Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Isolasi Karena Virus Corona Jadi Berkah Bagi Harry Kane

Reporter

Editor

Febriyan

image-gnews
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penyerang Tottenham Hotspur Harry Kane mendapatkan berkah pada masa isolasi virus corona. Dengan dihentikannya Liga Inggris Kane berpeluang kembali bermain pada akhir musim ini.

Kane sebelumnya divonis tak dapat kembali bermain hingga akhir musim setelah mengalami cedera pada awal tahun. Namun pengunduran Liga Inggris membuat penyerang berusia 26 tahun itu memiliki waktu tambahan untuk melakukan pemulihan dan diprekirakan dapat kembali bermain jika Liga Inggris bergulir pada awal Juni mendatang.

Melalui laman resmi Tottenham, Kane menyatakan dirinya nyaris pulih dan kemungkinan akan bisa berlatih pada dua hingga tiga pekan ke depan. Dia pun menyatakan dirinya tinggal mengembalikan kondisi kebugaran tubuh dan siap bermain.

"Saya tak jauh lagi (untuk pulih), saya berharap bisa segera kembali bersama tim dalam dua hingga tiga pekan lagi," kata Kane.

"Saya berada dalam tahap yang baik, saya sudah melakukan segalanya, sekarang saya sedang melatih kebugaran saya kembali. Jadi, dari sisi personal, saya dalam kondisi yang baik."

"Baik dari sisi pemulihan maupun dari sisi personal, saya berada dalam kondisi sangat baik. Saya berada di tahapan yang baik dan bekerja keras, melakukan banyak pemulihan, banyak rehabilitasi dan hanya menunggu apa yang akan terjadi pada musim ini," kata dia.

Kane merupakan mesin gol utama Tottenham dalam beberapa musim terakhir. Musim ini saja, dia telah menyumbangkan 11 gol di Liga Inggris dan merupakan pencetak gol terbanyak di skuad Lili Putih.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Cedera yang dialami Kane terbukti membuat performa Tottenham merosot tajam. Sejak awal tahun ini, Tottenham baru memenangkan tiga dari sembilan laga yang mereka jalani di Liga Inggris, empat laga berakhir dengan kekalahan dan dua laga lainnya berakhir dengan imbang.

Tanpa Kane, Tottenham juga tersingkir dari ajang Piala FA dan Liga Champions. Di Piala FA mereka disingkirkan Norwich City melalui drama adu penalti sementara di Liga Champions dua kali mengalami kekalahan dari RB Leipzig di babak 16 besar.

Dengan posisi Tottenham yang masih berada di peringkat ke-8 klasemen Liga Inggris, kembalinya Kane tentu akan menjadi dorongan agar mereka masuk ke jajaran empat besar.

Tetapi hal itu hanya akan bisa terjadi jika Liga Inggris memang benar akan dilanjutkan. Pasalnya, suara-suara yang menginginkan Liga Inggris dihentikan secara penuh karena virus corona masih bergaung. Apalagi Inggris juga masih belum menunjukkan tanda-tanda bisa mengendalikan penyebaran virus tersebut.

MIRROR

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jadwal Manchester City vs Arsenal di Liga Inggris Minggu: 5 Pemain Bintang The Gunners Kemungkinan Absen

3 jam lalu

Para pemain Arsenal saat adu penalti dengan pemain FC Porto dalam Leg Kedua 16 Besar Liga Champions di  Emirates Stadium, London, Inggris, 12 Maret 2024. Reuters/Andrew Boyers
Jadwal Manchester City vs Arsenal di Liga Inggris Minggu: 5 Pemain Bintang The Gunners Kemungkinan Absen

Bukayo Saka dan Gabriel Martineli termasuk lima pemain yang berpotensi absen saat laga Manchester City vs Arsenal di pekan ke-30 Liga Inggris Minggu.


James Maddison Percaya Diri Bisa Masuk Skuad Timnas Inggris untuk Euro 2024

6 jam lalu

Pemain Inggris  James Maddison. REUTERS
James Maddison Percaya Diri Bisa Masuk Skuad Timnas Inggris untuk Euro 2024

James Maddison menciptakan assist terjadinya gol Jude Bellingham saat timnas Inggris bermain imbang 2-2 melawan Belgia di laga persahabatan Selasa.


Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-30 Minggu Ini: Ada Laga Besar Manchester City vs Arsenal

7 jam lalu

Pemain Arsenal Martin Odegaard berusaha melewati pemain Manchester City Bernardo Silva dan Josko Gvardiol dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Emirates, London, 8 Oktober 2023. REUTERS/David Klein
Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-30 Minggu Ini: Ada Laga Besar Manchester City vs Arsenal

Jadwal Liga Inggris pekan ke-30 akan bergulir akhir minggu ini, termasuk menampilkan pertandingan besar Manchester City vs Arsenal.


Sandro Tonali Didakwa FA Atas Dugaan Pelanggaran Taruhan setelah Kepindahannya ke Newcastle United

8 jam lalu

Pemain Newcastle United, Sandro Tonalidan Kieran Trippier. REUTERS/Scott Heppell
Sandro Tonali Didakwa FA Atas Dugaan Pelanggaran Taruhan setelah Kepindahannya ke Newcastle United

Gelandang Newcastle United, Sandro Tonali, tengah menjalani hukuman larangan bermain 10 bulan atas pelangaran taruhan yang dilakukan di Italia.


Harry Kane Berburu Rekor Robert Lewandowski di Bayern Munchen

1 hari lalu

Pemain Bayern Munchen Harry Kane. REUTERS/Angelika Warmuth
Harry Kane Berburu Rekor Robert Lewandowski di Bayern Munchen

Harry Kane datang ke Bayern Munchen dari Tottenham Hotspur untuk menambah kekuatan di lini depan Die Roten. Ia punya catatan gol impresif.


Pemain Timnas Brasil Richarlison Blakblakan Soal Perjuangan Melawan Depresi yang Nyaris Membuatnya Menyerah

1 hari lalu

Pemain Tottenham Hotspur Richarlison. Action Images via Reuters/Paul Childs
Pemain Timnas Brasil Richarlison Blakblakan Soal Perjuangan Melawan Depresi yang Nyaris Membuatnya Menyerah

Penyerang Timnas Brasil, Richarlison, berbagi kisah soal usahanya berjuang melawan depresi yang membuatnya hampir menyerah.


Harry Kane Tinggalkan Timnas Inggris, Kembali ke Bayern Munchen untuk Pemulihan Cedera

5 hari lalu

Pemain Bayern Munchen Harry Kane. REUTERS/Angelika Warmuth
Harry Kane Tinggalkan Timnas Inggris, Kembali ke Bayern Munchen untuk Pemulihan Cedera

Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, mengonfirmasi bahwa Harry Kane tidak akan bermain saat melawan Belgia pada Rabu dinihari WIB.


Liga Inggris: Arsenal Resmi Perpanjang Kontrak Takehiro Tomiyasu

8 hari lalu

Pemain Arsenal, Takehiro Tomiyasu. REUTERS/David Klein
Liga Inggris: Arsenal Resmi Perpanjang Kontrak Takehiro Tomiyasu

Arsenal resmi mengumumkan perpanjangan kontrak bek asal Jepang, Takehiro Tomiyasu, pada Rabu.


Berita Manchester United: Christian Eriksen Frustrasi Jarang Dimainkan Erik Ten Hag

9 hari lalu

Pemain Fulham Timothy Castagne berduel dengan pemain Manchester United Christian Eriksen dalam pertandingan Liga Inggris di Craven Cottage, London, 4 November 2023. REUTERS/Hannah Mckay
Berita Manchester United: Christian Eriksen Frustrasi Jarang Dimainkan Erik Ten Hag

Gelandang Manchester United Christian Eriksen mengaku frustrasi karena jarang dimainkan oleh pelatih Erik Ten Hag.


Klub Liga Inggris Nottingham Forest Dijatuhi Sanksi Pengurangan 4 Poin karena Melanggar Aturan Keuangan

10 hari lalu

Pemain Nottingham Forest, Morgan Gibbs-White dihadang oleh pemain Arsenal, Declan Rice, William Saliba dan Ben White dalam Liga Inggris Premier di The City Ground, Nottingham, Inggris, 30 Januari 2024. REUTERS/Carl Recine
Klub Liga Inggris Nottingham Forest Dijatuhi Sanksi Pengurangan 4 Poin karena Melanggar Aturan Keuangan

Klub Liga Inggris Nottingham Forest dijatuhi sanksi pengurangan empat poin setelah dinyatakan bersalah melanggar aturan financial fair play.