Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Rating Penonton Tinggi di Piala Presiden, Bagaimana di Liga 1?

image-gnews
Aremania meluapkan kegembiraannya usai tim kebanggaannya mengalahkan Persebaya Surabaya dalam laga final Piala Presiden 2019 di stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur, Jumat, 12 April 2019. Ini menjadi gelar juara Piala Presiden kedua yang diraih Arema FC, setelah 2017 lalu. TEMPO/Aris Novia Hidayat
Aremania meluapkan kegembiraannya usai tim kebanggaannya mengalahkan Persebaya Surabaya dalam laga final Piala Presiden 2019 di stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur, Jumat, 12 April 2019. Ini menjadi gelar juara Piala Presiden kedua yang diraih Arema FC, setelah 2017 lalu. TEMPO/Aris Novia Hidayat
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pertandingan babak final Piala Presiden 2019 antara Arema FC dan Persebaya Surabaya yang berlangsung dalam laga kandang dan tandang, menurut panitia di laman pssi.org, mendapat perhatian sangat besar dari penonton, baik di di stadion maupun melalui tayangan televisi.

Dalam sejarah persepakbolaan Indonesia, kejuaraan yang memakai sistem turnamen kerap lebih memikat perhatian dibandingkan sistem kompetisi penuh. Beberapa kali juga, Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) memadukan dua sistem tersebut, tahap pertama kompetisi, kemudian delapan besar, dan seterusnya.

Wilayah Indonesia yang begitu luas membutuhkan persiapan dana, fisik, dan waktu yang cukup untuk melakukan pertandingan tandang dari satu tempat ke tempat lainnya, terutama untuk antarpulau.

Pernah ada gagasan kompetisi memakai sistem antarpulau dan baru kemudian bertemu dalam putaran final. Tapi, usulan semacam itu tak terdengar lagi dan Liga 1 2019 yang dijadwalkan mulau 8 Mei mendatang akan berlangsung dalam cara kompetisi penuh.      

Dengan niat, evaluasi, dan tindakan yang sudah akan dilakukan oleh PSS dan operator liga, PT Liga Indonesia Baru, diharapkan kompetisi tertinggi nasional ini bisa menyamai sukses Piala Presiden 2019.

Sampai dengan babak semifinal Piala Presiden 2019, rating dan share tertinggi ada pada pertandingan antara Madura United versus Persebaya Surabaya. Pada laga tersebut rating mencapai 4,9 persen.

Sebelumnya, rata-rata dari 39 pertandingan yang sudah dilakoni sampai dengan laga final yang pertama atau tepatnya mulai 2 Maret 2019 hingga 9 April 2019, rata-rata angka rating mencapai 2,8 persen dan share mencapai 15,8 persen.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Catatan angka tersebut sukses terpecahkan dalam laga kedua final Piala Presiden 2019 yang mempertemukan Arema FC versus Persebaya Surabaya, Jumat 12 April lalu.

Adapun rating pada pertandingan yang dihelat di Stadion Kanjuruhan, Malang tersebut yang terhitung mulai pukul 20.00 hingga 22.00 WIB, menunjukkan angka 9,8 persen dan share mencapai 34,5 persen.

"Ini menunjukkan bahwa sepak bola telah menjadi hiburan yang masif dan grassroot. Segmen penonton bola telah meluas. Tidak hanya laki-laki, namun juga perempuan dan anak-anak," kata Harsiwi Achmad, salah satu anggota Organizing Committee (OC) Piala Presiden 2019, di situs pssi.org.

Harsiwi meyakini, tingginya rating dan share tersebut dipercaya dikarenakan ada kemasan yang menarik sebelum pertandingan.

"Perpaduan kemasan tersebut dapat menghipnotis penonton baik yang di lapangan maupun yang di rumah selama 5 jam nonstop. Berikutnya Indosiar akan terus melakukan terobosan untuk terus memajukan industri sepak bola di Indonesia," ujar anggota panitia Piala Presiden 2019 ini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1 Pekan Ke-32 Usai PSIS Semarang Kalahkan RANS Nusantara FC 2-1

21 jam lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1 Pekan Ke-32 Usai PSIS Semarang Kalahkan RANS Nusantara FC 2-1

PSIS Semarang memanaskan persaingan perebutan empat besar Liga 1 2023-2024 setelah berhasil menaklukkan RANS Nusantara FC.


Hasil dan Klasemen Liga 1: Persis Solo Menang 2-1 atas Persikabo 1973

1 hari lalu

Laga Persis Solo vs Persikabo 1973 pada pertandingan Liga 1 di Stadion manahan, Surakarta, Senin, 22 April 2024. Twitter @persisofficial.
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persis Solo Menang 2-1 atas Persikabo 1973

Persis Solo berhasil mengalahkan Persikabo 1973 pada pertandingan pekan ke-32 Liga 1 2023-2024. Jaga asa ke Championship Series.


Borneo FC Jadi Juara Reguler Series Liga 1 Musim 2023-2024

1 hari lalu

Borneo FC Juara Reguler Series BRI Liga 1. Instagram/Borneo
Borneo FC Jadi Juara Reguler Series Liga 1 Musim 2023-2024

Borneo FC akan bertarung dengan tiga tim papan atas Reguler Series untuk perebutan gelar juara Liga 1 musim 2023-2024.


Hasil Liga 1: Bermain Imbang Lawan Barito Putera, Persija Jakarta di Peringkat 10 Klasemen

1 hari lalu

Barito Putera vs Persija. Instagram/Barito
Hasil Liga 1: Bermain Imbang Lawan Barito Putera, Persija Jakarta di Peringkat 10 Klasemen

Persija Jakarta unggul lebih dulu lewat gol Ryo Matsumura, sebelum akhirnya laga berakhir imbang 2-2 melawan Barito Putera di pekan ke-32 Liga 1.


Hasil Liga 1: Madura United Kalahkan PSM Makassar 2-0, Naik Peringkat Empat Jaga Asa Lolos Championship Series

2 hari lalu

Madura United vs PSM Makassar. Instagram/Madura United
Hasil Liga 1: Madura United Kalahkan PSM Makassar 2-0, Naik Peringkat Empat Jaga Asa Lolos Championship Series

Madura United mengalahkan PSM Makassar 2-0 pada pekan ke-32 Liga 1 berkat gol Riyatno Abiyoso dan Dalberto.


Berita Liga 1: Persebaya Surabaya Perpanjang Kontrak Bruno Moreira hingga 2026

2 hari lalu

Pemain Persebaya Surabaya Bruno Moreira Soares (kanan). ANTARA/Fikri Yusuf
Berita Liga 1: Persebaya Surabaya Perpanjang Kontrak Bruno Moreira hingga 2026

Klub Liga 1 Persebaya Surabaya memperpanjang kontrak pemain asingnya, Bruno Moreira selama dua tahun.


Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1: Dewa United Kalahkan PSS Sleman 3-2, Bali United vs Bhayangkara FC 2-1

2 hari lalu

Logo Liga 1 2023-2024. Istimewa
Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1: Dewa United Kalahkan PSS Sleman 3-2, Bali United vs Bhayangkara FC 2-1

Dewa United mengalahkan PSS Sleman pada pertandingan pekan ke-23 Liga 1 2023-2024. Bali United menang dramatis atas Bhayangkara FC.


Top Skor Liga 1 Usai David Da Silva Cetak Hattrick saat Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1

3 hari lalu

Pemain Persib Bandung David Da Silva (kiri) merayakan gol yang dicetkanya ke gawang Persija Jakarta melalui titik penalti di laga BRI Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, 9 Maret 2024. Dalam big match tanpa penonton ini Persib mengalahkan Persija dengan skor 2-1. TEMPO/Prima Mulia
Top Skor Liga 1 Usai David Da Silva Cetak Hattrick saat Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1

Penyerang Persib Bandung, David da Silva, semakin kokoh di posisi teratas daftar top skor Liga 1 2023-2024.


Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1, Persik vs Persita Imbang 1-1

3 hari lalu

Laga Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat pada Sabtu, 20 April 2024. Twitter @persebayaupdate.
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1, Persik vs Persita Imbang 1-1

Persib Bandung mengalahkan Persebaya Surabaya pada pekan ke-32 BRI Liga 1 2023-2024 dengan skor 3-1. David Da Silva mencetak tiga gol dalam laga itu.


Jadwal Liga 1 Sabtu 20 April 2024: Ada Bali United vs Bhayangkara FC, Nasib Kedua Tim Dipertaruhkan

3 hari lalu

Logo Liga 1 2023-2024. Istimewa
Jadwal Liga 1 Sabtu 20 April 2024: Ada Bali United vs Bhayangkara FC, Nasib Kedua Tim Dipertaruhkan

Jadwal Liga 1 pada Sabtu, 20 April 2024, akan menampilkan satu laga penting: Bali United vs Bhayangkara FC. Penentuan nasib kedua tim.