Falcao Comeback, Monaco Tahan Imbang Valencia 2-2  

Reporter

Sabtu, 2 Agustus 2014 23:01 WIB

Penyerang Kolombia yang bermain di klub Monaco, Radamel Falcao dilanggar pemain Chasselay hingga cidera lutut , dalam pertandingan Piala Perancis, pada Januari 2014. Akibatnya, Falcao absen dalam Piala Dunia 2014. PHILIPPE MERLE/AFP/Getty Images

TEMPO.CO, London - Monaco harus puas meraih satu poin setelah bermain imbang 2-2 melawan Valencia dalam pertandingan Emirates Cup di Stadion Emirates, Sabtu, 2 Agustus 2014. Pertandingan ini juga menjadi ajang comeback penyerang Monaco, Radamel Falcao.

Dua gol menghiasi jalannya pertandingan pada babak pertama. Menariknya, satu gol masing-masing bagi Monaco dan Valencia tercipta lewat gol bunuh diri pemain belakang.

Monaco unggul lebih dulu pada menit ke-30. Bek Valencia, Ruben Vezo, salah mengantisipasi sepak pojok Joao Moutinho. Vezo justru menyundul bola ke dalam gawangnya sendiri.

Berselang tujuh menit, Valencia berhasil menyamakan kedudukan. Ricardo Carvalho berniat menghalau umpan silang mendatar Antonio Barragan. Namun upaya pemain asal Portugal itu justru membuat bola meluncur deras ke dalam gawang.

Valencia berbalik unggul di babak kedua, tepatnya pada menit ke-69. Penyerang pengganti, Francisco Alcacer, memaksimalkan umpan silang Aly Cissokho dengan tendangan kaki kanan.

Tertinggal 1-2, pelatih Monaco, Leonardo Jardim, memasukkan Radamel Falcao pada menit ke-72. Itu adalah penampilan perdana Falcao sejak mengalami cedera ligamen ketika menghadapi Monts d'Or Azergues Foot, 22 Januari lalu.

Monaco akhirnya menyamakan skor pada menit ke-80. Berawal dari tendangan Carles Gil yang dihalau kiper Daniel Subasic, Monaco langsung melancarkan serangan balik. Lucas Ocampos melancarkan tendangan kaki kanan dari luar kotak penalti ke pojok kiri bawah gawang Diego Alves.

Skor 2-2 bertahan hingga peluit panjang berbunyi. Monaco dan Valencia sama-sama mengoleksi tiga poin, dengan rincian satu poin dari hasil imbang dan dua poin dari jumlah gol yang dicetak.

Susunan pemain:
Valencia:
Diego Alves; Barragan, Vezo, Otamendi, Cissokho; Javi Fuego, Parejo (Guardado 70’), Andre Gomes (Carles Gil 70’), Feghouli (Piatti 46’), De Paul (Ibanez 60’); Rodrigo (Alcacer 60’).

AS Monaco:
Subasic; Fabinho (Bakayoko 80’), Carvalho (Raggi 72’), Abdennour, Kurzawa (Elderson 61’); Toulalan (Dirar 61’), Moutinho, Kondogbia (Ferreira Carrasco 46’), Germain, Martial (Ocampos 61’); Berbatov (Falcao 72’).

ANTONIUS WISHNU

Baca juga:
Arsenal Pinjamkan Jenkinson ke West Ham
Juventus Resmi Dapatkan Romulo
Tekuk Guingamp, PSG Raih Trofi Pertama Musim Ini
Ini Susunan Pemain Arsenal Vs Benfica
Keita: Gacia Mirip Guardiola

Berita terkait

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

4 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

Trigol (hatrick) Robert Lewandowski membawa Barcelona menang 4-2 atas 10 pemain Valencia dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

Jude Bellingham Diskors Dua Pertandingan Imbas Kartu Merah pada Laga Valencia vs Real Madrid

58 hari lalu

Jude Bellingham Diskors Dua Pertandingan Imbas Kartu Merah pada Laga Valencia vs Real Madrid

Jude Bellingham akan melewatkan laga Real Madrid kontra Celta Vigo dan Osasuna di Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-27: Real Madrid Ditahan Valencia 2-2

3 Maret 2024

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-27: Real Madrid Ditahan Valencia 2-2

Real Madrid gagal meraih poin penuh dan ditahan Valencia 2-2 pada pertandingan pekan ke-27 Liga Spanyol. Simak klasemen dan top skor terkini.

Baca Selengkapnya

Valencia vs Barcelona 1-1 di Liga Spanyol, Xavi Hernandez: Saya Benar-benar Kesal dan Sedih

17 Desember 2023

Valencia vs Barcelona 1-1 di Liga Spanyol, Xavi Hernandez: Saya Benar-benar Kesal dan Sedih

Xavi Hernandez mengungkapkan kekesalannya setelah laga Valencia vs Barcelona di Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Prediksi Valencia vs Barcelona di Pekan Ke-17 Liga Spanyol Sabtu Malam Ini 16 Desember 2023

16 Desember 2023

Jadwal dan Prediksi Valencia vs Barcelona di Pekan Ke-17 Liga Spanyol Sabtu Malam Ini 16 Desember 2023

Barcelona akan menghadapi Valencia dalam lanjutan La Liga Spanyol 2023-2024 pekan ke-17, Sabtu malam ini. Simak prediksinya.

Baca Selengkapnya

Debut di Ducati, Marc Marquez Butuh Adaptasi dengan Mekanik

29 November 2023

Debut di Ducati, Marc Marquez Butuh Adaptasi dengan Mekanik

Marc Marquez telah melakukan debut bersama tim satelit Ducati Gresini Racing pada tes MotoGP Valencia pada Selasa, 28 November 2023.

Baca Selengkapnya

Mario Aji Tak Raih Poin di Moto3 Valencia, Sang Juara Terlempar

26 November 2023

Mario Aji Tak Raih Poin di Moto3 Valencia, Sang Juara Terlempar

Pembalap muda Indonesia Mario Aji baru saja merampungkan balapan terakhir musim ini di Moto3 Valencia pada Minggu, 26 November 2023.

Baca Selengkapnya

Penyebab Mario Aji Belum Maksimal di Sesi Latihan Moto3 Valencia

25 November 2023

Penyebab Mario Aji Belum Maksimal di Sesi Latihan Moto3 Valencia

Mario Aji belum maksimal di dua sesi latihan bebas (FP1 dan FP2) Moto3 Valencia pada Jumat, 24 November 2023.

Baca Selengkapnya

Liga Spanyol: Real Madrid vs Valencia 5-1, Carlo Ancelotti Sebut Permainan Timnya Sempurna

12 November 2023

Liga Spanyol: Real Madrid vs Valencia 5-1, Carlo Ancelotti Sebut Permainan Timnya Sempurna

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti memuji penampilan Vinicius Jr, Rodrygo, dan DaniCarvajal di laga kontra Valencia di Liga Spanyol Minggu WIB.

Baca Selengkapnya

Perjalanan David Silva, Mantan Pemain Legendaris Spanyol dengan Sebutan El Mago

31 Juli 2023

Perjalanan David Silva, Mantan Pemain Legendaris Spanyol dengan Sebutan El Mago

Setelah mengalami cedera lutut, David Silva mengumumkan pensiun dari sepak bola pada Kamis pekan lalu, 27 Juli 2023.

Baca Selengkapnya