Timnas Indonesia Pertimbangkan Lawan Portugal pada Oktober

Reporter

Minggu, 3 September 2017 11:19 WIB

Para pemain Timnas Indonesia saat melakukan latihan. (pssi.org)

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah ditahan Fiji 0-0, Sabtu lalu, Timnas Indonesia akan kembali melakukan laga persahabatan pada Oktober mendatang. Sesuai kalender internasional, jadwal laga persahabatan internasional FIFA berikutnya adalah pada 2-10 Oktober 2017.

Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha, pernah menyebut ada lima sampai enam negara yang dipertimbangkan untuk jadi lawan tanding, termasuk Mauritania dan Portugal. "Kami sudah menerima undangan dari Portugal tetapi akan dipertimbangkan," kata Ratu.

Pelatih tim nasional Indonesia Luis Milla menargetkan peningkatan kualitas permainan timnya pada laga nanti. "Di pertandingan itu saya membawa pemain-pemain senior dan semoga tim menjadi lebih baik," ujar pelatih asal Spanyol itu.

Salah satu kelemahan timnya saat melawan Fiji adalah kurang tajam di lini depan. Tapi, secara umum ia melihat tanda-tanda positif di tim.

Dia menilai, masih butuh waktu untuk memasukkan konsep sepak bolanya kepada timnas. Ia mencontohkan timnas U-22 yang beberapa waktu lalu berlaga di SEA Games ke-29 2017, Malaysia.
Evan Dimas dan kawan-kawan bisa menerapkan apa yang diminta Milla karena mereka sudah bersama selama kurang lebih tujuh bulan.

"Memang butuh waktu. Saya ingin berikutnya bisa menularkan ide-ide saya kepada timnas senior," kata Milla.

Timnas Indonesia senior sudah melalui empat pertandingan persahabatan internasional sepanjang tahun 2017. Tim asuhan Luis Milla itu dikalahkan Myanmar 1-3, menang dari Kamboja 2-0, serta ditahan Puerto Rico dan Fiji 0-0.

ANTARA

Berita terkait

Mengenal Ali Jasim Pemain Timnas Irak U-23 yang Berharap Indonesia Lolos ke Olimpiade

49 detik lalu

Mengenal Ali Jasim Pemain Timnas Irak U-23 yang Berharap Indonesia Lolos ke Olimpiade

Setelah timnas Indonesia U-23 dikalahkan Irak saat perebutan peringkat ketika Piala Asia U-23 2024, Ali Jasim mengungkapkan harapannya

Baca Selengkapnya

Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea Digelar Tertutup, Ini Cara Nonton Live Streamingnya

1 jam lalu

Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea Digelar Tertutup, Ini Cara Nonton Live Streamingnya

Timnas U-23 Indonesia bakal menjalani laga play-off menghadapi Guinea untuk memperebutkan satu jatah tersisa ke Olimpiade 2024.

Baca Selengkapnya

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

4 jam lalu

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

PSSI memanggil Elkan William Tio Baggott atau Elkan Baggott untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23 pada babak playoff menuju Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

10 jam lalu

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

Sejumlah pihak mengomentari hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Fakta Menarik Timnas Indonesia Vs Irak di Laga Terakhir Piala Asia U-23 2024

11 jam lalu

Fakta Menarik Timnas Indonesia Vs Irak di Laga Terakhir Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia menutup Piala Asia U-23 2024 dengan menempati posisi keempat. Berikut beberapa fakta menarik Indoneisa Vs Irak.

Baca Selengkapnya

Mengenal Nur Alim Jabrik, Legenda Sepak Bola Indonesia yang Memuji Timnas U-23

21 jam lalu

Mengenal Nur Alim Jabrik, Legenda Sepak Bola Indonesia yang Memuji Timnas U-23

Nur Alim legenda sepak bola Indonesia asal Bekasi memuji performa Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23

Baca Selengkapnya

Pelatih Radhi Shenaishil: Timnas Irak U-23 Layak Tampil di Olimpiade Paris 2024

22 jam lalu

Pelatih Radhi Shenaishil: Timnas Irak U-23 Layak Tampil di Olimpiade Paris 2024

Setelah mengalahkan Timnas Indonesia, pelatih Irak U-23 Radhi Shenaishil menilai bahwa timnya layak melaju ke Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Striker Irak Ali Jasim Berharap Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

23 jam lalu

Striker Irak Ali Jasim Berharap Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Penyerang Irak U-23 Ali Jasim mendoakan Timnas Indonesia menyusul negaranya, Jepang, dan Uzbekistan, berlaga di Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

1 hari lalu

Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

Marselino Ferdinan menjadi sorotan di media sosial usai timnas Indonesia u-23 dikalahkan Irak 1-2 di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Guinea pada 9 Mei, Ini yang Akan Dilakukan Shin Tae-yong untuk Persiapan

1 hari lalu

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Guinea pada 9 Mei, Ini yang Akan Dilakukan Shin Tae-yong untuk Persiapan

Shin Tae-yong mengungkapkan apa saja yang akan dilakukannya untuk persiapan laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea setelah kekalahan atas Irak.

Baca Selengkapnya