Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Arema FC Tak akan Bantu PS Tira untuk Lolos dari Degradasi

image-gnews
Arema FC. (liga-indonesia.id)
Arema FC. (liga-indonesia.id)
Iklan

TEMPO.CO, Yogyakarta - Tim Liga 1 Arema FC bakal berhadapan dengan PS Tira di kandangnya dalam laga lanjutan kompetisi Liga 1 di Stadion Sultan Agung Bantul Yogyakarta Minggu 2 Desember 2018.

Pelatih Arema FC, Milan Petrovic, mengatakan ia memahami benar saat melawan PS Tira yang sedang berjuang keras agar dapat lolos zona degradasi. Mengingat PS Tira kini berada di peringkat 18 alias posisi terbawah dalam klasemen sementara Liga 1. Sedangkan Arema di papan tengah, di posisi 11 klasemen.

"Kami paham situasinya, saat ini kita sedang memasuki akhir liga yang ujungnya masih belum diketahui siapa kiranya terdegradasi ke Liga 2, kami hanya respek yang diperjuangkan PS Tira saat ini," ujar Milan Petrovic di Yogyakarta Sabtu 1 Desember 2018.

Milan mengatakan dalam dua laga akhirnya ini, yakni melawan PS Tira dan kemudian Sriwijaya FC, ia ingin membawa Arema menuju peringkat terbaik yang bisa dicapai sehingga kemenangan mutlak atas anak asuh Nil Maizar akan diperjuangkan seperti laga laga lainnya.

Milan mengaku Arema selama musim ini banyak kehilangan poin yang membuatnya gagal bertarung di papan atas. Meski akhirnya selamat dari ancaman degradasi dengan masuk ke papan tengah klasemen, namun bukan berarti di penghujung kompetisi pihaknya akan melemah.

"Apalagi PS Tira juga membuat kami di putaran pertama gagal mendapat poin di kandang, laga kali ini jadi kesempatan kami menagih poin yang hilang dulu karena PS Tira," ujar Milan. Saat putaran pertama lalu PS Tira mampu menahan imbang Arema FC di kandangnya dengan skor 2-2.

Milan mengatakan di laga lawan PS Tira ini ia ingin memberi torehan manis pada timnya sebelum berlaga musim depan. Milan ingin membuat Aremania dan manajemen berbangga terus pada tim kesayangannya dengan mempersembahkan kemenangan penuh.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kami berharap bisa memimpin skor lebih dulu dalam laga besok agar bisa mendapat peluang kemenangan lebih besar," ujarnya.

Milan sendiri mengisyaratkan timnya dalam laga tandang terakhir ini tak akan bermain dengan pola bertahan menghadapi PS Tira yang diprediksikan lebih agresif menyerang.

Sebelumnya taktik defensif sukses diterapkan saat laga tandang seperti saat menahan imbang Barito Putera dan Bhayangkara FC. Kali ini pelatih asal Serbia itu ingin anak asuhnya lebih ofensif dari segala lini menjebol pertahanan PS Tira

Pemain sayap Arema FC Nasir mengaku tak akan membantu PS Tira mendapat kemenangan mudah demi target lolos degradasi yang mereka hadapi. "Kami tak akan pikirkan PS Tira meskipun mereka sedang di zona merah, kami hanya fokus bagaimana bisa mengalahkan mereka di kandangnya," ujarnya.

Andai mau mengalah dari PS Tira dan Sriwijaya FC, mungkin Arema bisa menjadi juru selamat bagi kedua tim dari ancaman degradasi. Namun hal itu pantang bagi Nasir untuk memberikan poin secara cuma-cuma kepada klub tersebut, meski saat ini posisi Arema FC sudah terbilang aman di papan tengah klasemen sementara.

PRIBADI WICAKSONO

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Prediksi Madura United vs PSS Sleman di Pekan Ke-30 Liga 1 Jumat 29 Maret 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

22 menit lalu

Selebrasi pemain Madura United. ANTARA
Prediksi Madura United vs PSS Sleman di Pekan Ke-30 Liga 1 Jumat 29 Maret 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

Pertandingan Madura United vs PSS Sleman akan hadir pada pekan ke-30 Liga 1, Jumat malam, 29 Maret 2024. Simak H2H, perkiraan pemain, dan prediksinya.


Liga 1: Persib Bandung Ditahan Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Sebut Satu Kelemahan Timnya

2 jam lalu

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak. (persib.co.id)
Liga 1: Persib Bandung Ditahan Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Sebut Satu Kelemahan Timnya

Persib Bandung hanya mampu bermain imbang 0-0 saat menjamu Bhayangkara FC di pekan ke-30 Liga 1. Simak komentar Bojan Hodak.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-30: Persib Bandung ditahan Bhayangkara, Persik Bikin Persikabo Terdegradasi

7 jam lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-30: Persib Bandung ditahan Bhayangkara, Persik Bikin Persikabo Terdegradasi

Hasil Liga 1 pekan ke-30: Persib Bandung ditahan Bhayangkara FC, Persik Kediri menang dan membuat Persikabo 1973 terdegradasi.


Hasil Liga 1: Flavio Silva Borong 5 Gol, Persik Kediri Menang 5-2, Bikin Persikabo 1973 Terdegradasi

7 jam lalu

Pemain Persik Kediri, Flavio Silva. (Instagram/@flaviosilvaa_9)
Hasil Liga 1: Flavio Silva Borong 5 Gol, Persik Kediri Menang 5-2, Bikin Persikabo 1973 Terdegradasi

Flavio Silva memborong 5 gol saat Persik Kediri mengalahkan Persikabo 1973 di pekan ke-30 Liga 1. Persikabo terdegradasi.


Hasil Liga 1 Pekan Ke-30: Persib Bandung vs Bhayangkara FC, Skor Akhir 0-0

8 jam lalu

Laga Persib Bandung vs Bhayangkara FC di pekan ke-30 Liga 1, 28 Maret 2024. (persib.co.id)
Hasil Liga 1 Pekan Ke-30: Persib Bandung vs Bhayangkara FC, Skor Akhir 0-0

Pertandingan Persib Bandung vs Bhayangkara FC, pada pekan ke-30 Liga 1, berakhir dengan skor


Hasil Persib Bandung vs Bhayangkara FC di Pekan Ke-30 Liga 1: Babak Pertama, Skor Masih 0-0

9 jam lalu

Pemain Persib Bandung, Rezaldi Hehanusa. (persib.co.id)
Hasil Persib Bandung vs Bhayangkara FC di Pekan Ke-30 Liga 1: Babak Pertama, Skor Masih 0-0

Babak pertama pertandingan Persib Bandung vs Bhayangkara FC, pada pekan ke-20 Liga 1, berakhir 0-0.


Persib Bandung vs Bhayangkara di Liga 1 Hari Ini: Marc Klok dan Dedi Kusnandar Dipastikan Absen, David da Silva Diragukan Main

22 jam lalu

Pemain Persib Bandung David Da Silva (kiri) merayakan gol yang dicetkanya ke gawang Persija Jakarta melalui titik penalti di laga BRI Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, 9 Maret 2024. Dalam big match tanpa penonton ini Persib mengalahkan Persija dengan skor 2-1. TEMPO/Prima Mulia
Persib Bandung vs Bhayangkara di Liga 1 Hari Ini: Marc Klok dan Dedi Kusnandar Dipastikan Absen, David da Silva Diragukan Main

David da Silva melewatkan beberapa sesi latihan persiapan pertandingan Liga 1 melawan Bhayangkara FC karena sakit.


Baru Kembali dari Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri Langsung Cetak Gol saat Dewa United Hajar Persita Tangerang 4-1 di Liga 1

1 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia Egy Maulana Vikri (tengah) melakukan selebrasi usai mencetak gol kegawang Vietnam pada pertandingan lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis, 21 Maret 2024. Timnas Indonesia menang dengan skor 1-0. ANTARA/Hafidz Mubarak A
Baru Kembali dari Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri Langsung Cetak Gol saat Dewa United Hajar Persita Tangerang 4-1 di Liga 1

Egy Maulana Vikri dan Ricky Kambuaya, yang baru kembali dari timnas Indonesia, langsung dimainkan saat Dewa United vs Persita Tangerang di Liga 1.


Hasil, Jadwal, Top Skor, dan Klasemen Liga 1 Pekan Ke-30: Persebaya Menang, Persib Bandung Main Malam Ini

1 hari lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
Hasil, Jadwal, Top Skor, dan Klasemen Liga 1 Pekan Ke-30: Persebaya Menang, Persib Bandung Main Malam Ini

Hasil Liga 1: Dewa United mengalahkan Persita Tangerang dan Persebaya Surabaya menang di kandang Arema FC. Malam ini ada laga Persib Bandung.


Prediksi Persib Bandung vs Bhayangkara FC di Pekan Ke-30 Liga 1 Kamis 28 Maret 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

1 hari lalu

Persib Bandung. TEMPO/Prima Mulia
Prediksi Persib Bandung vs Bhayangkara FC di Pekan Ke-30 Liga 1 Kamis 28 Maret 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

Pertandingan Persib Bandung vs Bhayangkara FC akan hadir pada pekan ke-30 Liga 1, Kamis malam, 28 Maret 2024. Simak prediksinya.