Alami Cidera Otot, Argentina Terancam Tanpa Messi

Reporter

Rabu, 31 Agustus 2016 05:00 WIB

Pemain Argentina, Lionel Messi merayakan gol keduanya ke gawang Panama, dalam pertandingan Copa America Centenario grup D di Chicago, Amerika Serikat, 11 Juni 2016. AP/Charles Rex Arbogast

TEMPO.CO, Jakarta - Striker Barcelona Lionel Messi telah kembali ke Argentina namun tetap diragukan untuk pertandingan kualifikasi Piala Dunia melawan Uruguay dan Venezuela ketika klub dari pemain berusia 29 tahun itu memastikan bahwa Messi sedang berjuang melawan cedera otot di kaki kirinya.

Messi ikut bermain saat timnya menang 1-0 di Athletic Bilbao namun berdasarkan tes yang dilakukan pada Senin diketahui bahwa cedera itu yang membuat dia kesakitan.

"Hasil tes menunjukkan bahwa Messi mengalami cedera otot di kaki kirinya, kedua tim pelayanan medis FC Barcelona dan AFA (Asosiasi Sepak bola Argentina) sepakat terhadap laporan ini," kata Barcelona dalam pernyataan mereka.

"Pemain akan terbang ke Argentina untuk bergabung dengan timnas dan dia akan dipertimbangkan apakah bisa turun bertanding atau tidak," tambahnya.

Argentina berada di urutan ketiga dari 10 tim yang bertanding di babak kualifikasi grup Amerika Selatan dengan mengumpulkan 11 poin dari hasil enam kali bertanding, terpaut dua poin dari pimpinan klasemen Uruguay dan Ekuador.

Edgardo Bauza akan bertugas di timnas Argentina untuk pertamakali ketika mereka menjadi tuan rumah pertandingan melawan Uruguay di Mendoza pada Kamis, sebelum tim itu terbang ke Venezuela untuk pertandingan kualifikasi lainnya di Merida lima hari kemudian.

Striker Manchester City Sergio Aguero dan gelandang Paris St Germain Javier Pastore sudah mundur dari timnas karena cedera, sehingga runner-up Piala Dunia 2014 itu akan menggantungkan kepada Messi untuk bisa cepat pulih dari cederanya dan bisa bermain.

Awal bulan ini, Messi yang telah mencetak 55 gol dalam 133 penampilan bagi tim negaranya, sempat membuat keputusan untuk mundur dari timnas setelah negaranya kalah dari Chile dalam final Copa America melalui adu penalti pada akhir Juni lalu. Demikian laporan Reuters.

ANTARA

Berita terkait

Scaloni: Hanya Lionel Messi dan Angel di Maria yang Dijamin Masuk Skuad Timnas Argentina untuk Copa America 2024

30 hari lalu

Scaloni: Hanya Lionel Messi dan Angel di Maria yang Dijamin Masuk Skuad Timnas Argentina untuk Copa America 2024

Pelatih timnas Argentina Lionel Scaloni menegaskan hanya Lionel Messi dan Angel di Maria yang dijamin masuk skuadnya untuk Copa America 2024.

Baca Selengkapnya

Begini Jawaban Lionel Messi ketika Ditanya Kapan Akan Pensiun

30 hari lalu

Begini Jawaban Lionel Messi ketika Ditanya Kapan Akan Pensiun

Lionel Messi ditanya kapan akan pensiun dan apa yang akan dia lakukan setelah gantung sepatu. Begini jawabannya.

Baca Selengkapnya

Hasil Pertandingan Uji Coba: Timnas Argentina Menang 3-0 atas El Salvador

35 hari lalu

Hasil Pertandingan Uji Coba: Timnas Argentina Menang 3-0 atas El Salvador

Timnas Argentina berhasil mengalahkan El Salvador pada uji coba internasional di Stadion Lincoln Financial Field, Sabtu, 23 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas Argentina vs El Salvador Sabtu Pagi WIB, Simak Masa Depan Pelatih Lionel Scaloni

36 hari lalu

Timnas Argentina vs El Salvador Sabtu Pagi WIB, Simak Masa Depan Pelatih Lionel Scaloni

Menjelang laga timnas Argentina vs El Salvador, pelatih Lionel Scaloni menguraikan pernyataan yang diungkapkannya pada November 2023.

Baca Selengkapnya

Lionel Messi Dipastikan Absen pada Laga Timnas Argentina vs El Savador dan Kosta Rika

39 hari lalu

Lionel Messi Dipastikan Absen pada Laga Timnas Argentina vs El Savador dan Kosta Rika

Lionel Messi dipastikan absen membela Timnas Argentina pada dua laga persahabatan selama jeda internasional karena cedera hamstring.

Baca Selengkapnya

Paulo Dybala Absen karena Cedera saat Timnas Argentina Jalani 2 Laga Uji Coba

41 hari lalu

Paulo Dybala Absen karena Cedera saat Timnas Argentina Jalani 2 Laga Uji Coba

Paulo Dybala harus absen dari Timnas Argentina yang akan menjalani laga persahabatan melawan El Salvador dan Kosta Rika karena cedera.

Baca Selengkapnya

Alami Cedera, Pemain Inter Miami Lionel Messi Bakal Absen Bela Timnas Argentina

41 hari lalu

Alami Cedera, Pemain Inter Miami Lionel Messi Bakal Absen Bela Timnas Argentina

Lionel Messi diperkirakan bakal absen bela timnas Argentina dalam dua laga persahabatan melawan El Savador dan Kosta Rika pada Maret ini.

Baca Selengkapnya

Dampak Absennya Lionel Messi dalam Laga Uji Coba Inter Miami di Hong Kong Masih Berlanjut

16 Februari 2024

Dampak Absennya Lionel Messi dalam Laga Uji Coba Inter Miami di Hong Kong Masih Berlanjut

Penggemar sepak bola di Cina dan Hong Kong menyebut Lionel Messi sebagai "pencuri".

Baca Selengkapnya

Indonesia Disebut Jadi Salah Satu Calon Tuan Rumah Uji Coba Timnas Argentina Melawan Nigeria dan Pantai Gading

15 Februari 2024

Indonesia Disebut Jadi Salah Satu Calon Tuan Rumah Uji Coba Timnas Argentina Melawan Nigeria dan Pantai Gading

Timnas Argentina berpeluang bermain di Indonesia saat melakoni laga persahabatan melawan Nigeria dan Pantai Gading.

Baca Selengkapnya

Gerardo Martino Pastikan Lionel Messi Jadi Starter dalam Laga Uji Coba Inter Miami vs Newell's Old Boys

15 Februari 2024

Gerardo Martino Pastikan Lionel Messi Jadi Starter dalam Laga Uji Coba Inter Miami vs Newell's Old Boys

Gerardo Martino menguraikan rencananya untuk Lionel Messi menjelang pertandingan pembuka MLS musim 2024.

Baca Selengkapnya