Gomes: Lawan Persipura Jadi Hidup-Mati Madura United Menuju Juara

Reporter

Rabu, 23 November 2016 22:33 WIB

Pemain Madura United berusaha menghalau bola tendangan pemain Persib Bandung pada laga lanjutan TSC 2016 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, 28 Mei 2016. TEMPO/Aditya Herlambang Putra

TEMPO.CO, Bangkalan - Hingga pekan ke-29 kompetisi Indonesia Soccer Championship (ISC), dua klub penghuni papan atas klasemen Arema Cronus dan Madura United memiliki poin sama, yaitu 55 poin. Untuk menentukan juara ISC tahun ini masih ada lima pertandingan tersisa yang harus dijalani kedua tim.

Bagi pelatih Madura United, Gomes De Oliviera, pertandingan pekan ke-30 melawan Persipura Jayapura adalah partai hidup mati bagi klubnya. Apa pun hasilnya akan menentukan langkah Madura United bisa menjadi juara atau tidak. "Nasib Madura di akhir kompetisi ditentukan di kandang Persipura," kata dia, Rabu, 23 November 2016.

Menurut Gomes, bila ingin tetap berada di jalur perebutan juara, Fabiano Beltrame dan kawan-kawan harus meraih poin saat melawan Persipura, baik menang atau seri. Sebab, bila kalah, perolehan poin Persipura akan menyamai Madura United. Saat ini, Persipura berada di peringkat ke-3 dengan 52 poin.

Madura United bertolak ke Jayapura pada Rabu siang. Dia mengatakan timnya siap meraih hasil maksimal di Jayapura. Dari 18 pemain yang dibawa ke Papua, tak ada nama Slamet Nur Cahyo yang sedang cedera kaki kanan. Selain latihan, manajemen menjanjikan bonus tambahan bila meraih kemenangan atas Mutiara Hitam. "Kami beri bonus, agar semangat pemain bertambah," ujar dia.

Kapten Madura United Fabiano Beltrame meminta dukungan doa dari masyarakat Madura agar menang saat melawan Persipura. Baginya, doa tak kalah pentingnya karena merupakan faktor nonteknis di lapangan.

Para pemain, dia melanjutkan, sudah bertekad memenangi lima laga tersisa di ISC. Kuncinya bermain enjoy tapi tetap fokus karena Persipura adalah tim hebat. "Doakan kami agar bisa bikin bangga warga Madura dengan menjadi juara," kata dia.

MUSTHOFA BISRI




Simak Juga
Aa Gatot Serang Balik Gadis Padepokan, Mau Ungkap Bukti Ini
Rizieq FPI Saksi Ahli Kasus Ahok, Bukti Apa yang Dibeberkan?

Berita terkait

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

4 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Madura United Kalahkan PSM Makassar 2-0, Naik Peringkat Empat Jaga Asa Lolos Championship Series

13 hari lalu

Hasil Liga 1: Madura United Kalahkan PSM Makassar 2-0, Naik Peringkat Empat Jaga Asa Lolos Championship Series

Madura United mengalahkan PSM Makassar 2-0 pada pekan ke-32 Liga 1 berkat gol Riyatno Abiyoso dan Dalberto.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC 4-0, Rekor 19 Laga Tak Terkalahkan Pesut Etam Terhenti

17 hari lalu

Hasil Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC 4-0, Rekor 19 Laga Tak Terkalahkan Pesut Etam Terhenti

Francisco Rivera mencetak satu gol dan menciptakan tiga assist dalam kemenangan Madura United di kandang Borneo FC pada pekan ke-31 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Prediksi Madura United vs PSS Sleman di Pekan Ke-30 Liga 1 Jumat 29 Maret 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

36 hari lalu

Prediksi Madura United vs PSS Sleman di Pekan Ke-30 Liga 1 Jumat 29 Maret 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

Pertandingan Madura United vs PSS Sleman akan hadir pada pekan ke-30 Liga 1, Jumat malam, 29 Maret 2024. Simak H2H, perkiraan pemain, dan prediksinya.

Baca Selengkapnya

Prediksi Persebaya Surabaya vs Madura United di Pekan Ke-29 Liga 1: Jadwal Live, H2H, Fakta Menarik, Perkiraan Susunan Pemain

52 hari lalu

Prediksi Persebaya Surabaya vs Madura United di Pekan Ke-29 Liga 1: Jadwal Live, H2H, Fakta Menarik, Perkiraan Susunan Pemain

Pertandingan Persebaya Surabaya vs Madura United akan hadir pada pekan ke-29 Liga 1, Rabu malam, 13 Maret 2024. Simak jadwal, H2H, dan prediksinya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Madura United vs Persita Tangerang 3-2, Christian Rontini Bikin Gol Bunuh Diri 2 Kali

59 hari lalu

Hasil Liga 1: Madura United vs Persita Tangerang 3-2, Christian Rontini Bikin Gol Bunuh Diri 2 Kali

Madura United tetap di peringkat kelima klasemen sementara Liga 1 dengan nilai menyamai tim atasnya, Bali United yang belum memainkan laga pekan ini.

Baca Selengkapnya

Prediksi Madura United vs Persita Tangerang di Liga 1 Pekan Ke-28: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

59 hari lalu

Prediksi Madura United vs Persita Tangerang di Liga 1 Pekan Ke-28: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

Pertandingan Madura United vs Persita Tangerang akan hadir pada pekan ke-28 Liga 1 2023-2024 Rabu sore. Simak H2H, perkiraan pemain, dan prediksinya.

Baca Selengkapnya

Liga 1: Baru Bertugas dan Langsung Bawa Bhayangkara FC Kalahkan Madura United, Apa Kata Emral Abus?

2 Maret 2024

Liga 1: Baru Bertugas dan Langsung Bawa Bhayangkara FC Kalahkan Madura United, Apa Kata Emral Abus?

Pelatih Emral Abus yang baru bertugas membawa Bhayangkara FC menang 3-2 atas tamunya Madura United, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Liga 1: Kalah 2-3 dari Bhayangkara FC, Pelatih Madura United Klaim Timnya Layak Dapat Hadiah Penalti

2 Maret 2024

Liga 1: Kalah 2-3 dari Bhayangkara FC, Pelatih Madura United Klaim Timnya Layak Dapat Hadiah Penalti

Pelatih Madura United Rahmad Basuki menilai timnya layak mendapatkan hadiah penalti saat kalah 2-3 dari tuan rumah Bhayangkara FC dalam laga Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-27: Bhayangkara FC Kalahkan Madura United 3-1, Arema FC Menang

1 Maret 2024

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-27: Bhayangkara FC Kalahkan Madura United 3-1, Arema FC Menang

Bhayangkara FC memetik ppin vital pada pekan ke-27 Liga 1 2023-2024. Mereka menang 3-2 saat menjamu Madura United.

Baca Selengkapnya