Hadapi Brasil, Argentina Kehilangan Messi, Aguero, dan Tevez  

Reporter

Rabu, 11 November 2015 11:42 WIB

Penyerang Argentina, Carlos Tevez berebut bola dengan pemain Ekuador Gabriel Achilier pada pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2018 di Buenos Aires, Argentina, 9 Oktober 2015. AP/Natacha Pisarenko

TEMPO.CO, Jakarta - Tim sepak bola nasional Argentina mengkonfirmasi bahwa penyerang Carlos Tevez tak bisa bermain ketika skuat berjulukan Tango tersebut berhadapan dengan Brasil dan Kolombia dalam Pra-Piala Dunia 2018 zona Amerika Selatan, Sabtu dinihari dan Rabu dinihari mendatang. Mantan ujung tombak Juventus yang kini bermain untuk Boca Juniors itu mengalami cedera lutut.

Penyerang berusia 31 tahun itu terkilir pada lutut kaki kirinya dan mesti meninggalkan timnas besutan pelatih Gerardo "Tata" Martino tersebut. Demikian diumumkan Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA) pada Rabu dinihari WIB, 11 November 2015.

Tevez diperbolehkan kembali ke klubnya untuk meneruskan proses pemulihan setelah tidak sanggup menyelesaikan sesi latihan. Tidak ada pemain baru yang dipanggil untuk menggantikannya.

Kenyataan itu memperburuk kondisi lini depan timnas Argentina, yang lebih dulu kehilangan Sergio Aguero dan Lionel Messi, juga akibat masalah cedera.

Bagaimanapun, Martino punya stok pemain bagus di depan yang telah dimasukkan di antara nama-nama pemain yang dipersiapkan melawan Brasil dan Kolombia, seperti Paulo Dybala, Angel Correa, dan Gonzalo Higuain.

Bahkan, sebenarnya paling tidak masih ada satu nama lagi yang layak diandalkan di lini depan, yakni Mauro Iccardi, yang sejauh ini baru satu kali bermain untuk timnas Argentina, yakni saat kalah 2-3 oleh Uruguay dalam Pra-Piala Dunia 2014.

Argentina akan menjamu Brasil pada Sabtu, 14 November 2015 pukul 05.00 WIB dan bertandang menghadapi tuan rumah Kolombia pada Rabu, 18 November 2015 pukul 03.00 WIB.

BISNIS.COM

Berita terkait

Scaloni: Hanya Lionel Messi dan Angel di Maria yang Dijamin Masuk Skuad Timnas Argentina untuk Copa America 2024

36 hari lalu

Scaloni: Hanya Lionel Messi dan Angel di Maria yang Dijamin Masuk Skuad Timnas Argentina untuk Copa America 2024

Pelatih timnas Argentina Lionel Scaloni menegaskan hanya Lionel Messi dan Angel di Maria yang dijamin masuk skuadnya untuk Copa America 2024.

Baca Selengkapnya

Begini Jawaban Lionel Messi ketika Ditanya Kapan Akan Pensiun

37 hari lalu

Begini Jawaban Lionel Messi ketika Ditanya Kapan Akan Pensiun

Lionel Messi ditanya kapan akan pensiun dan apa yang akan dia lakukan setelah gantung sepatu. Begini jawabannya.

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Prediksi Cina U-20 vs Timnas U-20 Indonesia di Laga Uji Coba Senin Malam Ini 25 Maret 2024

40 hari lalu

Jadwal dan Prediksi Cina U-20 vs Timnas U-20 Indonesia di Laga Uji Coba Senin Malam Ini 25 Maret 2024

Timnas U-20 Indonesia akan kembali menjajal kekuatannya dengan melawan Cina U-20 pada pertandingan uji coba internasional, Senin malam, 25 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Italia Kalahkan Ekuador 2-0 berkat Gol Pellegrini dan Barella

40 hari lalu

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Italia Kalahkan Ekuador 2-0 berkat Gol Pellegrini dan Barella

Timnas Italia berhasil mengalahkan Ekuador dengan skor 2-0 dalam laga persahabatan.

Baca Selengkapnya

Hasil Laga Persahabatan: Timnas Jerman Kalahakan Prancis 2-0, Florian Wirtz Cetak Gol Tercepat dalam Sejarah Tim Panser

41 hari lalu

Hasil Laga Persahabatan: Timnas Jerman Kalahakan Prancis 2-0, Florian Wirtz Cetak Gol Tercepat dalam Sejarah Tim Panser

Timnas Jerman berhasil mengalahkan Prancis dengan skor 2-0 dalam laga persahabatan.

Baca Selengkapnya

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Brasil Kalahkan Inggris 1-0, Endrick Jadi Penentu Kemenangan

41 hari lalu

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Brasil Kalahkan Inggris 1-0, Endrick Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Brasil berhasil mengalahkan Timnas Inggris dengan skor 1-0 dalam pertandingan persahabatan.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Laga Persahabatan Minggu Dinihari, 24 Maret 2024: Inggris vs Brasil dan Prancis vs Jerman

42 hari lalu

Jadwal Bola Laga Persahabatan Minggu Dinihari, 24 Maret 2024: Inggris vs Brasil dan Prancis vs Jerman

Jadwal bola pada Minggu dinihari, 24 Maret 2024, akan menampilkan rangkaian laga persahabatan, termasuk Inggris vs Brasil dan Prancis vs Jerman.

Baca Selengkapnya

Hasil Pertandingan Uji Coba: Timnas Argentina Menang 3-0 atas El Salvador

42 hari lalu

Hasil Pertandingan Uji Coba: Timnas Argentina Menang 3-0 atas El Salvador

Timnas Argentina berhasil mengalahkan El Salvador pada uji coba internasional di Stadion Lincoln Financial Field, Sabtu, 23 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas Argentina vs El Salvador Sabtu Pagi WIB, Simak Masa Depan Pelatih Lionel Scaloni

43 hari lalu

Timnas Argentina vs El Salvador Sabtu Pagi WIB, Simak Masa Depan Pelatih Lionel Scaloni

Menjelang laga timnas Argentina vs El Salvador, pelatih Lionel Scaloni menguraikan pernyataan yang diungkapkannya pada November 2023.

Baca Selengkapnya

Lionel Messi Dipastikan Absen pada Laga Timnas Argentina vs El Savador dan Kosta Rika

46 hari lalu

Lionel Messi Dipastikan Absen pada Laga Timnas Argentina vs El Savador dan Kosta Rika

Lionel Messi dipastikan absen membela Timnas Argentina pada dua laga persahabatan selama jeda internasional karena cedera hamstring.

Baca Selengkapnya