Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Barcelona Dapat Coutinho, Real Madrid Kejar Mohamed Salah

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Pemain Liverpool, Mohamed Salah berselebrasi usai mencetak gol kedua saat melawan Leicester City dalam laga lanjutan Liga Inggris di Anfield, Liverpool, Inggris, 30 Desember 2017.  Liverpool berhasil mempertahankan rekor tak terkalahkan dalam 15 pertandingan di semua kompetisi setelah menaklukan Leicester City dengan skor 2-1. Peter Byrne/PA via AP
Pemain Liverpool, Mohamed Salah berselebrasi usai mencetak gol kedua saat melawan Leicester City dalam laga lanjutan Liga Inggris di Anfield, Liverpool, Inggris, 30 Desember 2017. Liverpool berhasil mempertahankan rekor tak terkalahkan dalam 15 pertandingan di semua kompetisi setelah menaklukan Leicester City dengan skor 2-1. Peter Byrne/PA via AP
Iklan

TEMPO.CO, Madrid - Real Madrid tak hanya tertinggal dari Barcelona dalam persaingan perebutan gelar juara Liga Spanyol. Di bursa transfer, klub tersebut juga kalah langkah karena Barcelona sudah berhasil mendatangkan gelandang serang Liverpool, Philippe Coutinho.

Gebrakan Barca di bursa transfer dikabarkan membuat petinggi Madrid kelabakan. Seperti dilansir Sky Sport Italia, Real Madrid kini berusaha mengatasi ketertinggalan dengan berusaha mendatangkan nama besar lain untuk bergabung dengan tim mereka. Disebutkan salah satu pemain yang tengah diincar Los Blancos adalah gelandang Liverpool, Mohamed Salah.

Salah kini memang tengah mencorong bersama dengan Liverpool. Ia terus bersaing dalam perebutan posisi pencetak gol terbanyak dengan Harry Kane. Kehadiran pemain asal Mesir ini disebut-sebut bisa menjadi solusi lini depan Madrid yang kini tengah jeblok.

Namun, sebelumnya, pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, tidak memberikan sinyal apa pun untuk membeli pemain di musim dingin ini. Zidane tampaknya memilih fokus memperbaiki nasib Real Madrid untuk setengah musim ke depan.

"Saya tidak butuh merekrut siapa pun dan memang itu adanya," ujar Zidane, sesaat sebelum Real Madrid berjumpa Numancia di Copa del Rey, kemarin. "Saya tidak menginginkan siapa pun."

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kami sudah memiliki skuad sendiri, dan saya percaya dengan skuad saya. Ada momen di saat musim ini terasa begitu sulit, tapi masih ada kesempatan ke depan, dan kami akan melihat apa yang terjadi antara sekarang dan akhir musim nanti," ucap Zidane.

Tercatat hingga kini Real Madrid belum melakukan pembelian "besar" sejak bursa transfer musim panas di 2014. Kala itu mereka berhasil memboyong Toni Kroos dari Bayer Muenchen dan James Rodriguez dari AS Monaco.

Di sisi lain, dengan koleksi 17 gol dari 21 penampilan, tampaknya Liverpool akan sulit melepas Mohamed Salah. Terlebih kini Liverpool telah ditinggalkan Philippe Coutinho.

THE SUN | ERLANGGA DEWANTO

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


3 Berita Bursa Transfer Terkini: Kylian Mbappe, Sofyan Amrabat, hingga Girona Bidik Layvin Kurzawa dari PSG

2 hari lalu

Pemain PSG, Kylian Mbappe melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Real Sociedad dalam Leg Kedua Liga Champions di Reale Arena, San Sebastian, Spanyol, 5 Maret 2024. REUTERS/Juan Medina
3 Berita Bursa Transfer Terkini: Kylian Mbappe, Sofyan Amrabat, hingga Girona Bidik Layvin Kurzawa dari PSG

Berikut ringkasan berita terkini bursa transfer yang meliputi kepindahan Kylian Mbappe ke Real Madrid, Sofyan Amrabat, dan manuver Girona.


Mengenang Kisah Karim Benzema Catatkan Hat-trick Beruntun di Real Madrid saat Berpuasa

3 hari lalu

Karim Benzema saat masih membela Real Madrid. REUTERS/Juan Medina
Mengenang Kisah Karim Benzema Catatkan Hat-trick Beruntun di Real Madrid saat Berpuasa

Karim Benzema pernah membuktikan bahwa berpuasa tak jadi halangan untuk tampil cemerlang dan menjadi bintang di lapangan sepak bola.


Real Madrid Segera Dapatkan Kylian Mbappe, Apa Reaksi Barcelona?

4 hari lalu

Kylian Mbappe. REUTERS/Juan Medina
Real Madrid Segera Dapatkan Kylian Mbappe, Apa Reaksi Barcelona?

Presiden Barcelona, Joan Laporta, berkomentar soal Real Madrid yang dikabarkan akan mendatangkan Kylian Mbappe.


Robinho Akan Jalani Hukuman 9 Tahun di Brasil karena Kasus Perkosaan di Italia

7 hari lalu

Robinho. Foto/Instagram/Robinho
Robinho Akan Jalani Hukuman 9 Tahun di Brasil karena Kasus Perkosaan di Italia

Mantan pemain Manchester City dan Real Madrid, Robinho, akan menjalani hukuman penjara selama sembilan tahun atas kasus pemerkosaan.


Bos Real Madrid Carlo Ancelotti Masih Harus Bersabar, Kiper Andalannya Thibaut Courtois Belum Bisa Kembali

8 hari lalu

Kiper Real Madrid, Thibaut Courtois. REUTERS
Bos Real Madrid Carlo Ancelotti Masih Harus Bersabar, Kiper Andalannya Thibaut Courtois Belum Bisa Kembali

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, sebelumnya telah merancang kembalinya Thibaut Courtois untuk bisa main di perempat final Liga Champions.


Reaksi Jurgen Klopp Usai Liverpool Tersingkir dari Piala FA Setelah Kekalahan Dramatis Lawan Manchester United

10 hari lalu

Pelatihn Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS
Reaksi Jurgen Klopp Usai Liverpool Tersingkir dari Piala FA Setelah Kekalahan Dramatis Lawan Manchester United

Liverpool gagal melangkah ke semifinal Piala FA setelah kalah dramastis 3-4 dari Manchester United di Old Trafford pada Minggu, 17 Maret 2024.


Kemenangan Atas Liverpool di Piala FA Diharapkan Jadi Momentum Manchester United Membalikkan Keadaan

10 hari lalu

Pemain Manchester United Marcus Rashford melakukan selebrasi bersama Alejandro Garnacho usai mencetak gol ke gawang Liverpool dalam pertandingan perempat final Piala FA di  Old Trafford, Manchester, 17 Maret 2024. REUTERS/Molly Darlington
Kemenangan Atas Liverpool di Piala FA Diharapkan Jadi Momentum Manchester United Membalikkan Keadaan

Pelatih Erik ten Hag mengatakan kemenangan Manchester United atas Liverpool secara dramatis 4-3 di Piala FA bisa menjadi momen penting bagi timnya.


Manchester United Maju Semifinal Piala FA Usai Menang Dramatis Lawan Liverpool, Ini Kata Marcus Rashford dan Amad Diallo

10 hari lalu

Antony merayakan gol kedua Manchester United bersama Amad Diallo dan Diogo Dallot saat mengalahkan Liverpool 4-3 dalam laga perempat final Piala FA di Old Trafford, Minggu, 17 Maret 2024. | REUTERS/Molly Darlington
Manchester United Maju Semifinal Piala FA Usai Menang Dramatis Lawan Liverpool, Ini Kata Marcus Rashford dan Amad Diallo

Amad Diallo mencetak gol penentu kemenangan Manchester United atas Liverpool 4-3 di perempat final Piala FA pada menit akhir babak tambahan.


Manchester United Lolos ke Semifinal Piala FA Usai Menang Dramatis Atas Liverpool 4-3

10 hari lalu

Alejandro Garnacho pada laga Manchester United vs Liverpool di Piala FA di Old Trafford pada Minggu, 17 Maret 2024. Twitter @ManUtd.
Manchester United Lolos ke Semifinal Piala FA Usai Menang Dramatis Atas Liverpool 4-3

Manchester United memetik kemenangan dramatis atas Liverpool pada babak perempat final Piala FA di Old Trafford pada Minggu, 17 Maret 2024.


Profil Jawara Perempat Finalis Liga Champions 2024 dari Arsenal sampai PSG

11 hari lalu

Pemandangan umum trofi Liga Champions beserta hasil pengundian perempat final di layar lebar di UEFA Headquarters, Nyon, Swiss, 15 Maret 2024. EUTERS/Denis Balibouse
Profil Jawara Perempat Finalis Liga Champions 2024 dari Arsenal sampai PSG

Liga Champions 2024 telah sampai pada babak perempat final. Berikut 8 profil sekilas tim yang siap berlaga, dari Arsenal, Barcelona sampai PSG..