Jamu Persiram, Persela Andalkan Serangan Balik  

Reporter

Selasa, 15 April 2014 11:21 WIB

Persela Lamongan. ANTARA/Syaiful Arif

TEMPO.CO, Lamongan - Persela Lamongan akan mengandalkan serangan balik cepat saat menjamu Persiram Raja Ampat dalam lanjutan kompetisi Liga Super Indonesia di Stadion Surajaya, Lamongan, Selasa sore ini, 15 April 2014. Dengan dukungan penuh suporter fanatiknya, LA Mania, Persela mematok target meraih poin penuh. "Target kami jelas menang, karena main di kandang," ujar manajer Persela Yunan Ahmadi, Selasa pagi.

Seperti pertandingan-pertandingan sebelumnya, Persela kemungkinan akan menerapkan pola 4-4-2 dengan memainkan empat gelandang. Skema tersebut sering dipakai pelatih Eduard Tjong dan sejauh ini terbukti efektif.

Persela, menurut Yunan, akan turun dengan kekuatan terbaik. Dua penyerang dipercayakan kepada Bijahil Chalwa yang diduetkan dengan Mario Rohmanto. Sedangkan empat pemain tengah diisi Danu Rosade, Srojan Lopicic, Zaenal Arifi, dan Jusmadi. Di barisan belakang Roman Golian, Eky Taufiq, Dodok Anang, dan Taufiq Kasrun akan bahu-membahu membentengi gawang Khoirul Huda.

Menurut Yunan, laga kandang ini juga sekaligus dimanfaatkan pemain binaan Persela di kelompok umur U-21 untuk bermain. Apalagi, ada empat pemain inti yang tidak dalam kondisi terbaiknya, yaitu Suroso, Catur Pamungkas, Arif Ariyanto, serta Adisson Alves. "Kalau yang senior tidak bisa main, kami akan beri kesempatan pemain muda," ujarnya.

Sebelum menjamu Persiram, Persela punya waktu istirahat satu bulan karena jadwal mereka bertabrakan dengan pelaksanaan pemilu legislatif. Terakhir Persela menghadapi Persepam Madura United pada Senin, 10 Maret 2014.

SUJATMIKO

Terpopuler


Menit-menit Kemenangan Timnas U19 dari UEA
Klasemen dan Jadwal Liga Primer Inggris Pekan Ini
Atletico Madrid Dililit Utang yang Menggunung
Ada Google Glass di Balik Sukses Atletico Madrid

Berita terkait

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

3 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Madura United Kalahkan PSM Makassar 2-0, Naik Peringkat Empat Jaga Asa Lolos Championship Series

12 hari lalu

Hasil Liga 1: Madura United Kalahkan PSM Makassar 2-0, Naik Peringkat Empat Jaga Asa Lolos Championship Series

Madura United mengalahkan PSM Makassar 2-0 pada pekan ke-32 Liga 1 berkat gol Riyatno Abiyoso dan Dalberto.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

14 hari lalu

Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

Erick Thohir mengatakan PSSI melakukan sinkronisasi program kompetisi berjenjang sehingga mampu menciptakan komposisi Timnas Indonesia yang merata.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Diwarnai Dua Kartu Merah, Persija Jakarta vs Persis Solo Berakhir dengan Skor 1-0

16 hari lalu

Hasil Liga 1: Diwarnai Dua Kartu Merah, Persija Jakarta vs Persis Solo Berakhir dengan Skor 1-0

Marko Simic mencetak gol kemenangan saat Persija Jakarta menjamu Persis Solo pada pekan ke-31 Liga 1 pada Rabu, 17 April 2024.

Baca Selengkapnya

Daftar Top Skor Liga 1: David da Silva Teratas dengan 22 Gol Usai Cetak Gol saat Persib Ditahan Imbang Persita 3-3

18 hari lalu

Daftar Top Skor Liga 1: David da Silva Teratas dengan 22 Gol Usai Cetak Gol saat Persib Ditahan Imbang Persita 3-3

Penyerang Persib Bandung David da Silva mencetak gol ke-22 di Liga 1 musim ini saat timnya bermain imbang melawan Persita Tangerang pekan ke-24.

Baca Selengkapnya

Laga Lawan Persib Bandung di Liga 1 Pekan Ke-33 Jadi Debutnya Bersama Persita Tangerang, Apa Kata Luis Edmundo Duran?

19 hari lalu

Laga Lawan Persib Bandung di Liga 1 Pekan Ke-33 Jadi Debutnya Bersama Persita Tangerang, Apa Kata Luis Edmundo Duran?

Luis Edmundo Duran asal Cile akan menjalani debutnya sebagai pelatih Persita Tangerang saat laga melawan Persib Bandung di Liga 1 pekan ke-33, Senin.

Baca Selengkapnya

Jadwal Persita Tangerang vs Persib Bandung di Liga 1 Senin 15 April 2024, Stefano Beltrame dan Beckham Putra Diragukan Main

19 hari lalu

Jadwal Persita Tangerang vs Persib Bandung di Liga 1 Senin 15 April 2024, Stefano Beltrame dan Beckham Putra Diragukan Main

Kabar gembira, gelandang Marc Klok sudah berlatih bersama rekan-rekannya menjelang laga Persita Tangerang vs Persib Bandung pada pekan ke-31 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga 1 Pekan 31 pada Senin 15 April 2024: Persib Bandung, Bali United dan Arema FC Main Tandang

20 hari lalu

Jadwal Liga 1 Pekan 31 pada Senin 15 April 2024: Persib Bandung, Bali United dan Arema FC Main Tandang

Jadwal Liga 1 pekan ke-31 sempat ditunda karena alasan dukungan untuk timnas U-23 Indonesia yang bersiap tampil di Piala Asia U-23 2024 Qatar.

Baca Selengkapnya

PSSI akan Datangkan Wasit Liga Inggris dan Liga Jepang untuk Pimpin Liga 1 Musim Depan

30 hari lalu

PSSI akan Datangkan Wasit Liga Inggris dan Liga Jepang untuk Pimpin Liga 1 Musim Depan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir berharap kehadiran wasit Liga Inggris dan Liga Jepang di Liga 1 dapat memberi ilmu untuk wasit lokal.

Baca Selengkapnya

Akan Diterapkan Erick Thohir di Liga Indonesia, Apa Itu Digitalisasi Wasit?

30 hari lalu

Akan Diterapkan Erick Thohir di Liga Indonesia, Apa Itu Digitalisasi Wasit?

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memastikan akan ada digitalisasi perwasitan untuk mendukung kemajuan kompetisi liga sepak bola di Indonesia.

Baca Selengkapnya