Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sukses Nilmaizar Bangkitkan Persela Lamongan, Begini Ceritanya

Reporter

Editor

Hari Prasetyo

image-gnews
Mantan Pelatih Timnas Sepak Bola Indonesia, Nilmaizar. ANTARA/Yudhi Mahatma
Mantan Pelatih Timnas Sepak Bola Indonesia, Nilmaizar. ANTARA/Yudhi Mahatma
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pelan tapi pasti Nilmaizar mulai membawa Persela Lamongan ke posisi yang lebih baik di klasemen sementara Shopee Liga 1 2019. Dari empat laga yang sudah dijalani, tujuh poin mampu diraih Persela sejak diasuh oleh Nilmaizar.

Nilmaizar memulai debutnya di Persela pada laga melawan PSIS Semarang, 6 Juli 2019.  Saat itu, Persela kalah dengan skor 0-2. Hasil yang bisa dimaklumi karena mantan pelatih dan pemain tim nasional Indonesia ini baru satu kali memimpin sesi latihan klub sebelum berlaga.

Sentuhan Nilmaizar mulai tampak pada laga kedua. Melawan Kalteng Putra, 11 Juli 2019, di Stadion Surajaya, Lamongan, Persela mampu menang dengan skor 3-0. Untuk kali pertama pada musim 2019 Persela meraih kemenangan.

Performa apik Persela terjaga pada saat menjamu tim kuat Bali United, 18 Juli 2019. Laskar Joko Tingkir menang dengan skor 2-0 atas Bali United yang berada di papan atas klasemen Liga 1.

Tren positif Persela berlanjut saat menjalani lawatan ke markas Barito Putera, 22 Juli 2019. Meskipun harus bermain dengan 10 pemain sejak kartu merah Lucky Wahyu pada menit ke-36, Persela menahan imbang tuan rumah dengan skor 0-0.

Rangkaian hasil positif ini membuat Persela beranjak naik di klasemen. Saat ini, Eky Taufik dan kawan-kawan berada di posisi ke-13 dengan meraih sembilan poin. Tujuh poin diraih pada saat Persela dilatih Nilmaizar.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Mudah-mudahan kami ke depan menjadi lebih solid lagi, lebih tenang dan tentu saja lebih rendah hati," ucap Nilmaizar.

Satu hal yang menonjol pada era kepelatihan Nilmaizar adalah performa lini pertahanan yang makin solid. Pada tiga laga terakhir, tidak ada satu pun gol yang bersarang di gawang Persela. Padahal, pada awal musim, gawang Persela sangat rentan kebobolan.

Selain itu, Nilmaizar juga mampu mengeluarkan potensi terbaik dari Alex dos Santos Goncalves. Penyerang asal Brasil itu telah mencetak lima gol dalam tiga laga terakhir. Alex kini memimpin daftar top scorer sementara Liga 1 dengan mencetak  delapan gol.

Senin mendatang, 29 Juli 2019, sentuhan kepelatihan Nilmaizar akan diuji lagi saat Persela Lamongan menjamu Borneo FC yang sebelum sukses mengimbangi tuan rumah Perseru Badak Lampung FC.

PERSELAFOOTBALL.COM

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Rekap Hasil Liga 2: FC Bekasi City Lolos ke 12 Besar, Persela Lamongan dan Kalteng Putra Menang

30 November 2023

Logo Liga 2 2023-2024.
Rekap Hasil Liga 2: FC Bekasi City Lolos ke 12 Besar, Persela Lamongan dan Kalteng Putra Menang

Tiga pertandingan pekan ke-12 Liga 2 2023-2024 telah berlangsung pada Kamis, 30 November 2023.


Liga 2 2023-2024 Resmi Dimulai: Simak Upacara Pembukaan dan Rekap Hasil Hari Pertama

10 September 2023

Penari menarikan Tarian Boran saat pembukaan Liga 2 Indonesia musim 2023/2024 di Stadion Surajaya Lamongan, Minggu, 10 September 2023. (ANTARA/Naufal Ammar Imaduddin)
Liga 2 2023-2024 Resmi Dimulai: Simak Upacara Pembukaan dan Rekap Hasil Hari Pertama

Kompetisi Liga 2 2023-2024 resmi dimulai Minggu, 10 September 2023. Sejumlah hasil menari tersaji pada pertandingan hari pertama.


FIFA Melarang Presiden Persikabo 1973 Bimo Wirjasoekarta Beraktivitas di Sepak Bola Selama Dua Tahun

5 April 2023

Kantor FIFA. REUTERS/Arnd Wiegmann/File Photo
FIFA Melarang Presiden Persikabo 1973 Bimo Wirjasoekarta Beraktivitas di Sepak Bola Selama Dua Tahun

FIFA menyebut Bimo Wirjasoekarta telah melanggar Kode Etik FIFA.


5 Catatan Buruk Rans Nusantara FC saat Liga 1 Sudah Melewati Pekan Ke-31

22 Maret 2023

RANS Nusantara FC vs Persita Tangerang. Twitter/Persita
5 Catatan Buruk Rans Nusantara FC saat Liga 1 Sudah Melewati Pekan Ke-31

Rans Nusantara FC masih terpuruk di dasar klasemen Liga 1 2022-23. Simak catatan buruk soal klub promosi ini.


Bahaya Lidah Tertelan, Bisa Sebabkan Kematian?

6 Februari 2023

Ilustrasi pria periksa lidah ke dokter. shutterstock.com
Bahaya Lidah Tertelan, Bisa Sebabkan Kematian?

Lidah tertelan umum dijumpai di dunia olahraga, contohnya sepak bola. Dalam kondisi terburuk, lidah tertelan juga dapat berujung pada kematian.


Inilah Gerbong Pendukung Calon Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan La Nyalla Mattalitti

21 Januari 2023

La Nyalla, Erick Thoir, dan Ratu Tisha
Inilah Gerbong Pendukung Calon Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan La Nyalla Mattalitti

Dari lima calon ketua umum PSSI yang mendaftar, nama Erick Thohir dan La Nyalla Mattalitti merupakan dua calon kuat.


Dewa United Menang Melawan Klub Liga 3, Nilmaizar: Menjaga Performa Pemain

21 Oktober 2022

Pesepak bola Dewa United Majed Osman (depan) berusaha melewati pesepak bola PSS Sleman Manda Cingi pada laga lanjutan BRI Liga 1 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Ahad, 4 September 2022. Pertandingan tersebut berakhir imbang 0-0. ANTARA/Fauzan
Dewa United Menang Melawan Klub Liga 3, Nilmaizar: Menjaga Performa Pemain

Dewa United berencana mengadakan uji coba kembali melawan klub Liga 2.


Berita Liga 2: Persela Lamongan Resmi Pecat Fakhri Husaini dari Kursi Pelatih

28 September 2022

Fakhri Husaini saat menjadi pelatih Persela Lamongan. Doc. perselafootball.com.
Berita Liga 2: Persela Lamongan Resmi Pecat Fakhri Husaini dari Kursi Pelatih

Fakhri Husaini didepak dari kursi pelatih kepala Persela Lamongan usai klub tersebut menelan tiga kekalahan di Liga 2 2022-2023.


Jadwal Liga 2 Selasa Sore: Preview PSIM Yogyakarta vs Persela Lamongan

27 September 2022

PSIM Yogyakarta.
Jadwal Liga 2 Selasa Sore: Preview PSIM Yogyakarta vs Persela Lamongan

Jadwal PSIM Yogyakarta vs Persela Lamongan akan hadir pada pekan keenam Liga 2, Selasa sore ini. Simak previewnya.


Top Skor Liga 2 Hingga Pekan Ke-5, Pemain Persela Zulham Zamrun Masih Paling Subur

24 September 2022

Ilustrasi penyerang sayap Persela Lamongan, Zulham Zamrun, yang hingga pekan kelima Liga 2 Indonesia memuncaki daftar top skor sementara dengan koleksi lima gol. (ANTARA/Gilang Galiartha)
Top Skor Liga 2 Hingga Pekan Ke-5, Pemain Persela Zulham Zamrun Masih Paling Subur

Zulham Zamrun, berada di puncak daftar top skor Liga 2 saat membantu Persela Lamongan meraih kemenangan perdana.