Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Timnas: Menunggu Gebrakan Shin Tae-yong Sebelum Piala Dunia U-20

image-gnews
Pelatih Shin Tae-yong (tengah) memimpin latihan tim nasional sepak bola Indonesia di Stadion Madya, kompleks Gelora Bung karno (GBK), Senayan, Jakarta, Jumat malam, 14 Februari 2020. ANTARA/Aditya Pradana Putra
Pelatih Shin Tae-yong (tengah) memimpin latihan tim nasional sepak bola Indonesia di Stadion Madya, kompleks Gelora Bung karno (GBK), Senayan, Jakarta, Jumat malam, 14 Februari 2020. ANTARA/Aditya Pradana Putra
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Jika pandemi virus corona bisa menurun pada Oktober-November 2020, saat itu tim nasional sepak bola Indonesia senior dan tim di bawah usia 19 tahun PSSI memiliki jadwal pertandingan internasional yang cukup padat. Ada lanjutan kualifikasi babak kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G Zona Asia dan Piala Asia U-19 di Uzbekistan. Ini adalah debut kepelatihan Shin Tae-yong.

Meski sudah tersisih, tapi menjaga peringkat di badan sepak bola dunia, FIFA, dan menjaga martabat serta misi pembinaan jangka panjang, pertandingan lanjutan kualifikasi Piala Dunia itu tetap penting bagi Timnas Indonesia senior.

Selain itu, yang tak kalah menarik, ajang itu sebenarnya dijadwalkan menjadi debut kerja dari Shin Tae-yong, pelatih Korea Selatan pada Piala Dunia 2018, yang dikontrak PSSI sejak akhir tahun lalu selama empat tahun.

Timnas Indonesia dijawalkan akan menjalani pertandingan tandang kualifikasi Piala Dunia melawan Thailand, pada 8 Oktober 2020. Lantas timnas melawat ke markas Uni Emirat Arab, 13 Oktober, dan terakhir melawan Vietnam 12 November.

Shin Tae-yong dikontrak untuk menangani Timnas senior dan Timnas U-19. Tim terakhir itu bahkan sangat penting buat Shin karena diproyeksikan untuk tampil pada Piala Dunia U-20 pada 2021 yang berlangsung Mei-Juni di Indonesia.    

Karena itu, Piala Asia U-19 di Uzbekistan menjadi ajang persiapan yang penting buat Timnas U-19. Pergelaran di Uzbekistan akan berlangsung pada 14-31 Oktober 2020. Timnas U-19 masuk Grup A yang dihuni bersama tuan rumah, Kamboja, dan Iran.

Tapi, kapan Shin Tae-yong kembali lagi ke Indonesia untuk memenuhi permintaan Ketua Umum PSSI. Mochamad Iriawan, untuk melihat lebih dulu skuadnya, terutama di Timnas U-19, sebelum menyeleksinya menjadi tim yang lebih ramping dan baru diizinkan untuk menggelar pemusatan latihan di Korea?

Di situs media resmi Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia, pssi.org, pada 9 Juli 2020, disebutkan Shin Tae-yong memastikan segera datang ke Indonesia. Kepastian ini disampaikannya melalui surat yang dikirimkan kepada Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

Pelatih asal Korea Selatan tersebut, seperti dikutip dari pssi.org, menyatakan menghormati Ketua Umum PSSI dan meminta PSSI mempersiapkan hal-hal teknis untuk pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19 dan Timnas Indonesia senior.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kami ingin informasi yang akurat tentang jadwal dan persiapan TC Timnas U-19 di Korea Selatan. Jadwal saya dan tim pelatih dari Korea Selatan ke Indonesia, lalu periode isolasi, tempat isolasi, dan jadwal selama periode isolasi," kata Shin Tae-yong.

Pelatih yang membawa Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu menambahkan roadmap untuk timnas U-19 dan timnas Indonesia senior akan diubah. Hal ini karena keterlambatan pemusatan latihan Timnas U-19 di Korea Selatan karena kembalinya ia dan tim pelatih ke Indonesia.

Terkait Piala Dunia U-20 2021, Piala AFF 2020 dan 2022, serta peringkat FIFA timnas Indonesia, Shin menyatakan bahwa selama periode kontrak empat tahun, prioritasnya ialah meningkatkan landasan sepak bola Indonesia guna memperbaiki masalah mendasar dan meletakkan dasar bagi sepak bola Indonesia menuju tingkat yang lebih tinggi.

"Tujuan utama adalah untuk lolos dari fase grup pada Piala Dunia U-20 tahun 2021 dan juara Piala AFF 2022. Karena itu, yang lebih penting adalah Piala AFC U-19 2020 dan Piala AFF 2020 sebagai proses bagi kita untuk naik ke level yang lebih tinggi," jelas Shin Tae-yong.

Di situs tersebut, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengakui sudah membaca, mempelajari roadmap dan surat keinginan pelatih Shin Tae-yong.

"Iya saat ini PSSI menunggu Shin Tae-yong untuk kembali ke Indonesia bertemu dengan kami. Saat ini kami terus berkoordinasi dengan Shin Tae-yong untuk jadwal ke Indonesia. Visa dan kitas nya dia pun sudah ada," kata Mochamad Iriawan.

Tapi, sampai memasuki pertengahan Juli ini, belum ada isyarat kapan Shin Tae-yong kembali ke Indonesia untuk mempersiapkan Timnas Senior dan Timnas U-19. Sementara waktu terus berjalan. Mungkin pelatih Korea Selatan pada Piala Dunia 2018 itu punya pertimbangan lain soal lamanya persiapan.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Timnas Indonesia Tetap di Posisi 145 Peringkat FIFA Usai Tanpa Kemenangan di 2 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026

1 jam lalu

Sejumlah pemain Timnas Indonesia berpose sebelum bertanding melawan Timnas Filipina dalam Kualifikasi Piala Dunia di Rizal Memorial Stadium, Manila, Filipina, 21 November 2023. REUTERS/Eloisa Lopez
Timnas Indonesia Tetap di Posisi 145 Peringkat FIFA Usai Tanpa Kemenangan di 2 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia tetap berada di peringkat 145 dalam daftar peringkat dunia terkini FIFA yang dirilis pada Kamis, 30 November 2023.


Timnas Indonesia Masuk Grup Berat Piala Asia U-23 2024, Ini Kata Erick Thohir

6 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir dalam sesi jumpa pers Piala Dunia U-17 di Mandiri Club, Jakarta Selatan, Rabu 8 November 2023. TEMPO/Randy
Timnas Indonesia Masuk Grup Berat Piala Asia U-23 2024, Ini Kata Erick Thohir

Ketua Umum PSSI Erick Thohir yakin bahwa para pemain Timnas Indonesia U-23 (Timnas U-23) tidak gentar di Piala Asia U-23 2024.


Timnas Indonesia Masuk Grup Berat Piala Asia U-23 2024, Begini Reaksi Erick Thohir

6 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir. TEMPO/Randy
Timnas Indonesia Masuk Grup Berat Piala Asia U-23 2024, Begini Reaksi Erick Thohir

Hasil undian Piala Asia U-23 2024 menempatkan Timnas Indonesia di grup berat. Apa kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir?


Gugur di Piala Dunia U-17 2023, Pelatih Timnas Senegal Serigne Dia Beri Pesan Ini untuk Indonesia

7 hari lalu

Pelatih Senegal U-17 Serigne Dia  saat memimpin latihan jelang pertandingan di Stadion Madya, Jakarta, Selasa (21/11/2023). (ANTARA/FAJAR SATRIYO).
Gugur di Piala Dunia U-17 2023, Pelatih Timnas Senegal Serigne Dia Beri Pesan Ini untuk Indonesia

Pelatih Senegal U-17 Serigne Dia memuji penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia. Lantas, mengapa Senegal tersingkir?


Begini Jawaban Menpora Dito Ariotedjo Saat Ditanya Performa Timnas Indonesia Senior dan U-17

8 hari lalu

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Begini Jawaban Menpora Dito Ariotedjo Saat Ditanya Performa Timnas Indonesia Senior dan U-17

Dua level Timnas Indonesia, U-17 dan senior, baru saja menjalani rangkaian pertandingan dalam kompetisi berbeda. Apa kata Menpora Dito Ariotedjo?


Apa Perbedaan Sepak Bola di Brasil dan Indonesia? Begini Kata Jacksen F Tiago

8 hari lalu

Timnas Brasil. Doc. LOC WCU17/RKY
Apa Perbedaan Sepak Bola di Brasil dan Indonesia? Begini Kata Jacksen F Tiago

Mantan pelatih timnas Indonesia Jacksen F Tiago membagi perspektifnya mengenai sepak bola di Brasil dan di Indonesia.


Kekecewaan Pelatih Filipina Usai Bermain Imbang Lawan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

8 hari lalu

Pemain timnas Indonesia, Sandy Walsh dan pemain timnas Filipina, Jose Porteria berebut bola dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2026 di Rizal Memorial Stadium, Manila, Filipina, 21 November 2023. Timnas Indonesia bermain imbang 1-1 kontra Filipina dalam lanjutan putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026. REUTERS/Eloisa Lopez
Kekecewaan Pelatih Filipina Usai Bermain Imbang Lawan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pelatih Filipina, Hans Michael Weiss, menargetkan kemenangan melawan Timnas Indonesia dan imbang melawan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026.


Rekap Hasil, Jadwal, dan Klasemen Timnas Indonesia di Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026

8 hari lalu

Pemain timnas Indonesia, Rizky Ridho Ramadhani dan pemain timnas Filipina, Manuel Ott berebut bola dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2026 di Rizal Memorial Stadium, Manila, Filipina, 21 November 2023. Timnas Indonesia bermain imbang 1-1 kontra Filipina dalam lanjutan putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026. REUTERS/Eloisa Lopez
Rekap Hasil, Jadwal, dan Klasemen Timnas Indonesia di Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia sudah melewati dua laga di babak kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran kedua tanpa kemenangan. Simak posisi klasemen.


Shin Tae-yong Kritik Federasi Filipina, Minta Rumput Stadion Rizal Memorial Diganti Sesuai Standar FIFA

8 hari lalu

Shin Tae-yong. PSSI.org
Shin Tae-yong Kritik Federasi Filipina, Minta Rumput Stadion Rizal Memorial Diganti Sesuai Standar FIFA

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong berharap rumput Stadion Rizal Memorial bisa diperbaiki jika timnya kembali bermain di sana.


Timnas Indonesia Ditahan Filipina 1-1, Shin Tae-yong Tetap Yakin Bisa Lolos

8 hari lalu

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Kredit: Tim Media PSSI
Timnas Indonesia Ditahan Filipina 1-1, Shin Tae-yong Tetap Yakin Bisa Lolos

Shin Tae-yong tetap percaya diri Timnas Indonesia bisa lolos ke kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga meski telah menelan dua hasil negatif.