Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hasil dan Klasemen Serie A Ahad: Juventus Keok, Inter dan Milan Menang

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Inter Milan. (REUTERS/Daniele Mascolo)
Inter Milan. (REUTERS/Daniele Mascolo)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Hasil Serie A Liga Italia pada Ahad dinihari WIB menampilkan kekalahan Juventus, yang sudah juara, dari AS Rona pada laga terakhirnya. Sedangkan Inter Milan menang 2-0 atas Atlanta sehingga memastikan diri finis di posisi kedua.

AS Roma mengakhiri musim 2019/2020 dengan catatan manis. Bertandang ke markas tim juara Juventus, Giallorossi mampu membawa pulang kemenangan meyakinkan 3-1.

Mereka mendapat gol lewat Nikola Kalinic serta dua gol Diego Perotti (salah satunya penalti). Juventus, yang bermaintanpa Cristiano Ronaldo, mendapat gol lewat Gonzalo Higuain.

Hasil itu tidak mengubah posisi Roma di klasemen, yakni peringkat kelima. Namun mereka layak sedikit bergembira karena mampu naik satu strip di klasemen dibanding dengan pencapaian musim lalu.

Dalam laga lain, Inter Milan memenangi duel perebutan peringkat kedua melawan Atalanta dengan keberhasilan menang 2-0. Gol Inter dicetak Danilo D'Ambrosio dan Ashley Young.

Berkat kemenangan itu Inter kini memiliki total 82 poin, unggul empat poin atas La Dea. Bagi Inter, ini merupakan finis terbaik setelah pada musim 2010/2011 mereka juga menghuni peringkat kedua di klasemen akhir.

Atalanta mungkin merasa pahit dengan kegagalan mengamankan peringkat kedua setelah mereka membalikkan prediksi banyak orang pada musim ini. Namun tim asal Bergamo itu tetap layak bersuka cita sebab meski finis di posisi yang sama dengan musim lalu, musim ini mereka total mengumpulkan 78 poin, unggul sembilan poin dari koleksi poin mereka di akhir musim lalu.

Tim asal Bergamo itu juga menjadi tim tertajam di Liga Italia musim 2019/2020 dengan koleksi 98 gol.

Sementara itu, Juara Piala Italia Napoli juga menutup musim ini dengan hasil positif. Menjamu tim peringkat keempat Lazio, Partenopei mendulang kemenangan 3-1.

Hasil itu tidak mengubah posisi kedua tim di klasemen. Tetapi bagi penyerang Lazio Ciro Immobile, kontribusi satu golnya pada laga itu membuat dirinya total mengemas 36 gol pada musim ini untuk mengukuhkan ia sebagai pencetak gol terbanyak.

Catatan 36 gol itu sekaligus menyamai rekor gol terbanyak di Liga Italia, yang sebelumnya diukir Gonzalo Higuian.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

AC Milan yang mengganas sejak Liga Italia diteruskan setelah sempat tertangguhkan akibat pandemi COVID-19 juga menutup musim dengan manis. Menjamu tim papan tengah Cagliari, Rossonerri membukukan kemenangan tiga gol tanpa balas.

Hasil pertandingan Liga Italia

Sabtu (1/8) hingga Minggu (2/8) dini hari WIB:

Brescia 1 (Ernesto Torregrossa PEN 49') Sampdoria 1 (Mehdi Leris 41')

AC Milan 3 (Ragnar Klavan OG 10', Zlatan Ibrahimovic 55', Samuel Castillejo 57') Cagliari 0

Atalanta 0 Inter Milan 2 (Danilo D'Ambrosio 1', Ashley Young 20')

Juventus 1 (Gonzalo Higuain 5') AS Roma 3 (Nikola Kalinic 23', Diego Perotti Pen/44', Diego Perotti 52')

Napoli 2 (Fabian 9', Lorenzo Insigne 54') Lazio 1 (Ciro Immobile 22')

Klasemen Serie A Liga Italia

NoTimMainGolPoin
1Juventus 38+3383
2Inter38+4582
3Atalanta38+5078
4Lazio 38+3778
5Roma 38+2670
6Milan 38+1766
7Napoli 38+1162
8Sassuolo37+751
9Verona37−149
10Fiorentina37+146
11Parma37−246
12Bologna37−1346
13Cagliari38−445
14Sampdoria38−1742
15Udinese37−1542
16Torino37−2239
17Genoa37−2936
18Lecce37−3235
19Brescia38−4425
20SPAL 37−4820


Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jadwal Liga Italia Pekan Ke-33 dan Klasemennya: Derby Della Madonnina, AC Milan vs Inter Milan, Jadi Penentuan Gelar Juara

28 menit lalu

Inter Milan. REUTERS/Claudia Greco
Jadwal Liga Italia Pekan Ke-33 dan Klasemennya: Derby Della Madonnina, AC Milan vs Inter Milan, Jadi Penentuan Gelar Juara

Jadwal Liga Italia akan memasuki fase penting. Derby Della Madonnina, antara AC Milan dan Inter Milan, akan menjadi laga penentuan gelar juara.


Bayer Leverkusen Pecahkan Rekor Tak Terkalahkan saat Lolos ke Semifinal Liga Europa, Lewati Catatan Juventus

21 jam lalu

Pemain Bayer Leverkusen Piero Hincapie berduel dengan pemain West Ham United Michail Antonio dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Eropa di Stadion London, London, 19 April 2024. REUTERS/Dylan Martinez
Bayer Leverkusen Pecahkan Rekor Tak Terkalahkan saat Lolos ke Semifinal Liga Europa, Lewati Catatan Juventus

Bayer Leverkusen menorehkan rekor sebagai tim dari lima liga top Eropa yang terlama menggenggam status tak terkalahkan.


Klasemen Liga Italia Pekan Ke-32: Inter Milan Ditahan Cagliari 2-2, Butuh 2 Kemenangan Lagi untuk Juara

5 hari lalu

Inter Milan. REUTERS/Claudia Greco
Klasemen Liga Italia Pekan Ke-32: Inter Milan Ditahan Cagliari 2-2, Butuh 2 Kemenangan Lagi untuk Juara

Inter Milan masih perlu dua kemenangan lagi untuk mengunci gelar scudetto setelah ditahan imbang Cagliari 2-2 pada pekan ke-32 Liga Italia.


Profil Emilio Audero Mulyadi, Pemain Keturunan Indonesia yang Bertemu Ketua Umum PSSI Erick Thohir

6 hari lalu

Emilio Audero Mulyadi. FOTO/Instagram
Profil Emilio Audero Mulyadi, Pemain Keturunan Indonesia yang Bertemu Ketua Umum PSSI Erick Thohir

Kabar naturalisasi Emilio Audero Mulyadi kembali mencuat usai bertemu dengan Ketua Umum PSSI Erick Thohir.


Prediksi Torino vs Juventus di Liga Italia Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Tim Terkini, Perkiraan Formasi

6 hari lalu

Para pemain Juventus merayakan kemenangan mereka atas Lazio dalam laga leg pertama semifinal Coppa Italia di Allianz Stadium, Italia, 2 April 2024. REUTERS/Massimo Pinca
Prediksi Torino vs Juventus di Liga Italia Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Tim Terkini, Perkiraan Formasi

Juventus akan menjalani laga besar melawan tim sekota, Torino, oada pekan ke-32 Liga Italia Serie A di Stadioin Olimpico.


Ketua Umum PSSI Erick Thohir Bertemu Emil Audero Mulyadi, Tanda Bakal Dinaturalisasi?

6 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan penjaga gawang Inter Milan Emil Audero. Sumber Instagram @erickthohir.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir Bertemu Emil Audero Mulyadi, Tanda Bakal Dinaturalisasi?

Pertemuan Erick Thohir dan Emil Audero bertemu. Bagaimana riuh pecinta sepak bola Tanah Air di media sosial?


Hasil Liga Italia: Inter Milan Kalahkan Udinese 2-1, Butuh 2 Kemenangan Lagi untuk Juara

11 hari lalu

Inter Milan. REUTERS/Claudia Greco
Hasil Liga Italia: Inter Milan Kalahkan Udinese 2-1, Butuh 2 Kemenangan Lagi untuk Juara

Gol Davide Frattesi pada menit-menit terakhir mengantarkan Inter Milan menaklukkan Udinese 2-1 pada pertandingan Liga Italia.


Berita Bursa Transfer Liga Italia: Juventus Incar Victor Boniface, Siap Jual Dusan Vlahovic

11 hari lalu

Pemain Juventus, Dusan Vlahovic. REUTERS/Massimo Pinca
Berita Bursa Transfer Liga Italia: Juventus Incar Victor Boniface, Siap Jual Dusan Vlahovic

Klub Liga Italia Juventus dilaporkan siap memboyong pemain sayap Victor Boniface dari Bayer Leverkusen.


Allegri: Juventus Bekerja Keras untuk Bersaing di Liga Italia

11 hari lalu

Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri. REUTERS/Jennifer Lorenzini
Allegri: Juventus Bekerja Keras untuk Bersaing di Liga Italia

Pelatih Juventus Massimiliano Allegri menyebut timnya bekerja keras untuk terus bersaing di Liga Italia atau Serie A.


Hasil Liga Italia Pekan Ke-31: Juventus Kalahkan Fiorentina 1-0, Gol Federico Gatti Jadi Pembeda

12 hari lalu

Pemain Juventus, Federico Gatti merayakan kemenangan. REUTERS/Daniele Mascolo
Hasil Liga Italia Pekan Ke-31: Juventus Kalahkan Fiorentina 1-0, Gol Federico Gatti Jadi Pembeda

Pemain bertahan Federico Gatti mengantar Juventus menang 1-0 atas Fiorentina pada pertandingan Liga Italia.