Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Solskjaer Bicara Soal Nasib Daniel James Setelah Kehadiran Cristiano Ronaldo

Reporter

Editor

Febriyan

image-gnews
Aksi pemain Manchester United, Daniel James saat berebut bola dengan pemain Granada dalam laga leg kedua babak perempat final Liga Europa di Stadion Old Trafford, Inggris, 15 April 2021. REUTERS/David Klein
Aksi pemain Manchester United, Daniel James saat berebut bola dengan pemain Granada dalam laga leg kedua babak perempat final Liga Europa di Stadion Old Trafford, Inggris, 15 April 2021. REUTERS/David Klein
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pemain sayap Daniel James disebut akan hengkang dari Manchester United setelah kedatangan Cristiano Ronaldo pada bursa transfer musim panas ini. Persaingan di lini depan United memang memanas setelah sebelumnya mereka juga mendapatkan Jadon Sancho.

Pasca laga kontra Wolverhampton Wanderers Ahad malam kemarin, Manajer Ole Gunnar Solskjaer mendapatkan pertanyaan soal kemungkinan mereka menjual James. Dia mengakui bahwa mereka akan melepas sejumlah pemain. Akan tetapi dia enggan menyebutkan nama-nama pemain yang mungkin akan pindah ke klub lain.

"Saya tak akan mendiskusikan secara individu nama pemain, tetapi ada diksusi (untuk melepas mereka)," kata Solskjaer.

"Ada beberapa permintaan untuk beberapa pemain kami dan tentu saja dengan kedatangan Cristiano, kami mungkin memberikan lebih sedikit waktu bermain untuk beberapa pemain. Daniel (James) adalah pemain Manchester United saat ini."

Selain Daniel James, Mason Greenwood juga disebut terancam tak bakal mendapatkan banyak kesempatan bermain dengan kehadiran Sancho dan Ronaldo. Solskjaer pun berbicara soal Greenwood yang mencetak gol kemenangan pada laga malam tadi.

Pria asal Norwegia itu menyebut Greenwood sebagai pemain spesial dan dia telah berbicara dengan Pelatih Timnas Inggris Gareth Southgate soal nasib si pemain. Greenwood diproyeksikan menjadi salah satu pemain yang akan membela skuad Tiga Singa di Piala Dunia 2022.

"Dia adalah pemuda spesial. Saya telah melakukan percakapan yang baik dengan Gareth dan kami membahas Mason tentu saja dan semua pemain lainnya, tetapi salah satu yang kami bahas adalah Mason yang dapat kami lihat adalah pemain top untuk Manchester United dan Inggris," kata Solskjaer.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Dia tentu saja ingin bermain untuk negaranya, tetapi saya pikir saat ini yang terbaik baginya adalah fokus pada sepak bola sehari-harinya dan saya yakin dia akan tampil bagus untuk Inggris pada akhirnya."

Cristiano Ronaldo dipastikan akan bergabung dengan Manchester United setelah mereka menebusnya dari Juventus. Ronaldo dijadwalkan segera bergabung dengan skuad asuhan Ole Gunnar Solskjaer begitu urusan tes medis dan dokumennya usai.

Sebelumnya mereka juga telah mendatangkan Jadon Sancho dari Borussia Dortmund. Sancho ditebus dengan mahar 85 juta euro atau sekitar Rp 1,4 triliun.

Kehadiran Ronaldo dan Sancho memang membuat Solskjaer kelebihan stok untuk mengisi lini depannya. Mereka memiliki 10 pemain untuk mengisi kuartet lini serang.

Daniel James, Amad Diallo dan Jesse Lingard disebut sebagai dua pemain yang sangat mungkin hengkang dari Manchester United. Sementara Edinson Cavani diprediksi akan kesulitan mendapatkan kesempatan bermain. United memiliki waktu hingga Selasa 31 Agustus 2021 tengah malam waktu setempat untuk melepas para pemainnya itu sebelum bursa transfer musim panas resmi ditutup.

MAN UTD

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Coventry City vs Manchester United, Erik Ten Hag Akui Bakal Jadi Laga Berat di Piala FA

4 jam lalu

obbie Mainoo dari Manchester United merayakan gol kedua mereka bersama Diogo Dalot dan Casemiro dalam pertandingan Liga Premier Manchester United vs Liverpool di Old Trafford, Manchester, Inggris, 7 April 2024. REUTERS/Carl Recine
Coventry City vs Manchester United, Erik Ten Hag Akui Bakal Jadi Laga Berat di Piala FA

Manchester United membidik trofi Piala FA untuk mengobati kekecewaan buruknya penampilan tim di Liga Inggris musim ini.


Arsenal Bisa Fokus Berburu Gelar Liga Inggris Usai Tersingkir dari Liga Champions

5 jam lalu

Ekspresi manajer Arsenal Mikel Arteta dan manajer Manchester City Pep Guardiola dalam pertandingan Liga Inggris di Etihad Stadium pada Minggu, 31 Maret 2024. REUTERS/Carl Recine.
Arsenal Bisa Fokus Berburu Gelar Liga Inggris Usai Tersingkir dari Liga Champions

Bagaimana Mikel Arteta menakar peluang Arsenal meraih gelar Liga Inggris musim ini?


Laga Conventry City vs Manchester United di Piala FA, Pelatih Mark Robins Ingin Pemain Tampil Lepas

8 jam lalu

Pelatih Coventry Mark Robins (Coventry official).
Laga Conventry City vs Manchester United di Piala FA, Pelatih Mark Robins Ingin Pemain Tampil Lepas

Coventry City akan menghadapi Manchester United pada babak semifinal Piala FA di Wembley Stadium pada Minggu, 21 April 2024.


Kyle Walker Ingin Manchester City Lebih Termotivasi Kejar Gelar Piala FA dan Liga Inggris Setelah Gagal di Liga Champions

1 hari lalu

Pemain Manchester City, Kyle Walker (kiri) saat bersama Phil Foden (kanan). Pool via REUTERS/Wolfgang Rattay
Kyle Walker Ingin Manchester City Lebih Termotivasi Kejar Gelar Piala FA dan Liga Inggris Setelah Gagal di Liga Champions

Manchester City akan menghadapi Chelsea di babak semifinal Piala FA yang dijadwalkan berlangsung di Stadion Wembley, Sabtu, 23.15 WIB, 20 April 2024.


Leg Kedua Borussia Dortmund vs Atletico Madrid di Liga Champions, Edin Terzic Siap Tebus Kesalahan

4 hari lalu

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic. Doc. UEFA.
Leg Kedua Borussia Dortmund vs Atletico Madrid di Liga Champions, Edin Terzic Siap Tebus Kesalahan

Manajer Borussia Dortmund Edin Terzic ingin para pemainnya memberi reaksi positif saat menghadapi Atletico Madrid pada leg kedua Liga Champions.


Bursa Pelatih: Barcelona Siapkan Rafael Marquez Jadi Pengganti Xavi Hernandez, Niko Kovac Dilirik Liverpool

4 hari lalu

Pelatih Barcelona Xavi Hernandez bersama para pemain selama latihan di Ciutat Esportiva Joan Gamper, Barcelona, Spanyol, 3 November 2023. REUTERS/Albert Gea
Bursa Pelatih: Barcelona Siapkan Rafael Marquez Jadi Pengganti Xavi Hernandez, Niko Kovac Dilirik Liverpool

Barcelona dikabarkan siap mempromosikan Rafael Marquez untuk menjadi pelatih tim utama. Niko Kovac menjadi kandidat pelatih Liverpool.


Rekor Poin Unai Emery di Kandang Arsenal Lebih Baik Daripada Arsene Wenger dan Mikel Arteta

5 hari lalu

Unai Emery. REUTERS
Rekor Poin Unai Emery di Kandang Arsenal Lebih Baik Daripada Arsene Wenger dan Mikel Arteta

Pelatih Aston Villa Unai Emery menjadi otak di balik kemenangan 2-0 atas Arsenal dalam laga lanjutan Liga Inggris di Stadion Emirates.


Prediksi Chelsea vs Everton di Liga Inggris Pekan Ke-33 pada Senin Malam

5 hari lalu

Pemain Chelsea, Cole Palmer melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Newcastle United dalam Liga Premier Inggris di Stamford Bridge, London, Inggris, 11 Maret 2024. Reuters/Matthew Childs
Prediksi Chelsea vs Everton di Liga Inggris Pekan Ke-33 pada Senin Malam

Duel Chelsea vs Everton ini menjadi partai terakhir dari rangkaian pertandingan Liga Inggris pekan ke-33 yang akan digelar di Stamford Bridge.


Liga Inggris: Arsenal Keok 0-2 dari Aston Villa, Mikel Arteta Masih Yakin Bisa Juara

5 hari lalu

Manajer Arsenal Mikel Arteta. REUTERS/David Klein
Liga Inggris: Arsenal Keok 0-2 dari Aston Villa, Mikel Arteta Masih Yakin Bisa Juara

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, percaya diri The Gunners masih mampu bersaing memperebutkan gelar juara Liga Inggris setelah kalah dari Aston Villa.


Liverpool Ditekuk Crystal Palace 0-1, Jurgen Klopp: Rasanya 100 Persen Sampah

5 hari lalu

Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp. REUTERS/Stephane Mahe
Liverpool Ditekuk Crystal Palace 0-1, Jurgen Klopp: Rasanya 100 Persen Sampah

Jurgen Klopp mengeluhkan sikap tak percaya diri pemain Liverpool saat kalah 0-1 dari Crystal Palace di Liga Inggris pekan ke-33.