Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bos Manchester City Janjikan Pengganti Aguero, Uang Tak Jadi Masalah

Reporter

Editor

Febriyan

image-gnews
Para pemain Manchester City melemparkan Sergio Aguero ke udara saat melakukan selebrasi usai timnya berhasil meraih juara Liga Inggris setelah pertandingan melawan Everton di Stadion Etihad, Manchester, 23 Mei 2021. Pool via REUTERS/Carl Recine
Para pemain Manchester City melemparkan Sergio Aguero ke udara saat melakukan selebrasi usai timnya berhasil meraih juara Liga Inggris setelah pertandingan melawan Everton di Stadion Etihad, Manchester, 23 Mei 2021. Pool via REUTERS/Carl Recine
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pimpinan Dewan Direksi Manchester City, Khaldoon Al Mubarak, berjanji mendatangkan pengganti yang sepadan untuk penyerang Sergio Aguero. Dia memberi sinyal bahwa mereka tak akan segan menggelontorkan uang besar demi mendapatkan pemain berkualitas tinggi.

Dalam pernyataan resminya di laman Manchester City, Al Mubarak menyatakan bahwa Aguero merupakan pemain legendaris yang sangat sulit dicari pengantinya, meskipun demikian dia meyakini mereka akan bisa mendapatkan pemain yang pas.

"Kami kehilangan pemain legendaris yang sangat penting, Sergio Aguero. Sangat sulit untuk menggantikannya, tetapi saya sangat yakin kami akan menemukan pemain yang tepat untuk mengisi posisi itu," kata Khaldoon.

Dia juga menyatakan bahwa mereka tak hanya akan memperkuat posisi penyerang. Dia menjanjikan mendatangkan beberapa pemain untuk memperkuat tim besutan Pep Guardiola. Soal berapa dana transfer yang disiapkannya, Al Mubarak tak berbicara. Yang pasti, menurut dia, investasi yang mereka lakukan bukan soal berapa besar uangnya tetapi soal kualitas si pemain.

"Ada juga beberapa area yang jelas butuh tambahan investasi. Tak terlalu banyak, ini bukan soal nilai, ini soal kualitas," kata dia.

"Saya kira ini adalah skuad yang fenomenal. Anda tak memenangkan Liga Inggris dan mencapai final Liga Champions jika tak memiliki skuad yang hebat. Kami akan menambahkan pemain berkualitas ke skuad ini di beberapa posisi kunci."

Meskipun Manchester City berhasil meraih gelar juara Liga Inggris, Al Mubarak memastikan mereka tak akan berpuas diri. Dia menyatakan mereka membutuhkan penyegaran dengan menambahkan pemain-pemain baru ke dalam tim.

"Salah satu hal yang saya pelajari selama bertahun-tahun ini adalah anda harus terus-menerus membawa pemain berkualitas ke dalam tim. Menyegarkan tim. Terutama ketika anda berada di level tinggi, ketika anda berada di atas," kata dia.

"Setelah memenangkan liga, ini bukan waktunya untuk duduk dan berpuas diri. Itu sebenarnya akan menjadi kesalahan terbesar anda. Inilah saatnya untuk mengirim pesan kuat bahwa tidak ada kepuasan, bahwa anda tidak puas hanya dengan memenangkan liga."

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dia mengakui bahwa kekalahan di final Liga Champions dari Chelsea terasa sangat menyakitkan bagi mereka. Akan tetapi dia menjamin pemilik City, Sheikh Mansour, sangat bangga dengan capaian Kevin De Bruyne cs musim ini.

"Kami sangat sedih kalah di final. Kami akan kembali ke final itu dan yang lebih penting, gelar juara itu akan selalu ada di sana, itu janji saya," kata Al Mubarak.

"Saya tahu Sheikh Mansour sangat bangga. Visinya kembali ke tahun 2008 soal apa yang dia harapkan, apa yang dia inginkan tercapai dalam 10 hingga 12 tahun telah tercapai."

City memang dikabarkan tengah mengincar penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane, untuk menggantikan Sergio Aguero. Mereka bahkan disebut siap menukan Kane dengan sejumlah uang plus dua pemain, Raheem Sterling dan Gabriel Jesus.

Kane sendiri disebut sangat berminat untuk bermain di bawah asuhan Guardiola. Dengan usianya yang akan menginjak 28 tahun pada Juli mendatang, Kane ingin bergabung dengan klub yang bisa menjaminnya meraih gelar juara.

Hanya saja pemilik Tottenham Hotspur Daniel Levy, dikabarkan mematok mahar sangat tinggi untuk mesin golnya itu. Levy disebut meminta 150 juta pound sterling atau sekitar Rp 3,032 triliun. Selain Manchester City, Harry Kane juga diminati oleh Manchester United dan Chelsea.

DAILY MAIL

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-30 Minggu Ini: Ada Laga Besar Manchester City vs Arsenal

2 jam lalu

Pemain Arsenal Martin Odegaard berusaha melewati pemain Manchester City Bernardo Silva dan Josko Gvardiol dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Emirates, London, 8 Oktober 2023. REUTERS/David Klein
Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-30 Minggu Ini: Ada Laga Besar Manchester City vs Arsenal

Jadwal Liga Inggris pekan ke-30 akan bergulir akhir minggu ini, termasuk menampilkan pertandingan besar Manchester City vs Arsenal.


Sandro Tonali Didakwa FA Atas Dugaan Pelanggaran Taruhan setelah Kepindahannya ke Newcastle United

3 jam lalu

Pemain Newcastle United, Sandro Tonalidan Kieran Trippier. REUTERS/Scott Heppell
Sandro Tonali Didakwa FA Atas Dugaan Pelanggaran Taruhan setelah Kepindahannya ke Newcastle United

Gelandang Newcastle United, Sandro Tonali, tengah menjalani hukuman larangan bermain 10 bulan atas pelangaran taruhan yang dilakukan di Italia.


Harry Kane Berburu Rekor Robert Lewandowski di Bayern Munchen

1 hari lalu

Pemain Bayern Munchen Harry Kane. REUTERS/Angelika Warmuth
Harry Kane Berburu Rekor Robert Lewandowski di Bayern Munchen

Harry Kane datang ke Bayern Munchen dari Tottenham Hotspur untuk menambah kekuatan di lini depan Die Roten. Ia punya catatan gol impresif.


3 Berita Bursa Transfer Terkini: Kylian Mbappe, Sofyan Amrabat, hingga Girona Bidik Layvin Kurzawa dari PSG

3 hari lalu

Pemain PSG, Kylian Mbappe melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Real Sociedad dalam Leg Kedua Liga Champions di Reale Arena, San Sebastian, Spanyol, 5 Maret 2024. REUTERS/Juan Medina
3 Berita Bursa Transfer Terkini: Kylian Mbappe, Sofyan Amrabat, hingga Girona Bidik Layvin Kurzawa dari PSG

Berikut ringkasan berita terkini bursa transfer yang meliputi kepindahan Kylian Mbappe ke Real Madrid, Sofyan Amrabat, dan manuver Girona.


Bursa Transfer Liga Italia: AC Milan Mau Jual 3 Pemain yang Dipinjamkan, Termasuk Daniel Maldini dan Saelemaekers

4 hari lalu

Pemain AC Milan, Daniel Maldini. REUTERS/Daniele Mascolo
Bursa Transfer Liga Italia: AC Milan Mau Jual 3 Pemain yang Dipinjamkan, Termasuk Daniel Maldini dan Saelemaekers

AC Milan sudah bersiap menghadapi bursa transfer musim panas yang penting. Mereka ingin menjual tiga pemain yang sedang dipinjamkan.


Bursa Transfer Liga Italia: Negosiasi Perpanjang Kontrak Mike Maignan Alot, AC Milan Siapkan Skenario Alternatif

4 hari lalu

Mike Maignan. REUTERS
Bursa Transfer Liga Italia: Negosiasi Perpanjang Kontrak Mike Maignan Alot, AC Milan Siapkan Skenario Alternatif

Klub Liga Italia AC Milan dikabarkan siap untuk mencari pengganti kiper Mike Maignan andai tak terjalin kesepakatan perpanjangan kontrak.


AC Milan Incar Youssef En-Nesyri, Mengenal Pesepak Bola Maroko Ini

5 hari lalu

Aksi pemain Sevilla, Youssef En-Nesyri dan pemain Juventus, Danilo saat berebut bola dalam laga leg pertama semifinal Liga Europa di Stadion Allianz, Italia, 11 Mei 2023. Juventus hanya bermain 1-1 saat menjamu Sevilla. Hasil ini membuat peluang kedua tim masih serba terbuka pada leg kedua pekan depan. REUTERS/Massimo Pinca
AC Milan Incar Youssef En-Nesyri, Mengenal Pesepak Bola Maroko Ini

Penyerang Sevilla, Youssef En-Nesyri dalam incaran AC Milan


Harry Kane Tinggalkan Timnas Inggris, Kembali ke Bayern Munchen untuk Pemulihan Cedera

5 hari lalu

Pemain Bayern Munchen Harry Kane. REUTERS/Angelika Warmuth
Harry Kane Tinggalkan Timnas Inggris, Kembali ke Bayern Munchen untuk Pemulihan Cedera

Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, mengonfirmasi bahwa Harry Kane tidak akan bermain saat melawan Belgia pada Rabu dinihari WIB.


Real Madrid Segera Dapatkan Kylian Mbappe, Apa Reaksi Barcelona?

5 hari lalu

Kylian Mbappe. REUTERS/Juan Medina
Real Madrid Segera Dapatkan Kylian Mbappe, Apa Reaksi Barcelona?

Presiden Barcelona, Joan Laporta, berkomentar soal Real Madrid yang dikabarkan akan mendatangkan Kylian Mbappe.


Liga Champions: PSG Bertemu Barcelona, Apakah Luis Enrique Berhasrat Melatih Kembali Blaugrana?

5 hari lalu

Pelatih Paris St Germain Luis Enrique. REUTERS/Stephanie Lecocq
Liga Champions: PSG Bertemu Barcelona, Apakah Luis Enrique Berhasrat Melatih Kembali Blaugrana?

Luis Enrique yang kini menangani Paris Saint-Germain (PSG) ditanya soal kemungkinan untuk kembali melatih Barcelona.