TEMPO.CO, Barcelona - Pemain belakang Barcelona Daniel Alves dikabarkan mengganti nomor punggungnya. Di musim depan, Alves tak lagi mengenakan nomor punggung 2, melainkan memakai nomor 22, nomor yang sebelumnya dipakai oleh Eric Abidal.
Seperti dilansir Tuttomercatoweb, Kamis, 25 Juli 2013, Alves memilih nomor 22 untuk menghormati mantan rekan setimnya, Abidal. Selama enam musim di Barca, Abidal mengenakan nomor 22. Bagi Alves, ini adalah kedua kalinya dia memutuskan mengganti nomor punggung. Ketika baru bergabung ke Barca pada 2008, Alves memakai nomor 20.
Abidal sendiri memiliki perjalanan karier yang sangat dramatis di Barca. Pada 2011, Abidal didiagnosa mengidap kanker hati. Setelah melakukan transplantasi hati pada Maret 2012, mantan pemain Olympique Lyon itu sukses mengalahkan penyakit yang diidapnya itu. Abidal kembali berlaga di atas lapangan pada April lalu.
Akan tetapi, Barca tak memperpanjang masa kerja pemain berusia 33 tahun itu. Abidal akhirnya memutuskan kembali ke Prancis, untuk memperkuat klub promosi Ligue 1 musim 2013/2014, AS Monaco.
Tak hanya Alves yang mengganti nomor punggungnya, Pedro Rodriguez juga melakukan hal yang sama. Pemain internasional Spanyol itu akan mengenakan nomor 7 di musim depan. Nomor itu sebelumnya dipakai David Villa. Sementara itu, Alex Song mengganti nomor kostumnya dari 25 menjadi 17. Pemain anyar Barca, Neymar, memakai nomor 11.