Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Barcelona Vs Osasuna 4-0, Philippe Coutinho: Kami Bermain Semakin Baik

Reporter

Editor

Febriyan

image-gnews
Penyerang Barcelona Lionel Messi, berusaha melewati pemain Osasuna Inigo Perez dalam pertandingan Liga Spanyiol di Camp Nou, Barcelona, 29 November 2020. REUTERS/Albert Gea
Penyerang Barcelona Lionel Messi, berusaha melewati pemain Osasuna Inigo Perez dalam pertandingan Liga Spanyiol di Camp Nou, Barcelona, 29 November 2020. REUTERS/Albert Gea
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Laga Barcelona vs Osasuna yang berlangsung pada Ahad malam kemarin berakhir dengan skor 4-0. Gelandang Philippe Coutinho meyakini hasil itu menunjukkan bahwa performa Barcelona terus mengalami peningkatan.

Coutinho menyatakan bahwa kemenangan itu tak lepas dari kerja keras semua pemain. Dia pun meminta rekan-rekannya terus bermain seperti itu setiap laganya. Pesepakbola asal Brasil itu pun menyatakan perlahan-lahan Barcelona mulai menunjukkan peningkatan.

"Kami harus terus bekerja keras dan semakin baik laga demi laga," kata dia usai pertandingan. "Sedikit demi sedikit, permainan kami menjadi lebih baik."

Barcelona memang tampil mengesankan sejak awal pertandingan. Pada menit ke-29, Martin Braithwaite membuka pesta gol Barcelona. Memanfaatkan bola muntah tendangan Coutinho, Braithwate menjebol gawang Osasuna.

Menjelang turun minum, Antoine Griezmann mencetak gol indah. Tendangan voli yang dia lepaskan dari tepi kotak penalti menjebol gawang Osasuna yang dijaga oleh Sergio Hererra.

Pada babak kedua giliran Philippe Coutinho yang mencatatkan namanya di papan skor. Menerima umpan tarik dari Griezmann, Coutinho dengan mudah menceploskan bola ke gawang.

Lionel Messi menutup laga Barcelona vs Osasuna menjadi 4-0 pada menit ke-73. Melewati dua pemain Osasuna, Messi mengakhiri pergerakannya dengan tembakan keras dari tepi kotak penalti. Bola meluncur deras ke pojok kiri gawang Osasuna.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Coutinho pun sangat senang karena bisa kembali mencetak gol pasca pulih dari cedera hamstring. Dia sempat menjalani perawatan selama tiga pekan setelah mengalami cedera pada laga kontra Atletico Madrid.

"Ketika anda kembali dari cedera, sangat sulit pada awalnya. Saya mencoba untuk kembali ke performa terbaik dan membantu tim," kata dia.

"Hari ini saya berhasil melakukan itu, terima kasih atas umpan manis dari Griezmann, tetapi di atas itu semua saya sangat senang dengan performa hebat dari tim."

Kemenangan atas Osasuna itu membuat Barcelona merangkak naik di klasemen Liga Spanyol. La Blaugrana kini menempati posisi ketujuh klasemen dengan 14 angka dari sembilan laga.

SPORT

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Prediksi Barcelona vs PSG di Liga Champions Leg Kedua: Jadwal Live, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

10 jam lalu

Kiper Paris St Germain Gianluigi Donnarumma berduel dengan pemain Barcelona Raphinha  dalam pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions di Parc des Princes, Paris, 11 April 2024. REUTERS/Stephanie Lecocq
Prediksi Barcelona vs PSG di Liga Champions Leg Kedua: Jadwal Live, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Barcelona vs PSG (Paris Saint-Germain) akan tersaji pada leg kedua babak perempat final Liga Champions. Bagaimana H2H dan berita terkini tim?


Barcelona vs PSG di Liga Champions, Luis Enrique: Kami Akan Menyerang sejak Menit Pertama

15 jam lalu

Pemain dan pelatih PSG, Kylian Mbappe dan Luis Enrique. REUTERS/Vincent West
Barcelona vs PSG di Liga Champions, Luis Enrique: Kami Akan Menyerang sejak Menit Pertama

Manajer Paris Saint-Germain (PSG) Luis Enrique yakin bisa mengalahkan Barcelona dan lolos ke babak semifinal Liga Champions 2023-2024.


Jadwal Liga Champions Rabu Dinihari 17 April 2024: 2 Laga Perempat Final, Barcelona vs PSG Live di SCTV

15 jam lalu

Kiper Paris St Germain Gianluigi Donnarumma berduel dengan pemain Barcelona Raphinha  dalam pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions di Parc des Princes, Paris, 11 April 2024. REUTERS/Stephanie Lecocq
Jadwal Liga Champions Rabu Dinihari 17 April 2024: 2 Laga Perempat Final, Barcelona vs PSG Live di SCTV

Jadwal Liga Champions malam ini akan menampilkan dua laga leg kedua perempat final: Barcelona vs PSG dan Dortmund vs Atletico Madrid.


Duel Barcelona vs PSG di Liga Champions, Xavi Hernandez: Para Pemain Siap Menderita Agar Bisa Lolos

15 jam lalu

Pemain FC Barcelona Raphinha membobol gawang Paris St Germain yang dikawal Gianluigi Donnarumma  dalam pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions di Parc des Princes, Paris, 11 April 2024. REUTERS/Sarah Meyssonnier
Duel Barcelona vs PSG di Liga Champions, Xavi Hernandez: Para Pemain Siap Menderita Agar Bisa Lolos

Duel Barcelona vs PSG (Paris Saint-Germain) akan tersaji pada leg kedua babak perempat final Liga Champions.


Bursa Pelatih: Barcelona Siapkan Rafael Marquez Jadi Pengganti Xavi Hernandez, Niko Kovac Dilirik Liverpool

1 hari lalu

Pelatih Barcelona Xavi Hernandez bersama para pemain selama latihan di Ciutat Esportiva Joan Gamper, Barcelona, Spanyol, 3 November 2023. REUTERS/Albert Gea
Bursa Pelatih: Barcelona Siapkan Rafael Marquez Jadi Pengganti Xavi Hernandez, Niko Kovac Dilirik Liverpool

Barcelona dikabarkan siap mempromosikan Rafael Marquez untuk menjadi pelatih tim utama. Niko Kovac menjadi kandidat pelatih Liverpool.


Warga Kepulauan Canary Mogok Makan Justru karena Wisatawan Membludak, Ini Alasannya

2 hari lalu

Suasan kota Gran Canaria di Kepulauan Canary. Foto: @m_etn
Warga Kepulauan Canary Mogok Makan Justru karena Wisatawan Membludak, Ini Alasannya

Warga Kepulauan Canary, Spanyol melakukan mogok makan justru saat terjadi lonjakan wisatawan. Apa alasannya?


Hasil dan Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-31: Mallorca vs Real Madrid 0-1, Cadiz vs Barcelona 0-1

2 hari lalu

Logo La Liga Spanyol. (Reuters/Tempo)
Hasil dan Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-31: Mallorca vs Real Madrid 0-1, Cadiz vs Barcelona 0-1

Hasil Liga Spanyol pekan ke-31: Mallorca vs Real Madrid 0-1 dan Cadiz vs Barcelona 0-1. Simak klasemen terkini.


Hasil Liga Spanyol Pekan Ke-31: Antoine Griezmann Bikin Brace saat Atletico Madrid Kalahkan Girona 3-1

3 hari lalu

Pemain Atletico Madrid Antoine Griezmann. REUTERS/Violeta Santos Moura
Hasil Liga Spanyol Pekan Ke-31: Antoine Griezmann Bikin Brace saat Atletico Madrid Kalahkan Girona 3-1

Atletico Madrid berhasil melakukan comeback dan menang 3-1 saat menjamu Girona dalam pertandingan pekan ke-31 Liga Spanyol.


Prediksi Atletico Madrid vs Girona di Liga Spanyol Pekan Ke-31: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

3 hari lalu

Prediksi Atletico Madrid vs Girona di Liga Spanyol Pekan Ke-31: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Atletico Madrid yang punya catatan apik di kandang diprediksi menang tipis atas Girona dalam lanjutan pekan ke-31 Liga Spanyol.


Kata Xavi Hernandez dan Raphinha Usai Barcelona Kalahkan PSG di Leg Pertama Liga Champions

5 hari lalu

Kiper Paris St Germain Gianluigi Donnarumma berduel dengan pemain Barcelona Raphinha  dalam pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions di Parc des Princes, Paris, 11 April 2024. REUTERS/Stephanie Lecocq
Kata Xavi Hernandez dan Raphinha Usai Barcelona Kalahkan PSG di Leg Pertama Liga Champions

Raphinha mencetak dua gol yang membantu Barcelona mengamankan kemenangan 3-2 atas PSG di leg pertama perempat final Liga Champions.