Mourinho Kecewa Striker Chelsea Tumpul  

Reporter

Kamis, 3 April 2014 09:26 WIB

Ekspresi Jose Mourinho pada pertandingan Liga Primer Barclays antara Chelsea dan Arsenal di Stamford Bridge, London, Inggris (22/3). (AP Photo/Alastair Grant)

TEMPO.CO, Jakarta - Chelsea harus menerima kenyataan pahit saat menghadapi Paris Saint-Germain dalam lanjutan Liga Champions. Bermain di kandang PSG, Stadion Parc des Princes, The Blues harus menyerah dengan skor telak 3-1 oleh pasukan Laurent Blanc dalam laga yang berlangsung Kamis dinihari, 3 April 2014. (Baca: Mourinho: Pemain Bertahan Chelsea Konyol)

Gol pertama PSG lahir dari Ezequiel Lavezzi pada menit keempat. Gelandang serang Chelsea, Eden Hazard, berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-27 lewat tendangan penalti. Namun sayang, gol bunuh diri David Luiz membawa PSG unggul 2-1. PSG semakin menjauh setelah Javier Pastore menjebol gawang Petr Cech pada menit akhir babak kedua.

Kekalahan ini sontak membuat pelatih Chelsea, Jose Mourinho, pusing bukan kepalang. Apalagi satu gol PSG tercipta melalui gol bunuh diri pada menit ke-61. Bek Chelsea, Gary Cahill, pun menyebut itu sebuah kesalahan. "Saya menyebutnya itu sebuah kekonyolan," kata pelatih berusia 51 tahun ini. Pasalnya, ujar Mourinho, anak asuhnya membuat kesalahan di area yang semestinya bisa dikuasai dengan baik. (Baca: Laurent Blanc: Jangan Percaya Mourinho)

Kekecewaan pelatih berpaspor Portugal ini tak hanya pada sektor belakang, tapi juga di lini depan yang tak bisa bermain apik. Mengandalkan formasi 4-3-2-1 dengan Andre Schurrle sebagai striker, The Blues kesulitan menerobos barisan pertahanan PSG yang dikomandoi Thiago Silva. Gol Chelsea yang terjadi lewat titik penalti dari sepakan Eden Hazard menjadi satu-satunya penghibur.

"Sepak bola itu tentang bagaimana mencetak gol. Itu adalah tugas seorang striker," kata Mourinho. Mandeknya Schurrle di lini depan coba diatasi Mourinho dengan memasukkan Fernando Torres. Namun upaya itu tak membuahkan hasil. "Saya sudah mencobanya. Saya tidak senang dengan striker yang ada," ujarnya.

Chelsea tak punya banyak pilihan untuk mengisi barisan penyerang. Striker Kamerun, Samuel Eto'o, masih dibekap cedera seusai bentrok dengan Arsenal dalam liga domestik. Sedangkan Mourinho tampak lebih suka melihat Demba Ba duduk sebagai pemain cadangan.

BBC | ADITYA BUDIMAN


Terpopuler Olahraga:
Keluarga Berlusconi Jual Sahamnya di AC Miilan
FIFA Larang Barcelona Membeli Pemain
Hamilton Tak Sabar Tampil di Grand Prix Bahrain

Berita terkait

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

6 jam lalu

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

Borussia Dortmund telah mengumumkan bahwa Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

1 hari lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

2 hari lalu

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

2 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

Borussia Dortmund menang tipis 1-0 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2023/24.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

2 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

2 hari lalu

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

Duel Borussia Dortmund vs PSG di leg pertama semifinal Liga Champions pada malam ini diperkirakan bakal menghibur dengan kedua tim bermain menyerang.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

2 hari lalu

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.

Baca Selengkapnya

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

2 hari lalu

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

3 hari lalu

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

3 hari lalu

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

Harry Kane menjaga harapan untuk meraih trofi di musim pertamanya bersama Bayern Munchen setelah membawa timnya bermain 2-2 saat menjamu Real Madrid.

Baca Selengkapnya