Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Arsenal Vs Nottingham Forest: Panggung Pemain Muda The Gunners

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Pemain Arsenal Bukayo Saka, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Eintracht Frankfurt dalam pertandingan Grup F Liga Eropa di Commerzbank-Arena, Frankfurt, 20 September 2019. Arsenal berhasil hajar Eintracht Frankfurt 3-0. REUTERS/Kai Pfaffenbach
Pemain Arsenal Bukayo Saka, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Eintracht Frankfurt dalam pertandingan Grup F Liga Eropa di Commerzbank-Arena, Frankfurt, 20 September 2019. Arsenal berhasil hajar Eintracht Frankfurt 3-0. REUTERS/Kai Pfaffenbach
Iklan

TEMPO.CO, JakartaArsenal akan menjamu Nottingham Forest dalam laga babak ketiga Piala Liga Inggris (EFL Cup) di Emirates Stadium, Rabu dinihari nanti, 24 September 2019, mulai 01.45 WIB.

Pelatih Unai Emery bakal melakukan rotasi di tim inti demi menjaga kebugaran para pemain. Ia akan kembali memasang para pemain muda, seperti saat mengalahkan Eintracht Frankfurt 3-0 di Liga Europa, pekan lalu.

Emery juga memilih menyimpan para pemain kuncinya karena akhir pekan ini ada laga berat di Liga Inggris, melawan Manchester United. Ia tentu tak ingin pemain pilarnya cedera menjelang laga besat itu.

Di atas kertas, pemain muda Arsenal sepertinya sudah cukup kuat untuk melawan tim dari Divisi Championship itu. Bukan bermaksud menganggap enteng Nottingham, pemain muda Arsenal terbukti punya kualitas jempolan.

Emery sudah menurunkan sejumlah pemain muda saat bertandang ke markas Eintracht Frankfurt dalam laga perdana Liga Europa, Jumat pekan lalu.

Secara mengejutkan, Emery memasang tiga darah muda di lini serang. Mereka adalah Bukayo Saka (sayap kiri), Joe Willock (gelandang serang), dan Emile Smith Rowe (sayap kanan).
Ketiganya tampil apik menopang penyerang utama Aubameyang. Hasilnya, Arsenal menang telak 3-0 atas Eintracht. Ketiga gol Meriam London itu dicetak oleh Saka, Willock, dan Aubameyang.

Penampilan ketiga daun muda Arsenal tersebut pun seketika berbuah pujian dari sejumlah pundit atau pakar sepak bola Inggris. Salah satunya bek Arsenal 1993-2004, Martin Keown.
Pria yang kini berusia 53 tahun itu menegaskan bahwa Arsenal masih menyandang julukan gudangnya bibit unggul sepak bola.

Menurut Keown, ketiga pemain muda tersebut seharusnya menjadi peringatan bagi Manajer Emery untuk lebih rajin dan berani menurun mereka di laga penting.

"Saka bikin pembelian Nicolas Pepe seharga 72 juta euro (sekitar Rp 1,15 triliun) pada bursa transfer musim panas lalu seperti sia-sia. Lihat saja, permainan Saka jauh lebih baik dari Pepe," kata Keown.

Dia juga memuji Willock yang makin matang dan layak tampil di tim inti Arsenal. Ya, pemain berusia 20 tahun itu menjadi pemain muda yang paling sering tampil di tim inti Arsenal sejak 2018.

"Saya kira Willock sudah layak tampil di tim inti. Pergerakan dia sudah tidak seperti pemain junior. Dia gelandang yang sudah jadi. Dia bisa jadi alternatif Emery," ujar Koewn.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Prediksi Susunan Pemain

Arsenal (4-2-3-1): Martinez; Kolasinac, Mustafi, Holding, Chambers; Torreira, Guendouzi; Saka, Willock, Smith Rowe; Pepe.
Nottingham Forest (4-2-3-1): Samba; Ribeiro, Worrall, Dawson, Cash; Sow, Watson; Carvalho, Silva, Lolley; Grabban.

Selanjutnya: Lima pemain muda Arsenal yang mungkin diturunkan di laga ini

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Arsenal Melanjutkan Kontrak Takehiro Tomiyasu, Simak Perjalanan Karier Pesepak Bola Jepang Ini

6 hari lalu

Pemain Arsenal, Takehiro Tomiyasu. REUTERS/David Klein
Arsenal Melanjutkan Kontrak Takehiro Tomiyasu, Simak Perjalanan Karier Pesepak Bola Jepang Ini

Arsenal telah mengumumkan perpanjangan kontrak bek asal Jepang, Takehiro Tomiyasu pada Rabu, 20 Maret 2024


Liga Inggris: Arsenal Resmi Perpanjang Kontrak Takehiro Tomiyasu

7 hari lalu

Pemain Arsenal, Takehiro Tomiyasu. REUTERS/David Klein
Liga Inggris: Arsenal Resmi Perpanjang Kontrak Takehiro Tomiyasu

Arsenal resmi mengumumkan perpanjangan kontrak bek asal Jepang, Takehiro Tomiyasu, pada Rabu.


Klub Liga Inggris Nottingham Forest Dijatuhi Sanksi Pengurangan 4 Poin karena Melanggar Aturan Keuangan

9 hari lalu

Pemain Nottingham Forest, Morgan Gibbs-White dihadang oleh pemain Arsenal, Declan Rice, William Saliba dan Ben White dalam Liga Inggris Premier di The City Ground, Nottingham, Inggris, 30 Januari 2024. REUTERS/Carl Recine
Klub Liga Inggris Nottingham Forest Dijatuhi Sanksi Pengurangan 4 Poin karena Melanggar Aturan Keuangan

Klub Liga Inggris Nottingham Forest dijatuhi sanksi pengurangan empat poin setelah dinyatakan bersalah melanggar aturan financial fair play.


Profil Jawara Perempat Finalis Liga Champions 2024 dari Arsenal sampai PSG

11 hari lalu

Pemandangan umum trofi Liga Champions beserta hasil pengundian perempat final di layar lebar di UEFA Headquarters, Nyon, Swiss, 15 Maret 2024. EUTERS/Denis Balibouse
Profil Jawara Perempat Finalis Liga Champions 2024 dari Arsenal sampai PSG

Liga Champions 2024 telah sampai pada babak perempat final. Berikut 8 profil sekilas tim yang siap berlaga, dari Arsenal, Barcelona sampai PSG..


Undian Liga Champions Pertemukan Bayern Munchen dengan Arsenal, Thomas Muller Kirim Pesan buat Kai Havertz

12 hari lalu

Pemain Bayern Munchen Thomas Muller. REUTERS/Andreas Gebert
Undian Liga Champions Pertemukan Bayern Munchen dengan Arsenal, Thomas Muller Kirim Pesan buat Kai Havertz

Hasil undian perempat final Liga Champions mempertemukan Bayern Munchen dan Arsenal. Thomas Muller kirim pesan buat Kai Havertz.


Perpanjang Kontrak dengan Arsenal, Mengenal Ben White

12 hari lalu

Reaksi pemain Arsenal, Ben White dalam laga lanjutan Liga Inggris melawan West Ham United di Stadion Emirates, Inggris, 28 Desember 2023. Arsenal takluk 0-2 saat menjamu West Ham United dan gagal menang untuk kedua kalinya secara beruntun. Kekalahan ini membuat Arsenal gagal merebut kembali puncak klasemen. Action Images via Reuters/Peter Cziborra
Perpanjang Kontrak dengan Arsenal, Mengenal Ben White

Arsenal mengumumkan perpanjangan kontrak bek timnas Inggris, Ben White


Ben White Perpanjang Kontrak dengan Arsenal, Arteta: Ia adalah Pemain Kunci

13 hari lalu

Pemain Arsenal, Ben White. Action Images via Reuters/Peter Cziborra
Ben White Perpanjang Kontrak dengan Arsenal, Arteta: Ia adalah Pemain Kunci

Arsenal resmi mengumumkan perpanjangan kontrak bek timnas Inggris, Ben White, dengan kesepakatan jangka panjang.


Bawa Arsenal ke Perempat Final Liga Champions untuk Pertama Kali Sejak 2010, Mikel Arteta: Malam Ajaib

15 hari lalu

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta. | REUTERS/Andrew Boyers.
Bawa Arsenal ke Perempat Final Liga Champions untuk Pertama Kali Sejak 2010, Mikel Arteta: Malam Ajaib

Arsenal melangkah ke perempat final Liga Champions setelah mengalahkan FC Porto lewat adu penalti di leg kedua babak 16 besar pada Rabu dinihari WIB.


Begini Kata David Raya dan Bukayo Saka Setelah Bawa Arsenal Lolos ke Perempat Final Liga Champions

15 hari lalu

Kiper Arsenal, David Raya. | REUTERS/Hannah Mckay.
Begini Kata David Raya dan Bukayo Saka Setelah Bawa Arsenal Lolos ke Perempat Final Liga Champions

Arsenal menjadi tim keenam yang memastikan lolos ke perempat final Liga Champions setelah menyingkirkan FC Porto lewat adu penalti.


Daftar 6 Tim yang Sudah Lolos ke Babak Perempat Final Liga Champions 2023-2024

15 hari lalu

Logo Liga Champions. (uefa)
Daftar 6 Tim yang Sudah Lolos ke Babak Perempat Final Liga Champions 2023-2024

Enam tim sudah lolos ke babak perempat final Liga Champions 2023-2024. Dua tiket lainnya akan diperebutkan pada Kamis dinihari, 14 Maret 2024.