, 29 Mei 2021, mulai pukul 14.00 WIB.

Baca Selengkapnya

HUT ke-91 PSSI dan Karangan Bunga di Patung Soeratin Sosrosugondo

19 April 2021

HUT ke-91 PSSI dan Karangan Bunga di Patung Soeratin Sosrosugondo

PSSI menghormati sejarah perjalanan perkembangan federasi persepakbolaan Indonesia dengan meletakkan karangan bunga di patung Soeratin.

Baca Selengkapnya

Begini Jejak kontroversial Nurdin Halid di Kancah Sepak Bola Nasional

11 Februari 2021

Begini Jejak kontroversial Nurdin Halid di Kancah Sepak Bola Nasional

Nurdin Halid mendapat gelar Doctor Honoris Causa Unnes. Begini jejaknya yang kontroversial di sepak bola nasional.

Baca Selengkapnya

PSSI Gelar Rapat Exco Rabu, Putuskan Nasib Kompetisi Liga 1 dan Liga 2

19 Januari 2021

PSSI Gelar Rapat Exco Rabu, Putuskan Nasib Kompetisi Liga 1 dan Liga 2

PSSI akan membahas dua agenda, termasuk nasib kompetisi, dalam rapat Komite Eksekutif (Exco) yang digelar secara virutal pada Rabu.

Baca Selengkapnya

PSSI Akan Gelar Kongres Tahunan Pada 27 Februari 2021

26 Desember 2020

PSSI Akan Gelar Kongres Tahunan Pada 27 Februari 2021

PSSI dijadwalkan akan menggelar kongres tahunan pada 27 Februari 2021 yang akan dilakukan secara virtual.

Baca Selengkapnya

Bhayangkara FC Tunggu Pelatih Baru untuk Kontrak Pemain Asing

16 Januari 2019

Bhayangkara FC Tunggu Pelatih Baru untuk Kontrak Pemain Asing

Sebelum menetapkan pelatih baru, manajemen Bhayangkara FC akan fokus merekrut pemain lokal.

Baca Selengkapnya

Andik Sebut Persiapan Timnas Piala AFF 2018 Kurang Panjang

24 November 2018

Andik Sebut Persiapan Timnas Piala AFF 2018 Kurang Panjang

Pemain sayap kawakan, Andik Vermansah, mengatakan persiapan timnas Indonesia untuk Piala AFF 2018 sangat minim sekali.

Baca Selengkapnya