Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Preview Liga Champions: Chelsea Vs Ajax, Pulisic Semakin Asyik

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Pemain Chelsea, Christian Pulisic. Reuters
Pemain Chelsea, Christian Pulisic. Reuters
Iklan

TEMPO.CO, JakartaChelsea akan menjamu Ajax Amsterdam dalam lanjutan Liga Champions di Stamford Bridge, Rabu dinihari WIB, 6 November 2019. Pertandingan akan berlangsung mulai 03:00 WIB dan disiarkan SCTV.

Laga nanti akan kembali jadi panggung buat Christian Pulisic, pemain Chelsea berusia 21 tahun. Kini pemain ini makin tenang dan juga asyik di lapangan.

Di Vicarage Road, Sabtu lalu, dia ikut mencetak gol. Ditambah satu gol dari Tammy Abraham, Chelsea menang 2-1 atas Watford City. Gol yang punya banyak arti. Selain pemain asal Amerika Serikat itu memang jempolan, ini merupakan buah kesabarannya.

Saat bergabung pada musim ini, Pulisic tak jua mendapat tempat di skuad The Blues. Di lini tengah, Frank Lampard—sang manajer—punya Willian, Pedro Rodriguez, dan Callum Hudson-Odoi.

Akibatnya, Pulisic sempat berisik. Dia pun dikabarkan merengek kepada agennya untuk dicarikan klub baru. Lampard menilai Pulisic belum fit benar. Musim panas lalu, dia memang membela Amerika Serikat dalam Piala Emas.

Memasangnya sebagai pemain cadangan menjadi satu trik agar eks pemain Borussia Dortmund itu bangkit. Lampard pun tahu saat yang tepat untuk dia.

Dalam laga Liga Champions melawan Ajax, dia dimasukkan. Dia pun berkontribusi dalam terjadinya gol tunggal yang dicetak Michy Batshuayi.

Sepulang dari sana, Pulisic semakin gemilang. Melawan Burnley, dia mencetak hat-trick dan Chelsea menang 4-2.

Persis seperti yang dikatakan Lampard saat dia mencetak hat-trick melawan Burnley. “Kalau dia bermain seperti itu, gol akan terus berdatangan,” katanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Empat gol yang dicetak dalam dua laga di Liga Primer tentu istimewa. Bagi Lampard, sudah cukup memberikannya main sejak awal melawan Ajax di Stamford Bridge, dinihari nanti.

Laga ini tentu saja penting. Bagi Ajax, selain untuk membalas kekalahan di Amsterdam bulan lalu, mereka kepingin bisa segera memastikan tempat di babak berikutnya.

Mereka punya bekal. Di Eredivisie, Sabtu lalu, mereka menekuk PEC Zwolle, 4-2, dan memastikan tempat di nomor satu klasemen hingga pekan ke-12.

Bukan laga yang mudah. Ajax, yang sempat unggul 3-0, kemudian kebobolan dua gol sebelum David Neres menambah gol di akhir pertandingan.

"Secara keseluruhan, malam ini adalah ujian yang baik bagi tim," kata Ten Hag. "Kami bisa bermain tetap tenang."

Ketenangan ini pula yang akan mereka bawa di Stamford Bridge, termasuk dalam menghadapi duet yang mulai padu antara Pulisic dan mesin gol Chelsea, Tammy Abraham. "Sangat asyik bermain dengan Pulisic," ujar Abraham kepada Chelsea TV.

UEFA | AFP | NOS | IRFAN BUDIMAN

 
Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

16 jam lalu

Pemain Arsenal Gabriel melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Crystal Palace dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Emirates, London, 20 Januari 2024. Arsenal berhasil gilas tamunya Crystal Palace dengan skor 5-0. Action Images via Reuters/Andrew Boyers
Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

Simak kabar kedua tim menjelang derby London Arsenal vs Chelsea di Liga Inggris, serta perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan.


PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

1 hari lalu

Pemain Paris St Germain Lucas Beraldo melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Lyon pada pertandingan Liga Prancis di Parc des Princes, Paris,  22 April 2024. REUTERS
PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

PSG unggul 11 poin dari tim di bawahnya dengan lima laga tersisa Ligue 1 Prancis yang belum dimainkan musim ini.


Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

1 hari lalu

Logo Liga Champions. (uefa)
Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

Jadwal Liga Champions 2023-2024 akan memasuki babak semifinal, melibatkan Borussia Dortmund, Paris Saint-Germain, Bayern Munchen, dan Real Madrid.


Manchester City Lolos ke Final Piala FA dengan Singkirkan Chelsea, Menang 1-0 Berkat Gol Bernardo Silva

2 hari lalu

Pemain Manchester City Bernardo Silva. REUTERS/Molly Darlington
Manchester City Lolos ke Final Piala FA dengan Singkirkan Chelsea, Menang 1-0 Berkat Gol Bernardo Silva

Gol tunggal Bernardo Silva membawa Manchester City mengalahkan Chelsea 1-0 pada semifinal Piala FA.


Mengenal Nacho yang Dikabarkan akan Hengkang dari Real Madrid

3 hari lalu

Ekspresi pemain Real Madrid, Nacho, setelah gagal menjebol gawang Atletico Madrid dalam laga lanjutan Liga Spanyol di Santiago Bernabeu, Spanyol, Sabtu, 29 September 2018. Laga tersebut berakhir dengan skor kacamata 0-0. REUTERS/Sergio Perez.
Mengenal Nacho yang Dikabarkan akan Hengkang dari Real Madrid

Nacho Fernandez dikabarkan akan meninggalkan Real Madrid pada akhir musim 2023-2024


Arsenal Bisa Fokus Berburu Gelar Liga Inggris Usai Tersingkir dari Liga Champions

3 hari lalu

Ekspresi manajer Arsenal Mikel Arteta dan manajer Manchester City Pep Guardiola dalam pertandingan Liga Inggris di Etihad Stadium pada Minggu, 31 Maret 2024. REUTERS/Carl Recine.
Arsenal Bisa Fokus Berburu Gelar Liga Inggris Usai Tersingkir dari Liga Champions

Bagaimana Mikel Arteta menakar peluang Arsenal meraih gelar Liga Inggris musim ini?


Duel Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA, Cole Palmer Tak Perlu Buktikan Diri

3 hari lalu

Pemain Chelsea Cole Palmer melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Everton dalam pertandingan Liga Inggris di Stamford Bridge, London, 16 April 2024. Palmer mencetak 4 dalam pertandingan ini yang membawa Chelsea menang telak 6-0 atas Everton. REUTERS/Toby Melville
Duel Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA, Cole Palmer Tak Perlu Buktikan Diri

Manajer Chelsea Mauricio Pochettino mengingatkan Cole Palmer agar tidak menjadikan laga melawan Manchester City sebagai ajang pembuktian.


Prediksi Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA Sabtu Malam

3 hari lalu

Ekspresi pemain Manchester City Bernardo Silva dan rekannya setelah dikalahkan Real Madrid dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions di Stadion Etihad, Manchester, 18 April 2024. Action Images via Reuters/Jason Cairnduff
Prediksi Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA Sabtu Malam

Simak kabar terbaru kedua tim, termasuk perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan Manchester City vs Chelsea di semifinal Piala FA Sabtu ini.


Kyle Walker Ingin Manchester City Lebih Termotivasi Kejar Gelar Piala FA dan Liga Inggris Setelah Gagal di Liga Champions

4 hari lalu

Pemain Manchester City, Kyle Walker (kiri) saat bersama Phil Foden (kanan). Pool via REUTERS/Wolfgang Rattay
Kyle Walker Ingin Manchester City Lebih Termotivasi Kejar Gelar Piala FA dan Liga Inggris Setelah Gagal di Liga Champions

Manchester City akan menghadapi Chelsea di babak semifinal Piala FA yang dijadwalkan berlangsung di Stadion Wembley, Sabtu, 23.15 WIB, 20 April 2024.


Profil Andriy Lunin, Kiper Cadangan yang Jadi Pahlawan Real Madrid di Liga Champions

5 hari lalu

Kiper Real Madrid Andriy Lunin menangkap tendangan pemain Manchester City Bernardo Silva saat adu penalti dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions di Stadion Etihad, Manchester, 18 April 2024.  REUTERS/Molly Darlington
Profil Andriy Lunin, Kiper Cadangan yang Jadi Pahlawan Real Madrid di Liga Champions

Kiper Real Madrid Andriy Lunin menggagalkan tendangan dua pemain Manchester City dalam adu penalti untuk membantu tim lolos semifinal Liga Champions.