Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Arsenal Vs Chelsea, Tantangan Konsistensi Dua Tim London

Reporter

Editor

Febriyan

image-gnews
Aksi pemain Arsenal, Alex Iwobi saat berebut bola dengan pemain Chelsea, Cesar Azpilicueta dalam laga Liga Inggris di Stamford Bridge, London, Sabtu, 18 Agustus 2018. REUTERS/Toby Melville
Aksi pemain Arsenal, Alex Iwobi saat berebut bola dengan pemain Chelsea, Cesar Azpilicueta dalam laga Liga Inggris di Stamford Bridge, London, Sabtu, 18 Agustus 2018. REUTERS/Toby Melville
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Derbi London antara Arsenal vs Chelsea akan kembali tersaji di Liga Inggris pada akhir pekan ini. Kedua tim sama-sama belum menunjukkan penampilan yang konsisten hingga tengah pekan ini.

Tuan rumah Arsenal memang sempat menunjukkan peningkatan performa pasca memulai musim dengan kekalahan. Namun, skuad asuhan Unai Emery dinilai masih belum mampu tampil konsisten setelah tumbang dari West Ham United pada laga pekan lalu.

Catatan mereka menghadapi tim-tim papan atas musim ini pun tak menggembirakan. Hanya Tottenham Hotspur yang mampu mereka kalahkan pada paruh pertama musim ini.

Hal itu membuat Arsenal masih diragukan untuk bisa meraih posisi empat besar di akhir musim ini. Mantan pesepakbola Inggris, Paul Merson, pun menyarankan skuad Unai Emery untuk mengalah dan fokus ke Liga Europa untuk meraih tiket Liga Champions musim depan.

"Arsenal harus memenangkan pertandingan ini, jika tidak mereka harus mempertaruhkan semuanya di Liga Europa," buka Merson seperti dalam kolomnya di laman Sky Sports.

"Kalah mungkin justru akan membantu Arsenal, sebab mereka bisa berkonsentrasi di kompetisi itu (Liga Europa) seiring tersingkirnya mereka dari persaingan menuju empat besar. Saya lebih memilih tim tamu untuk menang."

Namun Emery dipastikan tak akan melepas laga kontra Chelsea begitu saja. Pasalnya, laga ini bukan hanya soal persaingan di papan klasemen. Ini adalah laga memperebutkan takhta penguasan kota London. Apalagi pada pertemuan pertama mereka kalah 3-2 dari Chelsea.

Chelsea sendiri bukannya tanpa masalah. Dalam empat laga Liga Inggris terakhir mereka tampak kesulitan meraih kemenangan. Memang mereka meraih empat kemenangan, namun itu hanya dengan skor tipis berjarak satu gol.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Apalagi sebelumnya mereka sempat dikalahkan oleh Leicester City dan ditekuk oleh Wolverhampton Wandereres.

Lini depan memang menjadi masalah bagi pasukan Maurizio Sarri. Dengan tak adanya penyerang haus gol, otomatis mereka bertumpu pada Eden Hazard untuk mencetak gol. Willian dan Pedro memang beberapa kali bisa menjadi jawaban mereka untuk membobol gawang lawan, namun itu tak menutupi masalah lini depan Chelsea.

Kedua tim sama-sama membutuhkan kemenangan pada laga malam ini. Pasalnya posisi mereka di klasemen akan terancam jika hanya bermain imbang atau kalah.

Arsenal yang menduduki posisi kelima terancam oleh Manchester United yang berada di bawahnya dengan perolehan sama, 41 angka. Apalagi Manchester United hanya akan menghadapi Brighton and Halve Albion.

Sementara Chelsea harus menang jika tak ingin keunggulan enam angka yang mereka miliki atas Arsenal dan Manchester United terpangkas.

Laga Arsenal vs Chelsea akan tersaji pada Ahad dini hari pukul 00.30 WIB dan disiarkan secara langsung oleh RCTI dan beIN Sports 1.

SKY SPORTS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

3 jam lalu

Arsenal. REUTERS/Dylan Martinez
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

Arsenal kokoh di puncak klasemen Liga Inggris seusai mengalahkan Chelsea dengan skor 5-0.


Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

1 hari lalu

Pemain Arsenal Gabriel melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Crystal Palace dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Emirates, London, 20 Januari 2024. Arsenal berhasil gilas tamunya Crystal Palace dengan skor 5-0. Action Images via Reuters/Andrew Boyers
Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

Simak kabar kedua tim menjelang derby London Arsenal vs Chelsea di Liga Inggris, serta perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan.


Rekap Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-34: Arsenal dan Liverpool Ketat di Dua Besar

2 hari lalu

Logo Liga Inggris.
Rekap Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-34: Arsenal dan Liverpool Ketat di Dua Besar

Arsenal dan Liverpool bersaing ketat di posisi dua besar klasemen Liga Inggris setelah kembali ke jalur kemenangan pada pekan ke-34.


Hasil Liga Inggris: Liverpool Kembali ke Jalur Kemenangan, Taklukkan Fulham 3-1

2 hari lalu

Pemain Liverpool melakukan selebrasi. REUTERS/Molly Darlington
Hasil Liga Inggris: Liverpool Kembali ke Jalur Kemenangan, Taklukkan Fulham 3-1

Liverpool kembali ke jalur kemenangan setelah menaklukkan Fulham dengan skor 3-1 pada pekan ke-34 Liga Inggris.


Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

2 hari lalu

Pelatih Manchester United Erik ten Hag. REUTERS
Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

Menjelang laga semifinal Manchester United melawan Coventry City di semifinal Piala FA, Erik ten Hag mengungkapkan pengakuan mengejutkan.


Prediksi Duel Semifinal Piala FA Coventry City vs Manchester United Malam Ini

2 hari lalu

Kobbie Mainoo dari Manchester United merayakan gol kedua mereka bersama Diogo Dalot dan Casemiro dalam pertandingan Liga Premier Manchester United vs Liverpool di Old Trafford, Manchester, Inggris, 7 April 2024. REUTERS/Carl Recine
Prediksi Duel Semifinal Piala FA Coventry City vs Manchester United Malam Ini

Pemenang duel Coventry City vs Manchester United ini akan berhadapan dengan Manchester City yang sudah memastikan lolos final Piala FA.


Arsenal Rebut Puncak Klasemen Liga Inggris usai Kalahkan Wolves 2-0, Apa Kata Mikel Arteta?

3 hari lalu

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta. | REUTERS/Andrew Boyers.
Arsenal Rebut Puncak Klasemen Liga Inggris usai Kalahkan Wolves 2-0, Apa Kata Mikel Arteta?

Arsenal merebut puncak klasemen Liga Inggris setelah menang 2-0 di markas Wolves. Simak komentar Mikel Arteta seusai laga.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan ke-33: Arsenal Kalahkan Wolves 2-0 dan Berhasil Kudeta Man City

3 hari lalu

Pemain Arsenal, Martin Odegaard melakukan selebrasi. Reuters/Andrew Boyers
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan ke-33: Arsenal Kalahkan Wolves 2-0 dan Berhasil Kudeta Man City

Gol-gol dari Leandro Trossard dan Martin Odegaard memberikan Arsenal kemenangan 2-0 di kandang Wolves pada pekan ke-33 Liga Inggris.


Manchester City Lolos ke Final Piala FA dengan Singkirkan Chelsea, Menang 1-0 Berkat Gol Bernardo Silva

3 hari lalu

Pemain Manchester City Bernardo Silva. REUTERS/Molly Darlington
Manchester City Lolos ke Final Piala FA dengan Singkirkan Chelsea, Menang 1-0 Berkat Gol Bernardo Silva

Gol tunggal Bernardo Silva membawa Manchester City mengalahkan Chelsea 1-0 pada semifinal Piala FA.


Jadwal Fulham vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34, Klopp Yakin Peluang Juara Masih Ada

3 hari lalu

Pelatihn Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS
Jadwal Fulham vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34, Klopp Yakin Peluang Juara Masih Ada

Jadwal Fulham vs Liverpool akan hadir pada pekan ke-34 Liga Inggris. Klopp masih yakin akan juara.