Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Arsip Liga Inggris 7 Mei 2006: Arsenal Berpisah dengan Highbury

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Arsenal berpisah dengan Highburry, 7 Mei 2006. (arsenal.com)
Arsenal berpisah dengan Highburry, 7 Mei 2006. (arsenal.com)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pada 7 Mei 2006, Arsenal berpisah dengan markas legandarisnya, stadion Highbury. Saat itu Thierry Henry mengemas tiga gol saat mengantarkan Arsenal menang 4-2 atas Wigan Athletic dalam laga penutup Liga Premier Inggris musim 2005/06.

Robert Pires lebih dulu membawa Arsenal unggul pada menit kedelapan, gol yang langsung dibalas dua menit kemudian oleh Paul Scharner dan kemudian David Thompson membawa Wigan berbalik memimpin 2-1 pada menit ke-33.

Tapi kepemimpinan Wigan seumur dengan keunggulan awal Arsenal, hanya dua menit, sebab Pires mengirimkan umpan terobosan yang diselesaikan Henry demi membuat skor imbang 2-2 dan kedudukan bertahan hingga turun minum.

Henry mencetak gol keduanya pada menit ke-56 ketika Thompson melalukan blunder umpan balik, bola direbut Henry dan ia mengecoh kiper Mike Pollitt sebelum menjebol gawang tak bertuan untuk membawa Arsenal unggul 3-2.

Berselang 20 menit, wasit Uriah Rennie mengganjar Andreas Johansson dengan kartu merah setelah menjegal Freddie Ljungberg di area terlarang. Henry melakoni tugas sebagai algojo, memastikan kemenangan 4-2 bagi Arsenal dan melakukan selebrasi dengan mencium permukaan rumput Highbury.

"Ketika saya mencium lapangan usai gol ketiga, saya mengucapkan salam perpisahan dengan stadion ini," kata Henry selepas pertandingan sebagaimana dilaporkan BBC pada 7 Mei 2006.

Tak sekadar menjadi laga pemungkas musim, pertandingan terakhir Arsenal di Highbury juga memastikan mereka finis di urutan keempat Liga Inggris 2005/06 atau meraih satu tiket ke Liga Champions lantaran di pertandingan lain Tottenham Hotspur kalah 1-2 di kandang West Ham United.

"Untuk sejarah klub dan gedung ini, menutup musim dengan sebuah raihan positif membuat saya bangga," kata manajer Arsenal Arsene Wenger selepas pertandingan.

"Kami tentunya akan dilanda rasa bersalah jika meninggalkan stadion ini dengan capaian tak bagus setelah segala hal yang sudah terjadi di sini puluhan tahun," ujarnya menambahkan.

Maka pada 7 Mei 2006, Arsenal mengucapkan salam perpisahan dengan Highbury, stadion yang sudah 93 musim mereka diami.

Perpisahan Terencana

Perpisahan itu bukan sebuah keputusan tiba-tiba, melainkan sesuatu yang sudah diketahui bakal terjadi hampir tujuh tahun sebelumnya.

Dekade 1990-an dan 2000-an awal merupakan salah satu masa-masa puncak kesuksesan Arsenal, yang berpengaruh terhadap penjualan tiket laga kandang hampir selalu ludes.

Sejak aturan larangan penjualan tiket tanpa kursi, Highbury yang tadinya bisa menampung 73.000 penonton hanya tersisa 38.419 kursi saja.

Jumlah itu kian berkurang saat Arsenal main di Liga Champions yang mewajibkan penempatan sejumlah papan sponsor tambahan, praktis mereka mengungsi ke Wembley, stadion markas tim nasional Inggris yang juga berlokasi di London, untuk menggelar laga kandang Champions musim 1998/99 dan 1999/2000.

Arsenal sebetulnya ingin bertahan di Highbury, tapi pada saat bersamaan mau kapasitas penonton ditambah demi mengakomodasi tingginya antusiasme. Sayang, Highbury dikelilingi oleh pemukiman warga yang selalu menolak rencana perluasan stadion.

Hal itu kian dipersulit karena jika melakukan renovasi, maka Arsenal dilarang menyentuh Tribun East Stand yang tercantum sebagai bangunan cagar budaya golongan II oleh pemerintah setempat.

Walhasil, pada November 1999 Arsenal mengumumkan akan meninggalkan stadion yang sudah 86 tahun mereka tempati dan akan membangun stadion baru berkapasitas 60 ribu kursi penonton sekira 1 km dari Highbury.

Selanjutnya: Rumah 26 trofi Arsenal

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

1 jam lalu

Pemain Liverpool Virgil Van Dijk berduel saat The Reds menghadapi Fulham di Anfield, Ahad, 3 Desember 2023. Twitter @LFC.
Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

Kapten Liverpool Virgil van Dijk mendesak para pemain untuk segera bangkit setelah kekalahan Derby Merseyside melawan Everton.


Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

2 jam lalu

Ekspresi pemain Liverpool Mohamed Salah setelah pemain Everton Dominic Calvert-Lewin mencetak gol dalam pertandingan Liga Inggris di Goodison Park, Liverpool, 25 April 2024. Everton berhasil kalahkan Liverpool dengan skor 2-0 pada derby Merseyside. Action Images via Reuters/Lee Smith
Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

Manajer Liverpool Jurgen Klopp meminta maaf kepada para penggemar setelah kekalahan 2-0 dari Everton dalam Derby Merseyside.


Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

2 jam lalu

Pelatihn Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS
Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, meminta maaf kepada para penggemar setelah timnya kalah 2-0 dari Everton dalam derby Merseyside Liga Inggris.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

5 jam lalu

Logo Liga Inggris. (Reuters/Tempo)
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

Hasil Liga Inggris pada Kamis dinihari, 25 April 2024: Liverpool kalah dari Everton, sedangkan Manchester United mengalahkan Sheffield United.


Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

14 jam lalu

Pelatihn Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS
Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp mengatakan pertandingan bertajuk Derby Merseyside melawan Everton pada pekan ke-34 Liga Inggris penting.


Prediksi Everton vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34: Jadwal Live, H2H, Kondisi TIm, Perkiraan Formasi

23 jam lalu

Prediksi Everton vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34: Jadwal Live, H2H, Kondisi TIm, Perkiraan Formasi

Laga bertajuk Derbi Merseyside antara Everton vs Liverpool akan tersaji pada pekan ke-34 Liga Inggris 2023-2024.


Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

1 hari lalu

Pemain Arsenal, Kai Havertz merayakan gol ketiga mereka saat bertanding melawan Chelsea dalam Liga Premier Inggris, di Emirates Stadium, London, Inggrs, 23 April 2024. Reuters/Matthew Childs
Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

Dua gol Kai Havertz dalam kemenangan 5-0 Arsenal atas Chelsea menghidupkan harapan meraih gelar juara Liga Inggris musim ini.


Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

1 hari lalu

Arsenal. REUTERS/Dylan Martinez
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

Arsenal kokoh di puncak klasemen Liga Inggris seusai mengalahkan Chelsea dengan skor 5-0.


Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

2 hari lalu

Pemain Arsenal Gabriel melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Crystal Palace dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Emirates, London, 20 Januari 2024. Arsenal berhasil gilas tamunya Crystal Palace dengan skor 5-0. Action Images via Reuters/Andrew Boyers
Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

Simak kabar kedua tim menjelang derby London Arsenal vs Chelsea di Liga Inggris, serta perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan.


Rekap Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-34: Arsenal dan Liverpool Ketat di Dua Besar

3 hari lalu

Logo Liga Inggris.
Rekap Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-34: Arsenal dan Liverpool Ketat di Dua Besar

Arsenal dan Liverpool bersaing ketat di posisi dua besar klasemen Liga Inggris setelah kembali ke jalur kemenangan pada pekan ke-34.