Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

3 Pemain Terbaik Dunia FIFA 3 Tahun Terakhir, Ada Robert Lewandowski

Reporter

image-gnews
Penyerang Bayern Munchen Robert Lewandowski berhasil menyudul bola saat melawan Lazio dalam pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Allianz Arena, Munchen, 18 Maret 2021. REUTERS/Andreas Gebert
Penyerang Bayern Munchen Robert Lewandowski berhasil menyudul bola saat melawan Lazio dalam pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Allianz Arena, Munchen, 18 Maret 2021. REUTERS/Andreas Gebert
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ballon d’Or atau penghargaan pemain terbaik dunia yang diprakarsai oleh Fédération Internationale de Football Association atau FIFA, selalu dinantikan para pemain hingga penggemar sepak bola di dunia. Ajang ini dinilai dari banyak aspek salah satunya adalah kontribusi pemain kepada klub maupun negara.

Adapun pesepak bola yang pernah mendapatkan penghargaan ini adalah Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, Marco Van Basten, Michel Platini, hingga Johan Cruijff.

Untuk pemain terbaik versi FIFA dalam kurun 3 tahun kebelakang memiliki sederetan pesepakbola yang berbeda baik klub dan negaranya. Sebelumnya ajang ini hanya di dominasi oleh Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi saja.

Luka Modric (2018)

Bintang Real Madrid dan Timnas Kroasia ini mampu mengalahkan kedua pesaingnya yaitu Cristiano Ronaldo dan Mohammed Salah. Gelar ini merupakan gelar pertama Modric—sebagai pemain terbaik dunia—setelah aktif menjadi pesepak bola profesional pada 2003 silam.

Modric menerima penghargaan ini setelah memberikan kontribusi maksimal ketika membawa Real Madrid meraih gelar Champions League 3 kali secara berturut dan juga menjadi gelar ke-13 Real Madrid di ajang tersebut. Selain itu Modric juga mampu membawa Timnas Kroasia melaju ke partai final Piala Dunia 2018, walaupun akhirnya takluk dari Prancis dengan skor 4-2.

Modric menjadi pemain yang mematahkan rivalitas Messi dan Ronaldo dalam meraih gelar bergengsi ini sejak 2007 lalu. Sebelumnya mantan pemain Timnas Brazil, Ricardo Kaka menjadi sosok terakhir pemain terbaik.

"Saya masih berusaha untuk menyadari bahwa saya telah menjadi bagian dari grup para pemain luar biasa yang memenangi Ballon d'Or," ujar Modric.

Lionel Messi (2019)

Sebelumnya Messi memiliki rekor yang sama dengan Ronaldo yakni mengantongi 5 gelar Ballon d’Or. Pada 2019 lalu ia kembali meraih gelar tersebut dengan mengalahkan Virgil Van Dijk dan Cristiano Ronaldo. Torehan ini membuat Messi mengantongi 6 gelar Ballon d’Or dan unggul satu gelar dari Ronaldo.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pada musim tersebut Messi mampu mempertahankan gelar juara Liga Spanyol bersama F.C Barcelona dan meraih peringkat ketiga di ajang Copa America bersama Argentina. Lebih lanjut, Messi sudah mencatatkan 58 penampilan dengan membukukan 54 gol pada musim tersebut.

Selain memenangkan penghargaan pemain terbaik dunia, Messi juga masuk dalam susunan pemain terbaik FIFA FIFPro 2019 bersama Sergio Ramos (Real Madrid), Kylian Mbappe (Paris St. Germain), hingga Cristiano Ronaldo (Juventus).

Baca: Ronaldo, Messi dan Lewandowski Bersaing Jadi Pemain Terbaik FIFA 2020

Robert Lewandowski (2020)

Meski gelar Ballon d’Or dibatalkan akbiat Covid-19, FIFA tetap merilis pemain terbaiknya. Robert Lewandowski menjadi pesepakbola yang mengantongi gelar tersebut. Hal ini tidak lepas dari penampilan impresifnya bersama F.C Bayern Munich dan membawa gelar Liga Champion ke Allianz Arena—kandang Bayern.

Selain itu, pemilihan Lewandowski sebagai pemain terbaik setelah mengantongi 52 persen suara dari pemilihan yang dilakukan oleh jurnalis terpilih, pelatih dan kapten tim nasional di dunia.

Selain menjuarai gelar Liga Champion bersama Bayern, pemain berkebangsaan Polandia ini juga membantu Bayern meraih gelar Liga Jerman dan Piala Jerman. Lewandowski juga telah mengantongi 60 gol dari 52 laga di semua kompetisi, musim 2019-2020.

Menukil dari laman resmi FIFA, fifa.com, pemain terbaik dunia Robert Lewandowski mengatakan, "Ini benar-benar sesuatu - Messi dan Ronaldo telah bermain di level tertinggi selama bertahun-tahun dan sekarang saya bergaul dengan mereka. Ini berarti bahwa semua kerja keras telah membuahkan hasil. Saya tidak akan mencapai ini tanpa tim - merekalah yang menciptakan situasi untuk saya.”

GERIN RIO PRANATA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Lionel Messi Borong 2 Gol dan Beri 1 Assist, Inter Miami Kalahkan Nashville 3-1 dan Kian Kokoh Puncaki Klasemen MLS

4 hari lalu

Pemain Inter Miami, Lionel Messi. (Reruters/Sam Navarro-USA TODAY Sports)
Lionel Messi Borong 2 Gol dan Beri 1 Assist, Inter Miami Kalahkan Nashville 3-1 dan Kian Kokoh Puncaki Klasemen MLS

Lionel Messi mencetak dua gol dan merancang satu gol lainnya yang dibuat Sergio Busquets ketika Inter Miami mengalahkan Nashville 3-1 dalam laga MLS.


Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

5 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali saat ditemui di Menara Danareksa, Jakarta Pusat, Kamis, 14 Maret 2024. TEMPO/Randy
Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

Erick Thohir mengatakan PSSI melakukan sinkronisasi program kompetisi berjenjang sehingga mampu menciptakan komposisi Timnas Indonesia yang merata.


Piala Dunia Antarklub 2025 Pakai Format Baru: Ini 24 Tim yang Sudah Lolos, Slot UEFA Sudah Terpenuhi

7 hari lalu

Ilustrasi sepak bola. Reuters
Piala Dunia Antarklub 2025 Pakai Format Baru: Ini 24 Tim yang Sudah Lolos, Slot UEFA Sudah Terpenuhi

Piala Dunia Antarklub 2025 alias FIFA Club World Cup 2025 akan memakai format baru, diikuti 32 tim. Ini daftar yang sudah lolos.


Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

7 hari lalu

Legenda sepak bola Jerman, Bernd Holzenbein. FIFA
Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

Bernd Holzenbein menjadi bagian dari generasi emas sepak bola Jerman yang menjadi juara Piala Dunia 1974.


FIFA Jatuhi Sanksi Larangan Transfer Pemain untuk PSM Makassar dan PSS Sleman, Susul Persija Jakarta

8 hari lalu

Penanda kantor FIFA Jakarta terpasang usai peresmian di depan Menara Mandiri II, Jakarta, Jumat 10 November 2023. Federasi sepak bola dunia (FIFA) membangun kantor tetap Asia Hub di Jakarta yang berlokasi di Menara Mandiri II sehingga diharapkan dapat meningkatkan kualitas persepakbolaan Indonesia.  ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
FIFA Jatuhi Sanksi Larangan Transfer Pemain untuk PSM Makassar dan PSS Sleman, Susul Persija Jakarta

PSM Makassar dan PSS Sleman menyusul Persija Jakarta serta empat klub Indonesia lainnya yang terkena hukuman FIFA soal larangan transfer pemain.


Setahun Lalu Kisruh Indonesia Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Ganjar dan Wayan Koster Menolak

9 hari lalu

Unggahan instagram Diego Michiel soal pembatalan posisi Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 dengan memasang foto Gubernur I Wayan Koster dan Ganjar Pranowo. (Instagram/@diegomichiels24)
Setahun Lalu Kisruh Indonesia Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Ganjar dan Wayan Koster Menolak

Piala Dunia U-20 2023 gagal dilaksanakan di Indonesia. Pro-kontra terus terjadi hingga akhir Maret 2023, Ganjar dan Wayan Koster di barisan penolak.


35 Tahun Tragedi Hillsborough, Insiden Kelam Sepak Bola Dunia Sebabkan Ratusan Orang Tewas dan Terluka

9 hari lalu

Kerusuhan dalam pertandingan semi final Piala FA pada 15 April 1989 yang mempertemukan Liverpool dan Nottingham Forest menjadi salah satu tragedi terburuk dalam sejarah sepak bola. Peristiwa yang terjadi di Stadion Hillsborough, Sheffield, Inggris itu mengakibatkan 96 tewas dan diingat sebagai Hillsborough Disaster. Korban tewas sebagian besar merupakan suporter Liveprool. HILLSBOROUGH INQUESTS
35 Tahun Tragedi Hillsborough, Insiden Kelam Sepak Bola Dunia Sebabkan Ratusan Orang Tewas dan Terluka

Hillsborough Disaster atau tragedi Hillsborough yang menewaskan ratusan orang termasuk yang terluka. Salah satu tragedi sepak bola dunia.


Inter Miami Kalahkan Sporting Kansas 3-2: Simak 5 Fakta Menarik, Termasuk Messi dan Suarez yang Cetak Gol

10 hari lalu

Pemain Inter Miami Luis Suarez dan Lionel Messi. Reuters/Sam Navarro-USA TODAY Sports
Inter Miami Kalahkan Sporting Kansas 3-2: Simak 5 Fakta Menarik, Termasuk Messi dan Suarez yang Cetak Gol

Inter Miami berhasil mengalahkan Sporting Kansas City dengan skor 3-2 dalam pertandingan Major League Soccer (MLS). Messi dan Suarez cetak gol.


FIFA Rilis Daftar 5 Calon Bintang di Piala Asia U-23 2024, Ada Nama Rizky Ridho

11 hari lalu

FIFA Rilis Daftar 5 Calon Bintang di Piala Asia U-23 2024, Ada Nama Rizky Ridho

FIFA memuji kepemimpinan Rizky Ridho yang diprediksi akan berperan penting dalam performa Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.


8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

16 hari lalu

Pemain Al Nassr, Sadio Mane. (Instagram/@alnassr)
8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

Sadio Mane bintang Al Nassr dikenal kedermawanannya untuk kampung halamannya, Bambali, Senegal. Berikut 8 amal jariyah Mane untuk kampungnya.