Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hasil Liga Inggris: Cardiff City Digulung Manchester United 1-5

Reporter

Editor

Ariandono

image-gnews
Gaya pemain Manchester United, Ander Herrera dan Jesse Lingard saat selebrasi setelah menjebol gawang Tottenham dalam laga semifinal Piala FA di stadion Wembley, London, 21 April 2018. Laga ini berakhir dengan kemenangan tipis Manchester United atas Tottenham dengan skor 2-1. REUTERS
Gaya pemain Manchester United, Ander Herrera dan Jesse Lingard saat selebrasi setelah menjebol gawang Tottenham dalam laga semifinal Piala FA di stadion Wembley, London, 21 April 2018. Laga ini berakhir dengan kemenangan tipis Manchester United atas Tottenham dengan skor 2-1. REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ole Gunnar Solskjaer melakoni debutnya sebagai pelatih sementara Manchester United dengan mengantongi kemenangan 5-1 atas tuan rumah Cardiff City dalam laga pekan ke-18 Liga Inggris di Stadion Kota Cardiff, Wales, Minggu dini hari WIB.

Marcus Rashford, Ander Herrera dan Anthony Martial masing-masing menceploskan satu gol sebelum dilengkapi dwigol Jesse Lingard dalam kemenangan tersebut, sedangkan Cardiff hanya bisa membalas lewat penalti Victor Camarasa, demikian catatan pertandingan laman resmi Liga Inggris.

Kendati demikian, hasil itu tak mengubah posisi United yang tetap tertahan di urutan keenam klasemen dengan raihan 29 poin, sedangkan Cardiff (14) melorot ke peringkat ke-17, lantaran di pertandingan lain Southampton (15) menang atas lawannya.

Angin perubahan yang dibawa dengan kehadiran Solskjaer menggantikan Jose Mourinho sepertinya berhembus sejak pertandingan baru dimulai.

United hanya membutuhkan waktu tiga menit untuk membuka keunggulan lewat eksekusi tendangan bebas Rashford, yang diawali dengan gerakan tipuan Paul Pogba yang membuat kiper Neil Etheridge terlanjur menjatuhkan diri ke arah berlawanan.

Sejak itu United terus menguasai jalannya pertandingan dan sukses menggandakan keunggulan pada menit ke-29 ketika tembakan jarak jauh Herrera melesak ke gawang Cardiff. Gol itu berawal dari umpan jauh kiper David de Gea yang diteruskan oleh Pogba kepada Herrera.

Cardiff sempat membalas lewat eksekusi penalti Camarasa ke sudut kiri atas gawang pada menit ke-38 setelah Rashford menyentuh bola dengan tangannya di dalam area terlarang.

Namun tiga menit berselang, Martial segera merestorasi keunggulan dua gol United lewat penyelesaian umpan satu dua sentuhan bersama Lingard.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

10 menit babak kedua berjalan United memperoleh hadiah tendangan penalti setelah Lingard dilanggar Souleymane Bamba di area terlarang. Lingard yang menghadapi bola sendiri dengan tenang menipu Etheridge dan membawa timnya unggul 4-1 atas Cardiff pada menit ke-57.

Saling serang lantas terjadi setelahnya, namun De Gea sukses menggagalkan tembakan melengkung Joshua Murphy pada menit ke-65 dan sundulan Kenneth Zohore pada menit ke-76, sedangkan Etheridge menghalau tendangan jarak jauh Pogba menit ke-70 serta tendangan voli Phil Jones dalam situasi sepak pojok menit ke-71.

United akhirnya melengkapi kemenangan mereka menjadi 5-1 saat Lingard berhasil mengalahkan Sean Morrison dalam adu cepat menyambut umpan terobosan Pogba, sebelum mengecoh Etheridge dan menyarangkan bola ke gawang yang tak bertuan tepat pada pengujung waktu normal.

Susunan pemain seturut laman resmi Liga Inggris:

Cardiff City (4-1-4-1): Neil Etheridge; Bruno Ecuele, Sean Morrison, Souleymane Bamba, Gregory Cunningham; Aron Gunnarsson (Joe Ralls); David Hoilett (Kadeem Harris), Victor Camarasa, Harry Arter (Kenneth Zohore), Joshua Murphy; Callum Paterson
Pelatih: Neil Warnock

Manchester United (4-3-3): David de Gea; Ashley Young, Phil Jones, Victor Lindelof, Luke Shaw; Ander Herrera, Nemanja Matic (Marouane Fellaini), Paul Pogba; Jesse Lingard, Marcus Rashford (Fred), Anthony Martial (Andreas Pereira)
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

1 jam lalu

Pemain Liverpool Virgil Van Dijk berduel saat The Reds menghadapi Fulham di Anfield, Ahad, 3 Desember 2023. Twitter @LFC.
Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

Kapten Liverpool Virgil van Dijk mendesak para pemain untuk segera bangkit setelah kekalahan Derby Merseyside melawan Everton.


Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

2 jam lalu

Ekspresi pemain Liverpool Mohamed Salah setelah pemain Everton Dominic Calvert-Lewin mencetak gol dalam pertandingan Liga Inggris di Goodison Park, Liverpool, 25 April 2024. Everton berhasil kalahkan Liverpool dengan skor 2-0 pada derby Merseyside. Action Images via Reuters/Lee Smith
Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

Manajer Liverpool Jurgen Klopp meminta maaf kepada para penggemar setelah kekalahan 2-0 dari Everton dalam Derby Merseyside.


Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

3 jam lalu

Pelatihn Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS
Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, meminta maaf kepada para penggemar setelah timnya kalah 2-0 dari Everton dalam derby Merseyside Liga Inggris.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

5 jam lalu

Logo Liga Inggris. (Reuters/Tempo)
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

Hasil Liga Inggris pada Kamis dinihari, 25 April 2024: Liverpool kalah dari Everton, sedangkan Manchester United mengalahkan Sheffield United.


Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

14 jam lalu

Pelatihn Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS
Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp mengatakan pertandingan bertajuk Derby Merseyside melawan Everton pada pekan ke-34 Liga Inggris penting.


Prediksi Everton vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34: Jadwal Live, H2H, Kondisi TIm, Perkiraan Formasi

23 jam lalu

Prediksi Everton vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34: Jadwal Live, H2H, Kondisi TIm, Perkiraan Formasi

Laga bertajuk Derbi Merseyside antara Everton vs Liverpool akan tersaji pada pekan ke-34 Liga Inggris 2023-2024.


Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

1 hari lalu

Pemain Arsenal, Kai Havertz merayakan gol ketiga mereka saat bertanding melawan Chelsea dalam Liga Premier Inggris, di Emirates Stadium, London, Inggrs, 23 April 2024. Reuters/Matthew Childs
Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

Dua gol Kai Havertz dalam kemenangan 5-0 Arsenal atas Chelsea menghidupkan harapan meraih gelar juara Liga Inggris musim ini.


Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

1 hari lalu

Arsenal. REUTERS/Dylan Martinez
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

Arsenal kokoh di puncak klasemen Liga Inggris seusai mengalahkan Chelsea dengan skor 5-0.


Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

2 hari lalu

Pemain Arsenal Gabriel melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Crystal Palace dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Emirates, London, 20 Januari 2024. Arsenal berhasil gilas tamunya Crystal Palace dengan skor 5-0. Action Images via Reuters/Andrew Boyers
Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

Simak kabar kedua tim menjelang derby London Arsenal vs Chelsea di Liga Inggris, serta perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan.


Rekap Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-34: Arsenal dan Liverpool Ketat di Dua Besar

3 hari lalu

Logo Liga Inggris.
Rekap Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-34: Arsenal dan Liverpool Ketat di Dua Besar

Arsenal dan Liverpool bersaing ketat di posisi dua besar klasemen Liga Inggris setelah kembali ke jalur kemenangan pada pekan ke-34.