Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kata Pelatih Persik Usai Juara Liga 2 dengan Kalahkan Persita

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Persik Kediri. Antara
Persik Kediri. Antara
Iklan

TEMPO.CO, JakartaPersik Kediri berhasil menjuarai kompetisi Liga 2 Indonesia 2019 setelah mengalahkan Persita Tangerang dengan skor 3-2 di stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Senin 25 November 2019.

Kedua tim bermain sengit sejak menit awal. Empat gol tercipta pada babak pertama. Tendangan bebas pada menit 11 oleh pemain Persik Kediri, Risna Prahabenta dan gol oleh Sandrian pada menit 14.

Gol Persita Tangerang dicetak oleh M Roby melalui sundulan kepala pada menit 23 dan Sirvi Arfani pada menit 37. Pada babak kedua kedua tim masih bermain dengan tempo tinggi dan menciptakan beberapa peluang emas.

Salah satunya ketika tendangan pemain Persik Kediri, Iqmal Samsu melewati kiper Persita, Annas Fitrato. Namun, bola masih berhasil diselamatkan pemain belakang Rio Ramandika.

Memasuki menit akhir, pemain Persik Wimba Sutan Fanosa berhasl menceploskan bola ke gawang Annas Fitranto dan menjadi gol kemenangan tim berjuluk macan putih.
Uang Rp 1,5 miliar diterima Persik Kediri karena berhasil menjadi juara. Selain itu, gelar pemain terbaik juga diperoleh pemain Persik, Taufiq Febriyanto. Sementara Persita Tangerang sebagai runner-up memperoleh uang Rp 1 miliar. Tim urutan ketiga, Persiraja Banda Aceh, membawa pulang Rp 500 juta.

Persik Kediri, Budiarjo Thalib, menyatakan kemenangan itu tak lepas dari persiapan yang maksimal. “Persiapan menghadapi Persita cukup lama dan kami lakukan perubahan strategi permainan,” kata dia seusai laga.

Babak kedua Persik Kediri pada menit ke 54 melakukan pergantian pemain, Yusuf Meliana Fuad masuk menggantikan Iqmal Samsu. Sandrian digantikan oleh Wimba Sutan Fanosa pada menit 66.

“Adanya perubahan permainan membuat kami bisa mencetak gol menit akhir,” ujar Budiarjo Thalib.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Setelah laga final, menurut Budiarjo Thalib, Persik kembali akan mempersiapkan tim pada akhir Januari 2020 untuk kompetisi Liga 1. “Kami lakukan perbaikan seperti finansial, materi pemain dan sarana,” katanya.

Pelatih asal Makassar ini mengatakan, ia akan menggunakan jasa pemain asing untuk Liga 1. Ia secara merata akan memasang pemain asing mulai dari belakang, tengah hingga pemain depan.

Sementara itu, pelatih Persita Tangerang Widodo Cahyono Putro mengatakan, meski gagal juara, timnya telah mampu memenuhi target dari manajemen. “Kami main terbuka. Tapi, Persik yang mampu memenangkan permainan,” ujarnya.

Mantan pelatih Bali United ini menyebutkan, pihaknya ingin mengakhiri laga final tanpa adanya adu penalti “Tapi, Persik yang bisa mencetak gol duluan,” katanya.

Widoso juga mengatakan akan ada hadiah dari manajemen, tapi jumlahnya belum diketahui.

Pemain Persik Kediri, Risna Prahalabenta menyebutkan, dengan gelar juara Liga 2 Indonesia 2019 memberikan bukti kualitas timnya. Meski tidak masuk sebagai tim unggulan, tapi mampu menjadi juara. “Apalagi kami berangkat dari Liga 3,” katanya.

MADE ARGAWA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Soal Dugaan Match Fixing Laga Bhayangkara FC vs Persik Kediri di Liga 1, Ini Kata Erick Thohir

10 jam lalu

Ketum PSSI Erick Thohir. PSSI.org
Soal Dugaan Match Fixing Laga Bhayangkara FC vs Persik Kediri di Liga 1, Ini Kata Erick Thohir

Erick Thohir mengirim surat ke Komite Disiplin PSSI menanggapi laporan dugaan match fixing di laga Bhayangkara FC vs Persik Kediri.


Hasil Liga Champions: Kalahkan Manchester City Lewat Adu Penalti, Real Madrid Lolos ke Semifinal

2 hari lalu

Pemain Real Madrid melakukan selebrasi. REUTERS/Violeta Santos Moura
Hasil Liga Champions: Kalahkan Manchester City Lewat Adu Penalti, Real Madrid Lolos ke Semifinal

Real Madrid lolos ke semifinal Liga Champions 2023-2024 dengan menyingkirkan juara bertahan Manchester City lewat adu penalti.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-31: Bhayangkara FC vs Persik Kediri 7-0, PSM Makassar vs PSIS Semarang 3-1

3 hari lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-31: Bhayangkara FC vs Persik Kediri 7-0, PSM Makassar vs PSIS Semarang 3-1

Banjir gol terjadi pada lanjutan pekan ke-31 Liga 1 2023-2024, Selasa malam, 16 April 2024. Total ada 11 gol yang tercipta dalam dua laga.


Hasil Liga 1: Duel Sengit Persita Tangerang vs Persib Bandung Berakhir Imbang 3-3

4 hari lalu

Persita Tangerang melawan Persib Bandung dalam Laga BRI Liga 1. FOTO/vidio.com
Hasil Liga 1: Duel Sengit Persita Tangerang vs Persib Bandung Berakhir Imbang 3-3

Dua kali tertinggal, Persita Tangerang mampu menyamakan kedudukan saat menghadapi Persib Bandung pada pekan ke-31 Liga 1, Senin, 15 April 2024.


Prediksi Persita Tangerang vs Persib Bandung di Liga 1 Senin 15 April 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

5 hari lalu

Pemain Persib Bandung David Da Silva (kiri) merayakan gol yang dicetkanya ke gawang Persija Jakarta melalui titik penalti di laga BRI Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, 9 Maret 2024. Dalam big match tanpa penonton ini Persib mengalahkan Persija dengan skor 2-1. TEMPO/Prima Mulia
Prediksi Persita Tangerang vs Persib Bandung di Liga 1 Senin 15 April 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

Jadwal Liga 1 pekan ke-31, Senin, 15 April 2024, menampilkan laga Persita Tangerang vs Persib Bandung. Simak H2H, perkiraan pemain, dan prediksinya.


Laga Lawan Persib Bandung di Liga 1 Pekan Ke-33 Jadi Debutnya Bersama Persita Tangerang, Apa Kata Luis Edmundo Duran?

5 hari lalu

Pelatih Persita, Luis Edmundo Duran Riquelme. (Instagram/@coach_luisduranr)
Laga Lawan Persib Bandung di Liga 1 Pekan Ke-33 Jadi Debutnya Bersama Persita Tangerang, Apa Kata Luis Edmundo Duran?

Luis Edmundo Duran asal Cile akan menjalani debutnya sebagai pelatih Persita Tangerang saat laga melawan Persib Bandung di Liga 1 pekan ke-33, Senin.


Jadwal Persita Tangerang vs Persib Bandung di Liga 1 Senin 15 April 2024, Stefano Beltrame dan Beckham Putra Diragukan Main

5 hari lalu

Pemain Persib Bandung David Da Silva (kiri) merayakan gol yang dicetkanya ke gawang Persija Jakarta melalui titik penalti di laga BRI Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, 9 Maret 2024. Dalam big match tanpa penonton ini Persib mengalahkan Persija dengan skor 2-1. TEMPO/Prima Mulia
Jadwal Persita Tangerang vs Persib Bandung di Liga 1 Senin 15 April 2024, Stefano Beltrame dan Beckham Putra Diragukan Main

Kabar gembira, gelandang Marc Klok sudah berlatih bersama rekan-rekannya menjelang laga Persita Tangerang vs Persib Bandung pada pekan ke-31 Liga 1.


Persik Kediri Berduka, Fisioterapis Marcelo Araujo Meninggal karena Serangan Jantung

6 hari lalu

Fisioterapi tim Persik Kediri Marcelo Araujo. ANTARA/Persik Kediri
Persik Kediri Berduka, Fisioterapis Marcelo Araujo Meninggal karena Serangan Jantung

Manajemen Persik Kediri mengungkapkan bahwa fisioterapi tim Persik Kediri Marcelo Araujo meninggal dunia.


Rekap Hasil Liga Conference Jumat Dinihari 12 April 2024: Olympiacos, Fiorentina, dan Aston Villa Menang

8 hari lalu

Logo Liga Conference. (Antara)
Rekap Hasil Liga Conference Jumat Dinihari 12 April 2024: Olympiacos, Fiorentina, dan Aston Villa Menang

Hasil Liga Conference pada Jumat dinihari, 12 April 2024: Olympiacos, Fiorentina, dan Aston Villa sama-sama menang.


Hasil Leg Pertama Perempat Final Liga Europa: Atalanta Permalukan Liverpool di Anfield, Skor 3-0

8 hari lalu

Pemain Atalanta, Gianluca Scamacca melakukan selebrasi. REUTERS/Ciro De Luca
Hasil Leg Pertama Perempat Final Liga Europa: Atalanta Permalukan Liverpool di Anfield, Skor 3-0

Atalanta mengalahkan tuan rumah Liverpool dengan skor 3-0, pada pertandingan leg pertama perempat final Liga Europa.