Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kalahkan Dortmund 3-2, Bayern Munchen Berhasil Rebut Piala Super Jerman

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Bayern Munchen. Reuters
Bayern Munchen. Reuters
Iklan

TEMPO.CO, JakartaBayern Munchen berhasil memenangi Piala Super Jerman 2020 setelah mengalahkan Borussia Dortmund 3-2 pada pertandingan yang dimainkan di Allianz Arena, Munich, Rabu setempat atau Kamis dini hari WIB.

Pasukan Hansi Flick sempat unggul dua gol melalui gol-gol yang disumbangkan Corentin Tolisso (18') dan Thomas Mueller (32'), sebelum kemudian Dortmund menyamakan kedudukan berkat gol-gol Julian Brandt (39') dan Erling Haaland 55').

Bayern akhirnya mampu mengunci kemenangan berkat gol Joshua Kimmich (82'), demikian catatan laman resmi DFB.

Bayern mendominasi pada awal pertandingan, sundulan Kimmich dapat digagalkan pertahanan lawan sebelum mereka mendapatkan gol pembukaan melalui serangan balik setelah tendangan sudut Dortmund.

Alphonso Davies menjauhkan bola dari situasi bahaya dan mengarahkannya kepada Kingsley Coman, bola kemudian diteruskan ke Mueller dan kepada Lewandowski, yang mengirimkan umpan silang mendatar untuk disambar oleh Tolisso.

Mereka kemudian menggandakan keunggulan ketika Davies mengirim umpan silang dari sisi kiri ke tiang jauh, dan Mueller mampu meneruskannya dengan tandukan yang gagal diantisipasi kiper Dortmund Marwin Hitz.

Di luar dugaan, Borussia Dortmund yang telah tertinggal dua gol justru mampu memperkecil ketertinggalan. Diawali kesalahan Benjamin Pavard yang kehilangan bola, Brandt mengakhiri serangan Dortmund dengan tembakan keras yang masuk gawang Manuel Neuer dan mengubah momentum pertandingan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Haaland lantas menyamakan kedudukan dengan memanfaatkan bola kiriman Thomas Delaney pada babak kedua. Neuer bahkan masih harus bekerja keras untuk mematahkan peluang bagus berikutnya milik penyerang internasional Norwegia itu.

Bayern memerlukan sedikit keberuntungan untuk mengamankan kemenangan. Delaney kehilangan bola di dekat garis tengah lapangan, dan Kimmich bergerak cepat merebutnya untuk kemudian menyodorkannya kepada Lewandowski.

Sepakan Lewandowski dapat ditahan kiper Witz, namun Kimmich sigap menyambar bola liar untuk mencetak gol ketiga Bayern sekaligus gol penentu kemenangan.

Susunan pemain Bayern Munchen vs Dortmund:

Bayern Munchen (3-4-3): Manuel Neuer, Benjamin Pavard (Chris Richards 76'), Niklas Suele, Lucas Hernandez, Joshua Kimmich, Javier Martinez (Jamal Musiala 84'), Corentin Tolisso, Alphonso Davies, Thomas Mueller, Robert Lewandowski (JoshuaZirkzee 83'), Kingsley Coman (Serge Gnabry 54')
Pelatih: Hansi Flick

Borussia Dortmund (3-4-2-1): Marwin Hitz, Emre Can, Mats Hummels (Lukasz Piszczek 76'), Manuel Akanji, Thomas Meunier (Nizo Schulz 68'), Thomas Delaney, Mahmoud Dahoud, Felix Passlack, Marco Reus (Giovanni Reyna 72'), Julian Brandt (Jude Bellingham 76'), Erling Haaland (reinier 68')
Pelatih: Lucien Favre

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

1 hari lalu

Logo Liga Champions. (uefa)
Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

Jadwal Liga Champions 2023-2024 akan memasuki babak semifinal, melibatkan Borussia Dortmund, Paris Saint-Germain, Bayern Munchen, dan Real Madrid.


Apakah Thomas Tuchel Bisa Batalkan Putusan untuk Tinggalkan Bayern Munchen setelah Nagelsmann Perpanjang Kontrak di Timnas Jerman?

2 hari lalu

Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel. REUTERS
Apakah Thomas Tuchel Bisa Batalkan Putusan untuk Tinggalkan Bayern Munchen setelah Nagelsmann Perpanjang Kontrak di Timnas Jerman?

Thomas Tuchel ditanya soal kemungkinan membatalkan putusan untuk meninggalkan Bayern Munchen setelah Julian Nagelsmann bertahan di Timnas Jerman.


Timnas Jerman Perpanjang Kontrak Julian Nagelsmann hingga 2026, Berimplikasi ke Liverpool dan Bayern Munchen

3 hari lalu

Julian Nagelsmann.  REUTERS/Thilo Schmuelgen
Timnas Jerman Perpanjang Kontrak Julian Nagelsmann hingga 2026, Berimplikasi ke Liverpool dan Bayern Munchen

Timnas Jerman resmi memperpanjang kontrak pelatih Julian Nagelsmann sampai 2026. Ada dua implikasi penting.


Tercatat 500 Penampilan Bersama Borussia Dortmund, Ini Profil Mats Hummels

4 hari lalu

Pemain Borussia Dortmund, Mats Hummels. REUTERS/Thilo Schmuelgen
Tercatat 500 Penampilan Bersama Borussia Dortmund, Ini Profil Mats Hummels

Mats Hummels kini tercatat sebagai pemain kedua dengan penampilan terbanyak bersama Borussia Dortmund


Semifinal Liga Champions: Head-to-head Bayern Munchen vs Real Madrid, PSG vs Borussia Dortmund

5 hari lalu

Trofi dan Logo Liga Champions. (uefa)
Semifinal Liga Champions: Head-to-head Bayern Munchen vs Real Madrid, PSG vs Borussia Dortmund

Empat klub telah berhasil meraih tiket ke semifinal Liga Champions 2023-2024. Bagaimana peluang setiap tim?


Daftar 4 Tim yang Lolos dan Jadwal Semifinal Liga Champions 2023/2024

5 hari lalu

Logo Liga Champions. (uefa)
Daftar 4 Tim yang Lolos dan Jadwal Semifinal Liga Champions 2023/2024

Rangkaian pertandingan babak perempat final Liga Champions telah berakhir. Simak daftar tim yang lolos dan jadwal semifinal.


Bayern Munchen Lolos ke Semifinal Liga Champions dengan Depak Arsenal, Thomas Tuchel: Kami Layak Menang

5 hari lalu

Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel. REUTERS
Bayern Munchen Lolos ke Semifinal Liga Champions dengan Depak Arsenal, Thomas Tuchel: Kami Layak Menang

Bayern Munchen melakukan penebusan. Mereka lolos ke semifinal Liga Champions, beberapa hari setelah gagal mempertahankan gelar juara Liga Jerman.


Begini Kata Mikel Arteta setelah Arsenal Disingkirkan Bayern Munchen di Perempat Final Liga Champions

5 hari lalu

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta. REUTERS/Phil Noble
Begini Kata Mikel Arteta setelah Arsenal Disingkirkan Bayern Munchen di Perempat Final Liga Champions

Langkah Arsenal terhenti di perempat final Liga Champions setelah kalah 0-1 saat berlaga di kandang Bayern Munchen. Apa kata Mikel Arteta?


Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Arsenal 1-0, Gol Joshua Kimmich Antar ke Semifinal

5 hari lalu

Pemain Bayern Munchen, Joshua Kimmich. REUTERS/Michael Dalder
Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Arsenal 1-0, Gol Joshua Kimmich Antar ke Semifinal

Gol Joshua Kimmich mengantarkan Bayern Munchen ke semifinal Liga Champions 2023/24 setelah mengalahkan Arsenal 1-0.


Prediksi Bayern Munchen vs Arsenal di Leg 2 Perempat Final Liga Champions Malam Ini

6 hari lalu

Champions League - Quarter Final - First Leg - Arsenal v Bayern Munich - Emirates Stadium, London, Britain - April 9, 2024 Bayern Munich's Harry Kane celebrates scoring their second goal with Serge Gnabry REUTERS/David Klein.
Prediksi Bayern Munchen vs Arsenal di Leg 2 Perempat Final Liga Champions Malam Ini

Simak kabar kedua tim, juga perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan Bayern Munchen vs Arsenal di leg kedua perempat final Liga Champions.