Kelompok Pendukung Timnas Kritik Kebijakan Tiket PSSI

Reporter

Selasa, 13 Desember 2016 18:10 WIB

Warga mengantre untuk membeli tiket offline final AFF Suzuki Cup 2016 antara timnas Indonesia melawan Thailand di depan Makostrad Jakarta, 13 Desember 2016. PSSI mendistribusikan 15.000 lembar tiket kategori tiga. Tempo/Dian Triyuli Handoko

TEMPO.CO, Jakarta - Kelompok yang menamakan diri Paguyuban Suporter Timnas Indonesia (PSTI) mengkritisi kebijakan penjualan tiket laga final leg pertama Piala AFF 2016 Indonesia melawan Thailand oleh PSSI. "Antusiasme suporter masih sangat besar, tetapi sayangnya dari waktu ke waktu belum terlihat perbaikan pelayanan khususnya terkait akses tiket pertandingan," ujar Ketua PSTI Ignatius Indro dalam keterangan tertulis di Jakarta, Selasa.

Menurut Ignatius, pendukung tim nasional masih sulit memperoleh tiket laga Indonesia, baik ketika melawan Vietnam di babak semifinal leg pertama dan Thailand di babak final leg pertama.

Dia menuturkan, PSSI seharusnya melibatkan komunitas suporter untuk distribusi tiket. "Kelompok pendukung ini merupakan unsur penting persepakbolaan nasional," tutur Ignatius.

Baca:Banyak Penggemar Timnas Tak Dapat Tiket, Ini Kata Ketua PSSI

Selain itu, PSTI juga meminta PSSI memperhatikan kemampuan ekonomi pendukung tim nasional dalam menentukan harga tiket dan mengedepankan transparansi. "PSSI mesti memperbaiki sistem distribusi tiket di masa depan," kata dia.

Laga final leg pertama Piala AFF 2016 Indonesia versus Thailand, PSSI mengalokasikan 28.000 tiket untuk para penggemar tim nasional Indonesia. Sebanyak 10.000 lembar kategori tiga dijual secara fisik (offline) di Jakarta, tepatnya di Markas Garnisun Tetap 1 Jakarta dan 5.000 lembar dijual di Markas Komando Distrik Militer (Kodim) 0621, Cibinong, Kabupaten Bogor pada hari ini Selasa (13/12).

Baca: Tidak Bisa Nonton Final AFF, Jokowi Minta Timnas Buat Rekor

Markas tentara dipilih sebagai lokasi untuk menghindari praktik calo yang terjadi saat penjualan tiket fisik semifinal leg pertama Piala AFF 2016, Indonesia melawan Vietnam, di Stadion Gelora Bung Karno (GBK). Sementara sebanyak 13.000 tiket kategori satu dan dua dijual daring ("online") melalui Kiostix.com mulai Minggu (11/12) pukul 12.00 WIB.

Babak final leg pertama Piala AFF 2016 Indonesia lawan Thailand sendiri diselenggarakan pada Rabu (14/12) di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor. Sepakan pertama dimulai pada pukul 19.00 WIB.

ANTARA

Baca:
Gara-gara Karius, Klopp dan Neville Berbalas Pantun Sinis
Radja Nainggolan Doakan Timnas Indonesia Juara Piala AFF
Duel Pogba Bersaudara di Liga Europa, Simak 6 Fakta Ini

Berita terkait

Mengenal Ali Jasim Pemain Timnas Irak U-23 yang Berharap Indonesia Lolos ke Olimpiade

9 jam lalu

Mengenal Ali Jasim Pemain Timnas Irak U-23 yang Berharap Indonesia Lolos ke Olimpiade

Setelah timnas Indonesia U-23 dikalahkan Irak saat perebutan peringkat ketika Piala Asia U-23 2024, Ali Jasim mengungkapkan harapannya

Baca Selengkapnya

Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea Digelar Tertutup, Ini Cara Nonton Live Streamingnya

10 jam lalu

Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea Digelar Tertutup, Ini Cara Nonton Live Streamingnya

Timnas U-23 Indonesia bakal menjalani laga play-off menghadapi Guinea untuk memperebutkan satu jatah tersisa ke Olimpiade 2024.

Baca Selengkapnya

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

13 jam lalu

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

PSSI memanggil Elkan William Tio Baggott atau Elkan Baggott untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23 pada babak playoff menuju Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

20 jam lalu

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

Sejumlah pihak mengomentari hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Fakta Menarik Timnas Indonesia Vs Irak di Laga Terakhir Piala Asia U-23 2024

20 jam lalu

Fakta Menarik Timnas Indonesia Vs Irak di Laga Terakhir Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia menutup Piala Asia U-23 2024 dengan menempati posisi keempat. Berikut beberapa fakta menarik Indoneisa Vs Irak.

Baca Selengkapnya

Mengenal Nur Alim Jabrik, Legenda Sepak Bola Indonesia yang Memuji Timnas U-23

1 hari lalu

Mengenal Nur Alim Jabrik, Legenda Sepak Bola Indonesia yang Memuji Timnas U-23

Nur Alim legenda sepak bola Indonesia asal Bekasi memuji performa Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23

Baca Selengkapnya

Pelatih Radhi Shenaishil: Timnas Irak U-23 Layak Tampil di Olimpiade Paris 2024

1 hari lalu

Pelatih Radhi Shenaishil: Timnas Irak U-23 Layak Tampil di Olimpiade Paris 2024

Setelah mengalahkan Timnas Indonesia, pelatih Irak U-23 Radhi Shenaishil menilai bahwa timnya layak melaju ke Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Striker Irak Ali Jasim Berharap Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

1 hari lalu

Striker Irak Ali Jasim Berharap Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Penyerang Irak U-23 Ali Jasim mendoakan Timnas Indonesia menyusul negaranya, Jepang, dan Uzbekistan, berlaga di Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

1 hari lalu

Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

Marselino Ferdinan menjadi sorotan di media sosial usai timnas Indonesia u-23 dikalahkan Irak 1-2 di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Guinea pada 9 Mei, Ini yang Akan Dilakukan Shin Tae-yong untuk Persiapan

1 hari lalu

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Guinea pada 9 Mei, Ini yang Akan Dilakukan Shin Tae-yong untuk Persiapan

Shin Tae-yong mengungkapkan apa saja yang akan dilakukannya untuk persiapan laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea setelah kekalahan atas Irak.

Baca Selengkapnya