Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

UCL: Manchester City Vs Lyon, Hantu Champions buat Pep

Reporter

Editor

Hari Prasetyo

image-gnews
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, diangkat para pemain dan staff saat merayakan keberhasilan menjuarai Liga Inggris usai bertanding melawan Huddersfield Town di Stadion Etihad, Manchester, 6 Juni 2018. Action Images via Reuters/Carl Recine
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, diangkat para pemain dan staff saat merayakan keberhasilan menjuarai Liga Inggris usai bertanding melawan Huddersfield Town di Stadion Etihad, Manchester, 6 Juni 2018. Action Images via Reuters/Carl Recine
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kamis dinihari nanti, 20 September 2018, Manajer Manchester City, Pep Guardiola, akan kembali mengawali perjuangan menahkodai timnya di Liga Champions Eropa (UCL). Mereka akan menjamu Lyon pada pertandingan perdana Grup F.

Baca: Arteta Yakin Manchester City Juarai Liga Champions Musim Ini

Meskipun demikian, untuk laga dinihari nanti, Guardiola tak bisa mendampingi Manchester City di tepi lapangan Stadion Etihad saat menjamu Lyon. Hal itu terjadi karena skorsing yang diterimanya pada perempat final Liga Champions musim lalu.

Setelah membawa Barcelona -sebagai manajer- menjuarai Liga Champions 2008-2009 dan 2010-11, mantan pemain tim nasional Spanyol dan Barca yang akrab dipanggil Pep ini tak pernah bisa lagi membawa timnya meraih sukses di kejuaraan utama antarklub Eropa tersebut.

Di Bayern Munich, Pep hanya bisa membawanya menjadi juara Bundesliga Jerman 2013-14, 2014-15, dan 2015-16. Demikian juga di Manchester City, musim lalu. Ia baru bisa membawa City juara domestik, Liga Primer Inggris.

Kekalahan City dari Liverpool pada dua kali pertemuan perempat final Liga Champions musim lalu menambah daftar panjang tumbangnya tim-tim asuhan Pep dalam fase sistem gugur di UCL.  

Pep yang identik dengan kultur Barcelona ini, baik sepak bola maupun identitas lainnya, masih belum bisa sehebat musuh abadi mereka di Catalan, yaitu Real Madrid yang sudah memenangi Liga Champions tiga kali beruntun pada tiga musim terakhir ini.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Saya terkejut ketika anda punya sebuah tim yang bisa memenanginya tiga kali berturut-turut,” kata Asisten Manajer Manchester City, Mikel Arteta, mengacu kepada Real Madrid dalam konferensi pers menyambut laga melawan Lyon. “Tapi, itu artinya anda melakukan hal-hal yang benar-benar baik.”

Itulah yang menjadi pekerjaan rumah buat perjalan karier kepelatihan Pep sejak meninggalkan Barcelona. Tim-timmya luar biasa, tapi tak bisa begitu konsisten seperti Real Madrid di bawah asuhan Zinedine Zidane pada tiga Liga Champions sampai musim lalu. 

Baca: Manchester City Vs Lyon, Misi Pribadi Memphis Depay

Lolos dari penyisihan grup musim ini di atas kertas masih menjadi peluang terbesar buat tim asuhan Pep. Tapi, setelah itu akan menjadi ujian buat pelatih berusia 47 tahun ini. Akankah pasukannya kembali terjatuh di lubang yang sama atau bisa membawa sejarah baru bagi City?

INDEPENDENT | ESPN

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

1 hari lalu

Pemain Paris St Germain Lucas Beraldo melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Lyon pada pertandingan Liga Prancis di Parc des Princes, Paris,  22 April 2024. REUTERS
PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

PSG unggul 11 poin dari tim di bawahnya dengan lima laga tersisa Ligue 1 Prancis yang belum dimainkan musim ini.


Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

1 hari lalu

Logo Liga Champions. (uefa)
Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

Jadwal Liga Champions 2023-2024 akan memasuki babak semifinal, melibatkan Borussia Dortmund, Paris Saint-Germain, Bayern Munchen, dan Real Madrid.


Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

2 hari lalu

Pelatih Manchester United Erik ten Hag. REUTERS
Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

Menjelang laga semifinal Manchester United melawan Coventry City di semifinal Piala FA, Erik ten Hag mengungkapkan pengakuan mengejutkan.


Prediksi Duel Semifinal Piala FA Coventry City vs Manchester United Malam Ini

2 hari lalu

Kobbie Mainoo dari Manchester United merayakan gol kedua mereka bersama Diogo Dalot dan Casemiro dalam pertandingan Liga Premier Manchester United vs Liverpool di Old Trafford, Manchester, Inggris, 7 April 2024. REUTERS/Carl Recine
Prediksi Duel Semifinal Piala FA Coventry City vs Manchester United Malam Ini

Pemenang duel Coventry City vs Manchester United ini akan berhadapan dengan Manchester City yang sudah memastikan lolos final Piala FA.


Diwawancarai Gary Lineker setelah Manchester City Lolos ke Final Piala FA, Guardiola Ngomel Panjang Lebar

2 hari lalu

Pelatih Manchester City Pep Guardiola. REUTERS/Carl Recine
Diwawancarai Gary Lineker setelah Manchester City Lolos ke Final Piala FA, Guardiola Ngomel Panjang Lebar

Manchester City lolos ke final Piala FA setelah mengalahkan Chelsea 1-0 di Wembley, Pep Guardiola mengomel panjang lebar soal pengaturan jadwal.


Manchester City Lolos ke Final Piala FA dengan Singkirkan Chelsea, Menang 1-0 Berkat Gol Bernardo Silva

2 hari lalu

Pemain Manchester City Bernardo Silva. REUTERS/Molly Darlington
Manchester City Lolos ke Final Piala FA dengan Singkirkan Chelsea, Menang 1-0 Berkat Gol Bernardo Silva

Gol tunggal Bernardo Silva membawa Manchester City mengalahkan Chelsea 1-0 pada semifinal Piala FA.


Mengenal Nacho yang Dikabarkan akan Hengkang dari Real Madrid

2 hari lalu

Ekspresi pemain Real Madrid, Nacho, setelah gagal menjebol gawang Atletico Madrid dalam laga lanjutan Liga Spanyol di Santiago Bernabeu, Spanyol, Sabtu, 29 September 2018. Laga tersebut berakhir dengan skor kacamata 0-0. REUTERS/Sergio Perez.
Mengenal Nacho yang Dikabarkan akan Hengkang dari Real Madrid

Nacho Fernandez dikabarkan akan meninggalkan Real Madrid pada akhir musim 2023-2024


Arsenal Bisa Fokus Berburu Gelar Liga Inggris Usai Tersingkir dari Liga Champions

3 hari lalu

Ekspresi manajer Arsenal Mikel Arteta dan manajer Manchester City Pep Guardiola dalam pertandingan Liga Inggris di Etihad Stadium pada Minggu, 31 Maret 2024. REUTERS/Carl Recine.
Arsenal Bisa Fokus Berburu Gelar Liga Inggris Usai Tersingkir dari Liga Champions

Bagaimana Mikel Arteta menakar peluang Arsenal meraih gelar Liga Inggris musim ini?


Duel Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA, Cole Palmer Tak Perlu Buktikan Diri

3 hari lalu

Pemain Chelsea Cole Palmer melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Everton dalam pertandingan Liga Inggris di Stamford Bridge, London, 16 April 2024. Palmer mencetak 4 dalam pertandingan ini yang membawa Chelsea menang telak 6-0 atas Everton. REUTERS/Toby Melville
Duel Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA, Cole Palmer Tak Perlu Buktikan Diri

Manajer Chelsea Mauricio Pochettino mengingatkan Cole Palmer agar tidak menjadikan laga melawan Manchester City sebagai ajang pembuktian.


Prediksi Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA Sabtu Malam

3 hari lalu

Ekspresi pemain Manchester City Bernardo Silva dan rekannya setelah dikalahkan Real Madrid dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions di Stadion Etihad, Manchester, 18 April 2024. Action Images via Reuters/Jason Cairnduff
Prediksi Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA Sabtu Malam

Simak kabar terbaru kedua tim, termasuk perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan Manchester City vs Chelsea di semifinal Piala FA Sabtu ini.