Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Suporter Diimbau Kian Sportif, Ini Permintaan Kapten Arema FC

Reporter

Editor

Hari Prasetyo

Pemain Arema FC, Hamka Hamzah (kiri). Antara
Pemain Arema FC, Hamka Hamzah (kiri). Antara
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kapten Arema FC, Hamka Hamzah, kecewa dengan aksi suporternya Aremania yang menyanyikan yel-yel bernada rasialisme pada laga 8 besar Piala Presiden 2019, Sabtu 30 Maret.

Hamka meminta Aremania tidak mengulangi hal tersebut karena menurutnya sudah bukan zamannya lagi suporter saling menghina.

Pada laga di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, tersebut, Singo Edan, julukan Arema FC, membekap Bhayangkara FC (BFC) dengan skor 4-0.

Empat gol Arema FC dicetak Makan Konate (10', 78'), Hamka Hamzah (40'), dan Ricky Kayame (90'+4).

Sayang, kemenangan Arema dirusak dengan aksi tidak sportif yang dilakukan Aremania. Mereka menyanyikan yel-yel bernada negatif kepada suporter tim lain, Persebaya Surabaya dan Persib Bandung.

Aksi tersebut membuat Hamka sedikit emosi. Dia sempat memberikan kode agar Aremania menghentikan yel-yel tersebut di tengah lapangan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Hamka mengatakan kecewa dengan aksi Aremania tersebut. Suporter seharusnya sudah tidak lagi saling mengejek kalau mau melihat tim kesayangannya berprestasi.

"Walaupun Aremania suporter saya sendiri, tapi kalau memang tidak bagus ya kami tegur. Karena salah satu yang bikin rezeki kami jauh mungkin salah satunya itu (sering mengejek suporter lawan)," ujar Hamka.

"Jadi saya sudah memberikan kode, Alhamdulillah teman-teman Aremania semua melihat, (kemudian) mereka berhenti (menyanyikan yel-yel bernada rasialisme), memberikan kami semangat lagi," ia menambahkan.

Hamka mengatakan kerap melakukan edukasi kepada suporternya. Dia selalu mengingatkan agar suporter bersikap sportif. "Saya selalu edukasi di Malang. Di media sosial pun saya memberikan (pesan) bahwa sudahilah karena sepak bola kita menuju ke arah lebih baik. Suporter kenapa tidak lebih baik (berperi laku) dan akhirnya bisa berprestasi untuk tim nasional," kata eks pemain PSM Makassar ini.

PSSI.ORG | AREMA FC

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Bursa Transfer Liga 1: Persis Solo Datangkan Bintang Timnas U-22 Ramadhan Sananta dari PSM Makassar

1 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia U-22 Muhammad Ramadhan Sananta melakukan selebrasi usai berhasil memasukan bola ke dalam gawang Timnas Timor Leste pada pertandingan babak penyisihan grup A  SEA Games 2023 di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Ahad, 7 Mei 2023. Timnas Indonesia menang atas Timor Leste dengan skor 3-0. ANTARA/Muhammad Adimaja
Bursa Transfer Liga 1: Persis Solo Datangkan Bintang Timnas U-22 Ramadhan Sananta dari PSM Makassar

Klub Liga 1 Persis Solo resmi mendatangkan striker PSM Makassar yang juga pemain Timnas U-22 Indonesia, Ramadhan Sananta.


Bali United vs PSM Makassar Imbang 1-1 di Leg Pertama Playoff Liga Champions Asia, Simak Komentar Teco dan Tavares

2 hari lalu

Pesepak bola Bali United, Haudi Abdillah (kedua kanan) berebut bola dengan pesepak bola PSM Makassar, Everton Nascimento saat pertandingan leg pertama babak play off Liga Champions Asia 2023/2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa, 6 Juni 2023. Laga ini digelar untuk menentukan wakil Indonesia pada Liga Champions Asia 2023/2024. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf
Bali United vs PSM Makassar Imbang 1-1 di Leg Pertama Playoff Liga Champions Asia, Simak Komentar Teco dan Tavares

Bali United dan PSM Makassar bermain 1-1 dalam pertandingan pertama playoff Liga Champions Asia 2023. Simak komentar pelatih kedua tim.


Hasil Leg Pertama Playoff Liga Champions Asia: Bali United vs PSM Makassar 1-1

2 hari lalu

Laga Bali United vs PSM Makassar pada leg pertama playoff Liga Champions Asia di Stadion I Wayan Dipta, Selasa, 6 Juni 2023. (Instagram/@baliunitedfc)
Hasil Leg Pertama Playoff Liga Champions Asia: Bali United vs PSM Makassar 1-1

Laga Bali United vs PSM Makassar, pada leg pertama playoff Liga Champions Asia, berakhir dengan skor 1-1.


Jadwal dan Preview Bali United vs PSM Makassar di Leg Pertama playoff Liga Champions Asia Selasa 6 Juni 2023

3 hari lalu

Pesepak bola PSM Makassar melakukan latihan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Senin 5 Juni 2023. PSM Makassar akan menghadapi tuan rumah Bali United dalam pertandingan leg pertama babak play off pada Selasa (6/6) untuk menentukan wakil Indonesia pada Liga Champions Asia 2023/2024. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf
Jadwal dan Preview Bali United vs PSM Makassar di Leg Pertama playoff Liga Champions Asia Selasa 6 Juni 2023

Jadwal bola pada Selasa, 6 Juni 2023, akan menampilkan laga playoff Liga Champions Asia 2023-2024, Bali United vs PSM Makassar.


Daftar Pemain Asing di Klub Liga 1 untuk Musim Kompetisi 2023-24

3 hari lalu

Logo BRI Liga 1.
Daftar Pemain Asing di Klub Liga 1 untuk Musim Kompetisi 2023-24

Perburuan klub Liga 1 di bursa transfer pemain menjelang kompetisi baru masih terus berlangsung, termasuk persaingan untuk mendapatkan pemain asing.


Pelatih Bali United Tak Mau Remehkan PSM Makassar di Perebutan Slot Playoff Liga Champions Asia

6 hari lalu

Stefano Cugurra, pelatih Bali United. Instagram
Pelatih Bali United Tak Mau Remehkan PSM Makassar di Perebutan Slot Playoff Liga Champions Asia

Duel Bali United vs PSM Makassar pada leg pertama perebutan slot playoff Liga Champions Asia akan berlangsung, Selasa, 6 Juni nanti.


Main ke Kampung Ramadhan Sananta, Ini Destinasi Wisata di Kabupaten Lingga Kepulauan Riau

10 hari lalu

Pemain timnas U-22, Muhammad Ramadhan Sananta berselebrasi setelah menjebol gawang timnas Thailand dalam final SEA Games di Olympic National Stadium, Phnom Penh, Kamboja, 16 Mei 2023. REUTERS/Chalinee Thirasupa
Main ke Kampung Ramadhan Sananta, Ini Destinasi Wisata di Kabupaten Lingga Kepulauan Riau

Kampung halaman pemain Timnas Indonesia U-22 Ramadhan Sananta di Kabupaten Lingga. Ini destinasi wisata yang menarik di sana.


Laga Persija Jakarta vs PSM Makassar Jadi Pembuka Liga 1 Musim 2023-2024

11 hari lalu

Direktur Utama PT LIB Ferry Paulus  saat ditemui usai Kongres PSSI di Hotel Intercontinental, Jakarta, Minggu, 28 Mei 2023. TEMPO/Randy
Laga Persija Jakarta vs PSM Makassar Jadi Pembuka Liga 1 Musim 2023-2024

Direktur PT LIB, Ferry Paulus, mengatakan bahwa laga antara Persija Jakarta vs PSM Makassar menjadi pembuka Liga Indonesia atau Liga 1 musim depan.


Safawi Rasid Winger Malaysia Dirumorkan Gabung Persib, Pernah Bobol Gawang Timnas Indonesia

19 hari lalu

Pemain sepak bola Malaysia, Safawi Muhammad Rasid (kiri), berebut bola dengan pemain Korea Selatan, Lee Jin-hyun dalam laga Grup E Asian Games di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jumat, 17 Agustus 2018. Malaysia secara mengejutkan mengalahkan juara bertahan dan lolos ke fase berikutnya. TEMPO/Prima Mulia
Safawi Rasid Winger Malaysia Dirumorkan Gabung Persib, Pernah Bobol Gawang Timnas Indonesia

Persib digosipkan akan menarik Winger asal Malaysia, Safawi Rasid. Ini profil pemain asal Malaysia tersebut.


Hasil Lisensi Klub AFC 2022-2023, PSSI: Hanya Tujuh Klub yang Penuhi Syarat

21 hari lalu

Logo PSSI.
Hasil Lisensi Klub AFC 2022-2023, PSSI: Hanya Tujuh Klub yang Penuhi Syarat

Rapat Komisi Lisensi Klub PSSI menyatakan hanya tujuh klub Liga Indonesia yang memenuhi syarat dan mendapatkan lisensi klub AFC.