Riedl Kembali Panggil 4 Pemain Timnas U-19  

Reporter

Selasa, 21 Oktober 2014 19:58 WIB

Pemain Timnas Indonesia U-19 Paolo Sitanggang berlatih di stadion Pelita Harapan, Karawaci, Tangerang, Banten (28/4). TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat.

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih timnas Indonesia senior, Alfred Riedl, kembali memanggil pemain timnas Indonesia U-19 untuk mengikuti pemusatan latihan nasional jelang turnamen Piala AFF 2014, yang akan digelar November mendatang.

Setelah sebelumnya memanggil Evan Dimas dan Maldini Pali, kini empat pemain lain diberi kesempatan untuk berlatih bersama. Berdasarkan data dari tim media PSSI di Jakarta, Selasa, 21 Oktober 2014, pemain timnas U-19 yang dipanggil itu adalah Ilham Udin, Paolo Sitanggang, Hansamu Yama, dan Muchlis Hadi. (Baca: Begini Aksi Evan Dimas dalam Latihan Timnas Senior)

Selanjutnya kemampuan keenam pemain Garuda Muda itu akan dipantau pada pemusatan latihan di lapangan SPH Karawaci, Tangerang, 23-30 Oktober 2014. Dengan tambahan empat pemain ini, pelatnas tahap dua ini akan diikuti oleh 13 orang.

Tujuh pemain lainnya adalah Hamka Hamzah, Muhammad Roby, Rizky Pora, Bayu Gatra, Ramdani Lestaluhu, Andritany, dan Teguh Amirudin.

Sesuai dengan rencana, ada 35 pemain yang akan dipanggil dan selanjutnya nama pemain tersebut akan didaftarkan ke AFF. Tim lengkap ini diprediksikan akan bisa menjalani pelatnas pada awal November atau setelah kompetisi Liga Super berakhir.

Pada Piala AFF, Indonesia berada di Grup A bersama Vietnam, Filipina, dan Laos. (Baca: Piala AFF, Laos Gabung Grup Indonesia)

ANTARA

Berita Lain
Gol Ronaldo Setara Gabungan Gol Messi dan Neymar
Inilah Suporter Sepakbola Paling Sial di Inggris
Bale Absen Bela Madrid lawan Liverpool dan Barca
Tiru Selebrasi Klose, Pemain India Tewas

Berita terkait

Mengenal Nur Alim Jabrik, Legenda Sepak Bola Indonesia yang Memuji Timnas U-23

9 jam lalu

Mengenal Nur Alim Jabrik, Legenda Sepak Bola Indonesia yang Memuji Timnas U-23

Nur Alim legenda sepak bola Indonesia asal Bekasi memuji performa Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23

Baca Selengkapnya

Pelatih Radhi Shenaishil: Timnas Irak U-23 Layak Tampil di Olimpiade Paris 2024

9 jam lalu

Pelatih Radhi Shenaishil: Timnas Irak U-23 Layak Tampil di Olimpiade Paris 2024

Setelah mengalahkan Timnas Indonesia, pelatih Irak U-23 Radhi Shenaishil menilai bahwa timnya layak melaju ke Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Striker Irak Ali Jasim Berharap Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

10 jam lalu

Striker Irak Ali Jasim Berharap Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Penyerang Irak U-23 Ali Jasim mendoakan Timnas Indonesia menyusul negaranya, Jepang, dan Uzbekistan, berlaga di Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

12 jam lalu

Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

Marselino Ferdinan menjadi sorotan di media sosial usai timnas Indonesia u-23 dikalahkan Irak 1-2 di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Guinea pada 9 Mei, Ini yang Akan Dilakukan Shin Tae-yong untuk Persiapan

14 jam lalu

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Guinea pada 9 Mei, Ini yang Akan Dilakukan Shin Tae-yong untuk Persiapan

Shin Tae-yong mengungkapkan apa saja yang akan dilakukannya untuk persiapan laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea setelah kekalahan atas Irak.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Bicara Peluang Panggil Elkan Baggott untuk Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea

15 jam lalu

Shin Tae-yong Bicara Peluang Panggil Elkan Baggott untuk Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea

Elkan Baggott berpeluang dipanggil Shin Tae-yong untuk laga playoff Olimpiade Paris 2024 Timnas U-23 Indonesia vs Guinea.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Beri Semangat Timnas Indonesia U-23 untuk Kejar Tiket Olimpiade Paris 2024 Usai Dikalahkan Irak

16 jam lalu

Presiden Jokowi Beri Semangat Timnas Indonesia U-23 untuk Kejar Tiket Olimpiade Paris 2024 Usai Dikalahkan Irak

Setelah kalah melawan Irak, timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff untuk mengejar tiket berlaga di Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Timnas Indonesia U-23 Vs Irak, Tanggapan STY hingga Peluang Olimpiade

18 jam lalu

Serba-serbi Timnas Indonesia U-23 Vs Irak, Tanggapan STY hingga Peluang Olimpiade

Timnas Indonesia U-23 kalah dari Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Asia U-23: Dikalahkan Irak, Timnas Indonesia Gagal Lolos Langsung ke Olimpiade Paris 2024

1 hari lalu

Hasil Piala Asia U-23: Dikalahkan Irak, Timnas Indonesia Gagal Lolos Langsung ke Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia U-23 harus mengakui keunggulan Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia vs Irak Tanding, Haykal Kamil: Tetap Jaga Mentalnya

1 hari lalu

Timnas Indonesia vs Irak Tanding, Haykal Kamil: Tetap Jaga Mentalnya

Aktor Haykal Kamil berpesan kepada Timnas U-23 untuk menjaga mental mereka menjelang pertandingan Piala Asia U-23 2024 antara Timnas Indonesia vs Irak

Baca Selengkapnya