Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Manchester United vs Everton, Hari Peringatan 63 Tahun Tragedi Munich

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Ole Gunnar Solskjaer. REUTERS
Ole Gunnar Solskjaer. REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, JakartaOle Gunnar Solskjaer berharap para pemain Manchester United bisa tampil baik sebagai penghormatan yang pantas untuk memperingati 63 tahun Tragedi Munich, ketika mereka menjamu Everton di Old Trafford pada Sabtu malam ini.

Tragedi Munich terjadi pada 6 Februari 1958, ketika pesawat British European Airways 609 yang mengangkut skuat MU pulang dari laga Piala Champions melawan Red Star Belgrade mengalami kecelakaan setelah lepas landas dari Bandara Munich-Riem, menewaskan 23 nyawa, termasuk delapan pemain dan tiga staf MU.

Solskjaer mengenang bahwa laga kontra Everton merupakan kali keempat MU menjalani pertandingan Liga Premier bertepatan dengan hari peringatan Tragedi Munich.

"Penting bagi kami agar bisa menampilkan penampilan yang patut dan semoga kami bisa memperingatinya dengan hasil positif," kata Solskjaer dilansir laman resmi MU pada Jumat malam.

"Tragedi itu merupakan bagian penting dari sejarah dan penyemangat klub ini," ujarnya menambahkan.

Ole Gunnar Solskjaer, yang juga beberapa kali mengikuti peringatan Tragedi Munich semasa berseragam MU, mengaku telah berbicara dengan para pemain yang belum lama bergabung dengan Setan Merah mengenai makna penting insiden itu.

"Ini hari penting dan emosional bagi semua orang. Semoga kami bisa menurunkan tim yang mewakili semangat Manchester United," katanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Tentu saja, kami memiliki enam atau tujuh jebolan akademi, semoga mereka bisa membimbing kami meraih kemenangan," pungkas Solskjaer.

Marcus Rashford adalah salah satu jebolan akademi MU yang menjelma jadi tulang punggung Setan Merah dalam beberapa musim terakhir.

Sedangkan Mason Greenwood jebolan akademi MU lainnya yang diharapkan mampu mengikuti jejak Rashford.

Baca Juga: Jadwal Bola Live Sabtu Malam Ini 6 Februari 2021

Manchester United saat ini menduduki posisi kedua klasemen Liga Inggris dengan koleksi 44 poin dan tertinggal hanya tiga poin di belakang rival sekotanya, Manchester City, setelah hanya menelan satu kekalahan dalam 16 pertandingan terakhirnya.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Lama Tak Bela Timnas Indonesia, Elkan Baggott Alami Cedera Parah hingga Frustrasi di Blackpool

10 jam lalu

Elkan Baggott berselebrasi atas gol perdananya untuk Ipswich Town pada ajang Piala Liga Inggris, Kamis dinihari, 2 November 2023. Instagram Ipswich Town.
Lama Tak Bela Timnas Indonesia, Elkan Baggott Alami Cedera Parah hingga Frustrasi di Blackpool

Pemain keturunan Timnas Indonesia Elkan Baggott disebut frustrasi karena harus menepi selama satu bulan usai mengalami cedera parah.


Hasil Liga Inggris: Tottenham Hotspur vs Arsenal 0-1, Begini Komentar Mikel Arteta dan Ange Postecoglou

3 hari lalu

Arsenal berselebrasi. Action Images via Reuters/Peter Cziborra
Hasil Liga Inggris: Tottenham Hotspur vs Arsenal 0-1, Begini Komentar Mikel Arteta dan Ange Postecoglou

Sundulan Gabriel Magalhaes di babak kedua memastikan Arsenal meraih kemenangan 1-0 di markas Tottenham Hotspur dalam derby London utara Liga Inggris.


Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

3 hari lalu

Arsenal. REUTERS/Dylan Martinez
Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Arsenal meraih empat kemenangan dalam lima duel terakhir melawan Tottenham Hotspur di Liga Inggris.


Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Haaland Bawa Manchester City Menang 2-1 atas Brentford, Brighton vs Ipswich 0-0

4 hari lalu

Pemain Manchester City Erling Haaland melakukan selebrasi. Action Images via Reuters/Peter Cziborra
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Haaland Bawa Manchester City Menang 2-1 atas Brentford, Brighton vs Ipswich 0-0

Pekan keempat Liga Inggris pada Sabtu malam, 14 September 2024, ditandai dengan kemenangan Manchester City.


Hasil Liga Inggris: Liverpool Kalah 0-1 dari Nottingham Forest, Kebobolan Oleh Gol Callum Hodson-Odo

4 hari lalu

Pelatih Liverpool Arne Slot. Action Images via Reuters/Craig Brough
Hasil Liga Inggris: Liverpool Kalah 0-1 dari Nottingham Forest, Kebobolan Oleh Gol Callum Hodson-Odo

Liverpool dipermalukan Nottingham Forest dalam pertandingan pekan keempat Liga Inggris.


Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalahkan Southampton 3-0, Andre Onana Buat Penyelamatan Penalti

4 hari lalu

Pemain Manchester United Marcus Rashford melakukan selebrasi bersama Amad Diallo dan Diogo Dalot usai mencetak gol ke gawang Southampton dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion St Mary's, Southampton, 14 September 2024. REUTERS/Toby Melville
Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalahkan Southampton 3-0, Andre Onana Buat Penyelamatan Penalti

Manchester United berhasil meraih kemenangan saat tandang lawan Southampton, 3-0 dalam laga pekan keempat Liga Inggris 2024-2025.


Prediksi Liverpool vs Nottingham Forest di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

4 hari lalu

Prediksi Liverpool vs Nottingham Forest di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Liverpool akan mencoba melanjutkan trek positif pada awal Liga Inggris 2024-2025 saat menghadapi Nottingham Forest di Stadion Anfield pada Sabtu.


Prediksi Southampton vs Manchester United di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

5 hari lalu

Prediksi Southampton vs Manchester United di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Duel Southampton vs Manchester United terjadi dalam laga pekan keempat Liga Inggris 2024-2025. Mengapa Setan Merah diunggulkan?


Cristiano Ronaldo Nilai Manchester United Perlu Bangun Ulang Tim, Apa Reaksi Erik Ten Hag?

5 hari lalu

Selebrasi Cristiano Ronaldo setelah mencetak gol untuk Timnas Portugal dalam pertandingan UEFA Nations League lawan Kroasia, Jumat, 6 September 2024. UEFA
Cristiano Ronaldo Nilai Manchester United Perlu Bangun Ulang Tim, Apa Reaksi Erik Ten Hag?

Cristiano Ronaldo mengatakan bahwa mantan klubnya, Manchester United, harus membangun kembali segalanya dari bawah jika ingin bersaing.


Southampton vs Manchester United, Erik Ten Hag Hadapi Kritik Usai Dua Kekalahan Beruntun Setan Merah

5 hari lalu

Pelatih Manchester United Erik ten Hag. REUTERS
Southampton vs Manchester United, Erik Ten Hag Hadapi Kritik Usai Dua Kekalahan Beruntun Setan Merah

Manchester United akan menjalani laga tandang ke markas Southampton pada pekan keempat Liga Inggris di Saint Mary Stadium, Sabtu, 13 September 2024.