Barcelona vs Juventus, Messi Bisa Buat Rekor Baru

Reporter

Editor

Febriyan

Rabu, 19 April 2017 16:39 WIB

Aksi pemain Barcelona, Lionel Messi dan pemain Real Sociedad, Yuri Berchiche saat berebut bola dalam laga lanjutan Liga Spanyol di stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol, 15 April 2017. AP Photo/Manu Fernandez

TEMPO.CO, Jakarta - Penyerang Lionel Messi bisa membuat catatan rekor baru pada saat Barcelona menjamu Juventus di Stadion Camp Nou dalam laga kedua perempat final Liga Champions Kamis dini hari nanti. Messi bisa semakin mengukuhkan dirinya sebagai pemain pertama yang menyumbangkan 500 gol untuk Barcelona pada laga itu.

Rekor itu bisa dicapai Messi jika dia berhasil mencetak setidaknya 2 gol. Saat ini Si Kutu, julukan Messi, telah mengemas 498 gol di semua kompetisi untuk Barcelona.

Dari 498 gol itu paling banyak diciptakan Messi di Liga Spanyol. Dia tercatat telah menciptakan 341 gol untuk Barcelona, termasuk 29 gol yang dia ciptakan musim ini.

Baca: Angkernya Camp Nou Jadi Modal Barcelona Jungkalkan Juventus

Di Liga Champions Messi baru mengemas 94 gol meskipun memimpin daftar pencetak gol sementara musim ini dengan 11 gol. Selain itu, Messi juga cukup subur di ajang Copa del Rey dengan raihan 43 gol dan Piala Super Spanyol dengan 12 gol.

Sisa 8 gol lainnya diciptakan Messi di ajang Piala Super Eropa dengan 3 gol dan Piala Dunia Antar Klub dengan 5 gol.

Jika berhasil menciptakan 2 gol pada laga melawan Juventus, Messi berarti hanya membutuhkan 575 laga untuk membuat 500 gol bagi Barcelona. Dia mencetak gol pertamanya ke gawang Alabacete di Stadion Camp Nou pada Mei 2005.

Baca juga: Enrique Sebut Juventus Lebih Mudah dari PSG, Ini Kata Chiellini

Sevilla menjadi tim yang paling banyak dibobol oleh Messi. Penyerang asal Argentina itu tercatat telah mencetak 29 gol dalam 30 laga melawan Sevilla.

Messi juga akan bisa memupuskan rekor buruknya ke gawang Gianluigi Buffon jika berhasil mencetak gol dini hari nanti. Dia tercatat belum pernah menyarangkan satu pun bola ke gawang Juventus dalam 2 kali pertemuan. Pada pertemuan pertama di Final Liga Champions 2015 lalu, Messi hanya mencetak assist untuk Luis Suarez.

AS|FEBRIYAN

Berita terkait

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

22 jam lalu

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

Borussia Dortmund telah mengumumkan bahwa Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

2 hari lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

2 hari lalu

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

2 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

Borussia Dortmund menang tipis 1-0 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2023/24.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

3 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

3 hari lalu

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

Duel Borussia Dortmund vs PSG di leg pertama semifinal Liga Champions pada malam ini diperkirakan bakal menghibur dengan kedua tim bermain menyerang.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

3 hari lalu

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.

Baca Selengkapnya

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

3 hari lalu

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

3 hari lalu

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

3 hari lalu

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

Harry Kane menjaga harapan untuk meraih trofi di musim pertamanya bersama Bayern Munchen setelah membawa timnya bermain 2-2 saat menjamu Real Madrid.

Baca Selengkapnya