Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Liverpool Kehilangan Joe Gomez, Saatnya Lovren Unjuk Gigi

Reporter

Editor

Febriyan

image-gnews
Bek Liverpool, Dejan Lovren, berduel dengan penyerang Manchester City, Gabriel Jesus, dalam pertandingan Liga Inggris di Anfield, Liverpool, 7 Oktober 2018. Action Images via Reuters/Carl Recine
Bek Liverpool, Dejan Lovren, berduel dengan penyerang Manchester City, Gabriel Jesus, dalam pertandingan Liga Inggris di Anfield, Liverpool, 7 Oktober 2018. Action Images via Reuters/Carl Recine
Iklan

TEMPO.CO, JakartaLiverpool dipastikan akan kehilangan bek Joe Gomez hingga enam pekan ke depan. Pemain muda asal Inggris tersebut mengalami patah kaki kiri saat mereka menang 3-1 atas Burnley Kamis kemarin.

Celakanya, Liverpool akan menghadapi empat laga penting pada enam pekan ke depan. Mereka harus menghadapi Napoli pada laga penentuan untuk lolos ke babak 16 besar Liga Champions Rabu pekan depan.

Setelah itu, Liverpool harus menjamu Manchester United pada Ahad pekan depan. Gomez juga akan absen pada laga akhir tahun saat Liverpool menjamu Arsenal 30 Desember 2018. Sementara laga di kandang Manchester City akan berlangsung pada 4 Januari 2019.

Meskipun demikian, jurnalis senior media Liverpool Echo, Jan Molby, memprediksi Manajer Jurgen Klopp tak akan kesulitan mengatasi absennya Joe Gomez. Meskipun mengakui bahwa duet Virgil van Dijk dan Joe Gomez merupakan yang terkuat yang dimiliki oleh Liverpool saat ini, dia menilai Dejan Lovren akan bisa menjadi pengganti yang sepadan.

Lovren, menurut dia, menunjukan perkembangan pesat ketika tampil bersama Kroasia di Piala Dunia 2018. Namun sayangnya, Klopp tampak lebih terkesima dengan performa Gomez yang tampil apik pada laga-laga pra musim.

Hal itulah yang membuat Lovren kemudian tersingkir dari posisi utamanya sebagai bek tengah Liverpool. Karena itu, absennya Gomez akan membuat Lovren kembali termotivasi untuk menunjukkan performa terbaiknya demi kembali memenangkan kepercayaan Jurgen Klopp.

"Lovren memang melakukan beberapa kesalahan fatal musim lalu, tetapi secara keseluruhan saya kira dia bermain cukup baik," tulis Molby.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Hal yang harus dilakukan oleh Klopp, menurut Molby, adalah memberi instruksi agar Van Dijk bisa menyesuaikan gaya permainannya dengan Lovren. Kedua pemain itu sebenarnya memiliki karakter yang sama. Kuat dalam duel udara serta pintar menjaga lawan dalam permainan satu lawan satu. Hilangnya Gomez akan membuat lini belakang Liverpool sedikit kehilangan kecepatan dalam menutup lubang.

Hal itu yang harus dilakukan Van Dijk. Dia harus bisa menutupi kelemahan Lovren dalam hal kecepatan.

Tak hanya Lovren, dia menilai Joel Matip juga layak diberikan waktu bermain lebih banyak. Bek asal Jerman itu musim ini jarang mendapatkan kesempatan bermain. Namun, performanya saat masuk menggantikan Gomez pada laga melawan Burnley dinilai cukup baik.

"Cederanya Gomez membuat kesempatan kepada pemain lain seperti Matip meskipun dia sedikit terlihat berkarat pada laga melawan Burnley. Tetapi Liverpool tak kekurangan pemain atau pun kualitas di posisi itu," tulisnya.

Malby pun berharap Klopp bisa menemukan ramuan yang pas di lini belakang Liverpool tanpa Joe Gomez. Pasalnya, jika pun Gomez telah pulih, dia belum tentu akan kembali ke performa terbaiknya. Cedera patah tulang merupakan salah satu momok menakutkan yang bisa membuat karir seorang pesepakbola tersendat atau bahkan terhenti.

LIVERPOOL ECHO

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Liverpool Mengincar Arne Slot Menggantikan Jurgen Klopp, Siapa Dia?

11 jam lalu

May 24, 2022 Feyenoord coach Arne Slot during the press conference UEFA/Handout via REUTERS
Liverpool Mengincar Arne Slot Menggantikan Jurgen Klopp, Siapa Dia?

Liverpool melirik pelatih Feyenoord Arne Slot untuk menggantikan Jurgen Klopp


Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

15 jam lalu

Pemain Liverpool Virgil Van Dijk berduel saat The Reds menghadapi Fulham di Anfield, Ahad, 3 Desember 2023. Twitter @LFC.
Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

Kapten Liverpool Virgil van Dijk mendesak para pemain untuk segera bangkit setelah kekalahan Derby Merseyside melawan Everton.


Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

16 jam lalu

Ekspresi pemain Liverpool Mohamed Salah setelah pemain Everton Dominic Calvert-Lewin mencetak gol dalam pertandingan Liga Inggris di Goodison Park, Liverpool, 25 April 2024. Everton berhasil kalahkan Liverpool dengan skor 2-0 pada derby Merseyside. Action Images via Reuters/Lee Smith
Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

Manajer Liverpool Jurgen Klopp meminta maaf kepada para penggemar setelah kekalahan 2-0 dari Everton dalam Derby Merseyside.


Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

16 jam lalu

Pelatihn Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS
Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, meminta maaf kepada para penggemar setelah timnya kalah 2-0 dari Everton dalam derby Merseyside Liga Inggris.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

19 jam lalu

Logo Liga Inggris. (Reuters/Tempo)
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

Hasil Liga Inggris pada Kamis dinihari, 25 April 2024: Liverpool kalah dari Everton, sedangkan Manchester United mengalahkan Sheffield United.


Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

1 hari lalu

Pelatihn Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS
Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp mengatakan pertandingan bertajuk Derby Merseyside melawan Everton pada pekan ke-34 Liga Inggris penting.


Prediksi Everton vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34: Jadwal Live, H2H, Kondisi TIm, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Everton vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34: Jadwal Live, H2H, Kondisi TIm, Perkiraan Formasi

Laga bertajuk Derbi Merseyside antara Everton vs Liverpool akan tersaji pada pekan ke-34 Liga Inggris 2023-2024.


Rekap Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-34: Arsenal dan Liverpool Ketat di Dua Besar

3 hari lalu

Logo Liga Inggris.
Rekap Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-34: Arsenal dan Liverpool Ketat di Dua Besar

Arsenal dan Liverpool bersaing ketat di posisi dua besar klasemen Liga Inggris setelah kembali ke jalur kemenangan pada pekan ke-34.


Hasil Liga Inggris: Liverpool Kembali ke Jalur Kemenangan, Taklukkan Fulham 3-1

3 hari lalu

Pemain Liverpool melakukan selebrasi. REUTERS/Molly Darlington
Hasil Liga Inggris: Liverpool Kembali ke Jalur Kemenangan, Taklukkan Fulham 3-1

Liverpool kembali ke jalur kemenangan setelah menaklukkan Fulham dengan skor 3-1 pada pekan ke-34 Liga Inggris.


Jadwal Fulham vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34, Klopp Yakin Peluang Juara Masih Ada

4 hari lalu

Pelatihn Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS
Jadwal Fulham vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34, Klopp Yakin Peluang Juara Masih Ada

Jadwal Fulham vs Liverpool akan hadir pada pekan ke-34 Liga Inggris. Klopp masih yakin akan juara.