Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Dipanggil PSSI, Fakhri Husaini Calon Pelatih Timnas U-19

Reporter

Editor

Hari Prasetyo

image-gnews
Fakhri Husaini memeluk pemain Timnas U-16 Amiruddin Bagas dan David Maulana. (Antara)
Fakhri Husaini memeluk pemain Timnas U-16 Amiruddin Bagas dan David Maulana. (Antara)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) memanggil pelatih tim nasional U-16 tahun 2017-2018 Fakhri Husaini untuk membicarakan timnas U-19.

"Pada tanggal 4 atau 5 Februari 2019 akan ada pertemuan dengan pelatih Fakhri untuk membahas timnas U-19 dan mengetahui persiapan yang bersangkutan sebagai salah satu kandidat pelatih timnas," kata Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha Destria di Jakarta, Rabu, 30 Januari 2019.

Menurut Ratu Tisha, Fakhri Husaini diplot menjadi salah satu calon pelatih timnas U-19 karena kelak pengisi skuad berjuluk Garuda Nusantara itu datang dari timnas U-16 yang pernah dilatih Fakhri. Adapun sebagian besar anak-anak asuh Fakhri saat ini berada di tim Garuda Select yang kini berada di Inggris untuk menjalani latihan dan beberapa laga uji coba.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain itu, skuad timnas U-19 juga diproyeksikan berasal dari Liga 1 U-18 yang rencananya digelar pada tahun 2019. "Ini merupakan salah satu hal yang akan dibahas dalam pertemuan pertama dengan pelatih Fakhri," kata Ratu Tisha.

Selain soal pemain, PSSI dan Fakhri juga akan mendiskusikan soal konsep timnas U-19 yang rencananya dibagi dalam tiga kelompok berdasarkan wilayah yakni barat, timur dan tengah. Wacana ini masih digodok lebih lanjut sebelum ditetapkan oleh PSSI melalui rapat komite eksekutif PSSI. "Kami merasa Fakhri memiliki kapasitas untuk membicarakan itu karena sebelumnya dia menggawangi timnas U-16," tutur Ratu Tisha.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kenapa Liga 1 Indonesia Harus Menggunakan VAR?

47 hari lalu

Ilustrasi teknologi VAR di pertandingan sepak bola. Foto: Yasser Bakhsh/Power Sport Images/AFC
Kenapa Liga 1 Indonesia Harus Menggunakan VAR?

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengungkapkan alasan penggunaan VAR di Liga 1 Indonesia.


VAR Baru Diterapkan di Liga 1 pada 4 Mei 2024, Saat Ini Tahap Sosialisasi ke Pemain, Pelatih, dan Klub

17 Februari 2024

Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha. TEMPO/Randy
VAR Baru Diterapkan di Liga 1 pada 4 Mei 2024, Saat Ini Tahap Sosialisasi ke Pemain, Pelatih, dan Klub

PSSI akan mensosialisasikan VAR (Video Assisten Referee) kepada pemain, pelatih, ofisial, dan tim peserta BRI Liga 1 2023/2024. Diterapkan 4 Mei.


Reaksi PSSI Usai Kepolisian Tangkap Elwizan Aminudin, Mantan Dokter Gadungan Timnas Indonesia

2 Februari 2024

Yunus Nusi. (ANTARA/Genta Tenri Mawangi)
Reaksi PSSI Usai Kepolisian Tangkap Elwizan Aminudin, Mantan Dokter Gadungan Timnas Indonesia

Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi memuji kepolisian yang telah menangkap dokter gadungan Elwizan Aminudin di rumahnya di Cibodas.


15 Sistem VAR Siap Dipakai di Liga 1, Begini Penjelasan PT LIB

6 Desember 2023

Ilustrasi teknologi VAR di pertandingan sepak bola. Foto: Yasser Bakhsh/Power Sport Images/AFC
15 Sistem VAR Siap Dipakai di Liga 1, Begini Penjelasan PT LIB

Rencana penggunaan VAR di putaran kedua Liga 1 musim 2023-2024 itu awalnya diungkapkan Ketua Umum PSSI Erick Thohir.


Ratu Tisha Apresiasi Antusiasme Penonton Hadiri Final Piala Dunia U-17 2023 di Tengah Guyuran Hujan

3 Desember 2023

Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Ratu Tisha Apresiasi Antusiasme Penonton Hadiri Final Piala Dunia U-17 2023 di Tengah Guyuran Hujan

Wakil Ketua Umum PSSI, Ratu Tisha Destria, mengapresiasi antusiasme penonton dalam menyaksikan Piala Dunia U-17 2023.


Stadion Manahan Solo Dipercantik untuk Final Piala Dunia U-17 2023, Ratu Tisha Beri Bocorannya

2 Desember 2023

Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha dalam sesi jumpa pers Piala Dunia U-17 2023 di Hotel Solia Zigna, Surakarta, Jumat, 1 Desember 2023. TEMPO/Randy
Stadion Manahan Solo Dipercantik untuk Final Piala Dunia U-17 2023, Ratu Tisha Beri Bocorannya

Wakil Ketua LOC Piala Dunia U-17 2023 ingin meningkatkan level Stadion Manahan, Solo untuk laga final Jerman vs Prancis.


Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha: FIFA dan Tim Peserta Puji Kinerja Indonesia dalam Penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023

1 Desember 2023

Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha menjelaskan seputar langkah PSSI untuk meningkatkan jumlah penonton pertandingan Piala Dunia U-17 2023, saat konferensi pers di Hotel Solia Zigna Solo, Jawa Tengah, Selasa, 14 November 2023. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha: FIFA dan Tim Peserta Puji Kinerja Indonesia dalam Penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023

Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha Destria menyatakan FIFA memberikan pujian atas kinerja Indonesia dalam penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023.


Soal VAR di Liga 1 Musim Ini, Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha: Itu FIFA yang Tentukan

1 Desember 2023

Ilustrasi teknologi VAR di pertandingan sepakbola. Foto: Yasser Bakhsh/Power Sport Images/AFC
Soal VAR di Liga 1 Musim Ini, Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha: Itu FIFA yang Tentukan

Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha bersyukur dengan adanya momen penggunaan VAR di Piala Dunia U-17 2023 yang berlangsung di Indonesia.


Ratu Tisha Ungkap 3 Poin Evaluasi FIFA Soal Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia

1 Desember 2023

Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha dalam sesi jumpa pers Piala Dunia U-17 2023 di Hotel Solia Zigna, Surakarta, Jumat, 1 Desember 2023. TEMPO/Randy
Ratu Tisha Ungkap 3 Poin Evaluasi FIFA Soal Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia

Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha mengungkap poin-poin evaluasi FIFA untuk penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia.


PSSI Tak Lakukan Persiapan Khusus untuk Laga Final Piala Dunia U-17 2023

22 November 2023

Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha menjelaskan seputar langkah PSSI untuk meningkatkan jumlah penonton pertandingan Piala Dunia U-17 2023, saat konferensi pers di Hotel Solia Zigna Solo, Jawa Tengah, Selasa, 14 November 2023.TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
PSSI Tak Lakukan Persiapan Khusus untuk Laga Final Piala Dunia U-17 2023

Wakil Ketua Umum PSSI, Ratu Tisha Destria mengatakan tidak ada persiapan khusus terkait laga final Piala Dunia U-17 2023.